UMSIDA Meraih Bronze Award di ajang SNI Award 2022

Berkinerja Unggul dan Berkelanjutan, UMSIDA Raih Bronze di SNI Award 2022

Umsida.ac.idUniversitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengikuti ajang Standar Nasional Indonesia (SNI) Award di Auditorium Sumitro Djojohadikusumo, Gedung BJ. Habibie – BRIN, Jl. MH Thamrin No. 8 Jakarta Pusat (30/11/2022).

Kepala Badan Penjaminan Mutu (BPM) Umsida Dr Nurdyansyah menjelaskan bahwa tahun 2022 adalah keikutsertaan Umsida yang ketiga kalinya dalam pelaksanaan SNI Award.

“Penganugerahan penghargaan SNI Award tahun ini adalah yang ke XVII. Dan Alhamdulillah, Umsida mendapatkan bronze award di ajang SNI Award 2022,” tuturnya.

“Dari sekian banyak kampus di Indonesia, hanya ada lima yang berhasil memperoleh SNI Award yaitu Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Universitas Esa Unggul, Universitas Hasanudin dan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida),” lanjutnya.

Pak Nur, sapaan akrabnya, menegaskan bahwa apa yang didapat oleh Umsida kali ini merupakan sebuah reward dan pengakuan skala nasional terhadap Umsida, tetapi perlu juga ada evaluasi perbaikan ke depan, agar dalam proses pelaksanaan implmentasi manajemen pendidikan tinggi bisa menjadi lebih baik lagi.

Lebih lanjut, Pak Nur menceritakan, “SNI Award merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh pemerintah Republik Indonesia berskala nasional, atas kerjasama Badan Standarisasi Nasional (BSN) dan pemangku kepentingan standarisasi bagi organisasi yang menerapkan SNI secara konsisten dan berdaya saing,” katanya.

“Di penghujung Nopember 2022, BSN memberikan penghargaan SNI Award kepada perusahaan dan organisasi yang menerapkan Standar Nasional Indonesia (SNI) secara konsisten dengan kinerja unggul dan berkelanjutan,” imbuhnya.

Menurut Pak Nur, ada 56 organisasi penerima SNI Award mulai peringkat platinum, emas, perak, dan perunggu yang meliputi 14 kategori yaitu organisasi mikro jasa; organisasi kecil jasa; organisasi menengah jasa lainnya; organisasi besar jasa lainnya; organisasi mikro barang; organisasi kecil barang; organisasi menengah produk sektor agro dan pariwisata; organisasi menengah produk sektor logam, mesin, transportasi dan elektronika; organisasi menengah produk sektor kimia, farmasi, kesehatan, tekstil, energy, dan sumber daya mineral; organisasi besar produk sektor agro dan pariwisata; organisasi besar produk sektor logam, mesin, transportasi dan elektronika; organisasi besar produk sektor kimia, farmasi, kesehatan, tekstil, energy, dan sumber daya mineral; organisasi pendidikan dasar dan menengah; serta organisasi pendidikan tinggi.

Lihat Juga :  Islam Berkemajuan Motto Muhammadiyah, Ini Buktinya

Penilaiannya, sambung dia, dilakukan secara ketat oleh 18 Dewan Juri yang sangat kompeten, diketuai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin Indonesia) M Arsjad Rasjid P; Direktur Eksekutif PPM Manajemen, Bramantyo Djohanputro sebagai Wakil Ketua Dewan Juri; Deputi Bidang Penerapan Standar dan Penilaian Kesesuaian BSN, Zakiyah sebagai Sekretaris Dewan Juri; serta 15 orang juri lainnya yang terdiri dari perwakilan instansi pemerintah, asosiasi industri, media, masyarakat; serta Lembaga Penilaian Kesesuaian (LPK).

“Jika dilihat dari persaingan itu, kami tentu sangat bersyukur Umsida dapat penghargaan perunggu,” terangnya.

“Karena memang sulit untuk dapat emas atau platinum untuk tataran kampus, karena yang emas dan platinum itu kebanyakan diterima oleh perusahaan raksasa di Indonesia,” sambungnya.
“Tapi Umsida akan terus berbenah, ini menjadi semangat kita untuk terus memberikan yang terbaik untuk Indonesia,” pungkasnya.

Penulis: Dian Rahma Santoso

Editor: Rani Syahda Hanifa

Berita Terkini

Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By