Umsida Siap Bantu Pemerintah Dalam Pemenuhan Kebutuhan Dokter Indonesia

Umsida.ac.id – Untuk meningkatkan layanan pendidikan dan kesehatan di Indonesia, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan Seminar Nasional dengan tema Peningkatan Mutu Layanan Pendidikan dan Kesehatan di Indonesia, Sabtu (20/8) di ruang Auditorium Ahmad Dahlan Lantai 5 Kampus 1 Umsida.

Seminar nasional ini  mengundang Narasumber  Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK) Prof Dr Muhadjir Effendy MAP, Anggota Komisi x DPR RI Puti Guntur Sukarno SIP, dan Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr Abdul Mu’ti  MEd.

Saat membuka acara Seminar Nasional ini, Rektor Umsida Dr Hidayatulloh MSi menyampaikan jika seminar nasional ini merupakan rangkaian peringatan tahun baru islam, kemerdekaan RI ke 77, milad Umsida yang ke-38 pada tanggal 1 September yang akan datang. sekaligus muktamar Muhammadiyah dan  Aisyiyah ke 48.

Menanggapi tema seminar nasional tersebut, Dr Hidayatulloh MSi mengatakan jika Indonesia membutuhkan tenaga kesehatan yang tersebar secara merata. “Kebutuhan dokter di indonesia sungguh luar biasa besar, Mentri Kesehatan menyampaikan kebutuhan dokter di Indonesia sekitar 160 ribu. Karena itulah Muhammadiyah salah satunya melalui Umsida ingin memberi jawaban dalam pemenuhan kebutuhan dokter di Indonesia. Kita berusaha sangat serius agar Umsida bisa lolos untuk mengajukan fakultas kedokteran,” ujarnya.

Pada kesempatannya, Rektor Umsida melaporkan tentang mahasiswa dan beasiswa Kartu Indonesia pintar (KIP). “Kehadiran Umsida untuk semua golongan dari berbagai wilayah di Indonesia. alhamdulillah mahasiswa Umsida saat ini sudah tersebar mulai dari Aceh sampai Papua. Oleh karena itu, kami juga memperhatikan kondisi sosial ekonomi masyarakat yang ingin menempuh pendidikan tinggi di Indonesia, kami melaporkan bahwa setiap tahun Alhamdulillah masyarakat kelas bawah yang berkuliah di Umsida ini semakin meningkat.  Ketika kami buka bulan Juli kemarin beasiswa KIP yang mendaftar sampai 420 calon mahasiswa, kami seleksi yang memenuhi kriteria ada 362 mahasiswa. Sementara kami baru dapat total dari LlDIKTI 122. Harapan kami 362 mahasiswa yang ingin sekali kuliah dan memenuhi kriteria dari kemendikbud bisa kami fasilitasi untuk kuliah di Umsida Ini,”  jelasnya.

Di akhir sambutannya, Dr Hidayatulloh MSi berharap jika acara seminar ini merupakan ikhtiar Umsida untuk membantu pemerintahan dalam meningkatkan fasilitas pendidikan dan layanan kesehatan di Indonesia.

 

*Humas Umsida

 

 

 

 

Berita Terkini

magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By
Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By

Prestasi

Riset dan Abdimas Umsida raih klaster mandiri
Riset dan Abdimas Umsida Masuk Klaster Tertinggi Perguruan Tinggi Nasional 2026
November 13, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
inovasi laboran MIK Umsida
Inovasi Augmented Reality Laboran MIK Umsida Antarkan Prestasi Gemilang
October 28, 2025By
Umsida perguruan tinggi unggul
Umsida Masuk 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Tahun 2025 Versi SINTA Score 3 Years
October 27, 2025By
Tim fisioterapi Umsida
Tim S1 Fisioterapi Umsida Juara 2 Medical and Health Competition Vol 2 2025
October 21, 2025By