Umsida Gelar Takziyah Virtual Kenang Nadjib Hamid

Umsida.ac.id – Mengenang kepergian Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, Drs Nadjib Hamid M Si yang telah pulang ke rahmatullah, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) dan Family Gathering (Famgath) mengadakan acara Takziyah Virtual. Sekitar 700 orang dari berbagai kota maupun provinsi di Indonesia bergabung mengikuti takziyah virtual melalui zoom meeting, pada Sabtu (10/04).

Banyak orang yang merasakan kehilangan atas kebaikan sekaligus sosok pejuang dalam persyarikatan Muhammadiyah, almarhum dikenal sebagai seorang yang pekerja keras dan semangatnya luar biasa dalam berdakwah.

Dalam sambutan pada acara takziyah virtual, Rektor Umsida Dr Hidayatulloh M Si mengenang almarhumah sebagai sosok yang membantu kemajuan kampus pencerahan ini. “Kami merasa kehilangan atas kepergian almarhum. Terima kasih telah menjadi guru saya ketika berada di civitas akademika sekaligus menjadi sekretaris Badan Pengurus Harian (BPH) Umsida,” kenang Hidayatulloh. Ia melanjutkan. “Selain itu almarhum turut serta membantu dalam perkembangan Umsida,” imbuhnya.

Perwakilan keluarga almarhum Nadjib berkesempatan menyampaikan sepenggal kata dalam acara takziyah virtual tersebut. “Semua milik Allah Swt dan akan kembali pula kepada Allah. Terima kasih atas kehadirannya dalam acara takziyah virtual ini. Mewakili almarhum kami mohon maaf atas kesalahan yang disengaja maupun tidak sengaja yang telah dilakukan semasa hidupnya,” ujarnya

Lebih lanjut, dalam kesempatan acara takziyah virtual ini hadir Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Prof Dr Muhadjir Effendy menyampaikan duka cita yang mendalam atas kepergian Nadjib Hamid. “Melalui acara takziyah virtual ini saya mengucapkan turut berduka cita atas berpulangnya wakil ketua PWM Jatim. Nadjib bagi saya merupakan kader Muhammadiyah yang bersinergi dan menjadi pelopor persyarikatan Muhammadiyah. Saat ini Muhammadiyah telah kehilangan kader terbaiknya,” kenang Muhadjir.

Sebagai aktivis dan pendakwah yang tangguh, disampaikan oleh Muhadjir dalam acara takziyah virtual bahwa almarhum merupakan seorang aktivis yang memiliki pemikiran jernih yang dibuktikan melalui tulisan – tulisan yang diunggah dalam media massa. Selain itu, semasa hidupnya almarhum merupakan panutan bagi para pemuda dan aktivis dengan semangat dan dedikasi yang tinggi bagi Muhammadiyah.

Penulis : Anis Yusandita

edit : Asita Salsabila

Leave a Reply

Berita Terkini

travel agent
Bagaimana Rasanya Menjadi Bagian Dari Travel Agent? Ini Kata Prodi Bahasa Inggris Umsida
November 24, 2024By
Dosen Umsida Ukir Prestasi di Konferensi Internasional
Dosen Fisioterapi Fikes Umsida Ukir Prestasi di Konferensi Internasional
November 24, 2024By
Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian INDOVEC 2024
Sukses Mendunia! Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian di INDOVEC 2024, Batam
November 23, 2024By
praktik menjadi tour guide 2
Asah Kemampuan Menjadi Tour Guide, Bahasa Inggris Umsida Praktik di Yogyakarta
November 23, 2024By
Business English Management 3
Business English, Salah Satu Mata Kuliah Asik di Bahasa Inggris Umsida
November 22, 2024By
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
November 22, 2024By
Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By