Umsida Siap Bantu Pemerintah Dalam Pemenuhan Kebutuhan Dokter Indonesia

Umsida.ac.id – Untuk meningkatkan layanan pendidikan dan kesehatan di Indonesia, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan Seminar Nasional dengan tema Peningkatan Mutu Layanan Pendidikan dan Kesehatan di Indonesia, Sabtu (20/8) di ruang Auditorium Ahmad Dahlan Lantai 5 Kampus 1 Umsida.

Seminar nasional ini  mengundang Narasumber  Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK) Prof Dr Muhadjir Effendy MAP, Anggota Komisi x DPR RI Puti Guntur Sukarno SIP, dan Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr Abdul Mu’ti  MEd.

Saat membuka acara Seminar Nasional ini, Rektor Umsida Dr Hidayatulloh MSi menyampaikan jika seminar nasional ini merupakan rangkaian peringatan tahun baru islam, kemerdekaan RI ke 77, milad Umsida yang ke-38 pada tanggal 1 September yang akan datang. sekaligus muktamar Muhammadiyah dan  Aisyiyah ke 48.

Menanggapi tema seminar nasional tersebut, Dr Hidayatulloh MSi mengatakan jika Indonesia membutuhkan tenaga kesehatan yang tersebar secara merata. “Kebutuhan dokter di indonesia sungguh luar biasa besar, Mentri Kesehatan menyampaikan kebutuhan dokter di Indonesia sekitar 160 ribu. Karena itulah Muhammadiyah salah satunya melalui Umsida ingin memberi jawaban dalam pemenuhan kebutuhan dokter di Indonesia. Kita berusaha sangat serius agar Umsida bisa lolos untuk mengajukan fakultas kedokteran,” ujarnya.

Pada kesempatannya, Rektor Umsida melaporkan tentang mahasiswa dan beasiswa Kartu Indonesia pintar (KIP). “Kehadiran Umsida untuk semua golongan dari berbagai wilayah di Indonesia. alhamdulillah mahasiswa Umsida saat ini sudah tersebar mulai dari Aceh sampai Papua. Oleh karena itu, kami juga memperhatikan kondisi sosial ekonomi masyarakat yang ingin menempuh pendidikan tinggi di Indonesia, kami melaporkan bahwa setiap tahun Alhamdulillah masyarakat kelas bawah yang berkuliah di Umsida ini semakin meningkat.  Ketika kami buka bulan Juli kemarin beasiswa KIP yang mendaftar sampai 420 calon mahasiswa, kami seleksi yang memenuhi kriteria ada 362 mahasiswa. Sementara kami baru dapat total dari LlDIKTI 122. Harapan kami 362 mahasiswa yang ingin sekali kuliah dan memenuhi kriteria dari kemendikbud bisa kami fasilitasi untuk kuliah di Umsida Ini,”  jelasnya.

Di akhir sambutannya, Dr Hidayatulloh MSi berharap jika acara seminar ini merupakan ikhtiar Umsida untuk membantu pemerintahan dalam meningkatkan fasilitas pendidikan dan layanan kesehatan di Indonesia.

 

*Humas Umsida

 

 

 

 

Berita Terkini

Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By
workshop open data Jawa Timur
Open Data Jadi Kunci Analisis Berbasis Bukti dalam Workshop Statistik Sektoral Seri 11
August 25, 2025By
Umsida dan Pemkab Sidoarjo
Pertemuan Umsida dan Pemkab Sidoarjo, Bahas Kolaborasi Strategis dalam Pengembangan Potensi Daerah
August 20, 2025By
Fikes Expertise
FIKES Xpertise, Program Fikes Umsida Edukasi Kesehatan Remaja
August 19, 2025By
BPH Umsida dan BPH Umri
BPH Umsida Sambut Kunjungan BPH Umri, Bahas 3 Topik Ini
August 19, 2025By
Edukasi Kesehatan Reproduksi Fikes Umsida
Fikes Umsida Galakkan Edukasi Kesehatan Reproduksi di SMA An Nur Malang
August 18, 2025By

Riset & Inovasi

inovasi alat pembakaran sampah tanpa asap 3
Alat Pembakaran Sampah Tanpa Asap, Inovasi Dosen Umsida Tekan Masalah Sampah
September 25, 2025By
sekolah rakyat
Berkesempatan Mengajar di Sekolah Rakyat, Ini Pendapat Dosen Umsida
September 17, 2025By
tong sampah ramah lingkungan
KKNT 23 Umsida Rancang Tong Sampah Ramah Lingkungan untuk Kurangi Polusi Asap
September 10, 2025By
inovasi bell kuis
Bell Kuis, Inovasi Tim PKM Umsida Tingkatkan Motivasi Belajar Siswa SD Muhammadiyah 5 Porong
August 14, 2025By
pendampingan UMKM Opak Samiler-min
Tingkatkan Optimasi Produksi Opak Samiler, Tim Abdimas Umsida beri Bantuan Mesin
August 13, 2025By

Prestasi

apresiasi publikasi ilmiah 1
Penghargaan Publikasi Ilmiah Jadi Bukti Komitmen Umsida Majukan Riset Akademik
September 19, 2025By
atlet Pomnas Umsida
Umsida Lepas 4 Atlet yang Akan Bertanding di Pomnas 2025
September 18, 2025By
PS RES Umsida
PS RES Umsida Raih Penghargaan Pusat Studi Terbaik 2025
September 18, 2025By
dosen umsida
Umsida Beri Penghargaan kepada Dosen Peneliti, Inovator, dan Pusat Studi Terbaik 2025
September 17, 2025By
perguruan tinggi terbaik
Umsida Mantapkan Posisi sebagai Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia
September 13, 2025By