Dari Konvensional ke Digital: Umsida Tingkatkan Kualitas Pendidikan di SMK Muhammadiyah 2 Taman

Dari Konvensional ke Digital: Umsida Tingkatkan Kualitas Pendidikan di SMK Muhammadiyah 2 Taman

Umsida.ac.id -Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di SMK Muhammadiyah 2 Taman Sidoarjo, tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melaksanakan pelatihan pembuatan bahan ajar interaktif berbasis digital dalam program kemitraan masyarakat hibah Kemenristekdikti, di aula SMK Muhammadiyah 2 Taman pada Senin (29/07/2024).

Kegiatan ini dipimpin oleh Nuril Lutvi Azizah SSi MSi selaku Ketua tim PKM, bersama Ade Eviyanti SKom MKom dan Vevy Liansari MPd sebagai anggota tim. Pelatihan ini, bertujuan untuk mendukung implementasi Merdeka Belajar dengan meningkatkan keterampilan guru dalam membuat media pembelajaran yang inovatif sehingga nantinya mampu mengangkat kualitas pendidikan di sekolah.

Tujuan dan Manfaat Kegiatan Bagi Kualitas Pendidikan

Dari Konvensional ke Digital: Umsida Tingkatkan Kualitas Pendidikan di SMK Muhammadiyah 2 Taman

Pelatihan ini dilakukan karena SMK Muhammadiyah 2 Taman mengalami kendala dalam kualitas pembelajaran, terlihat dari hasil belajar siswa yang rendah dan kurangnya partisipasi aktif.

Baca juga: Optimalisasi Digital Marketing: Dosen Umsida Dukung UMKM Sidoarjo

Metode pembelajaran konvensional yang digunakan selama ini dianggap kurang efektif. Oleh karena itu, tim PKM memfokuskan upaya pada pengembangan bahan ajar digital yang interaktif, seperti media video pembelajaran, flipbook digital, dan presentasi berbasis audio serta animasi video.

Dengan adanya pelatihan ini, guru-guru diharapkan dapat memanfaatkan teknologi untuk menciptakan materi pembelajaran yang lebih menarik dan efektif, yang juga dapat diakses oleh siswa melalui platform e-learning sekolah.

Pelatihan dilakukan dalam dua sesi yakni penyampaian materi dan praktek langsung pembuatan bahan ajar. Selama sesi praktek, peserta yang terdiri dari guru, staf sekolah, dan beberapa siswa menggunakan aplikasi Canva untuk membuat video pembelajaran interaktif.

Dari Konvensional ke Digital: Umsida Tingkatkan Kualitas Pendidikan di SMK Muhammadiyah 2 Taman

Aplikasi ini, yang sudah terintegrasi dengan Artificial Intelligence (AI), memungkinkan pembuatan video yang lebih menarik dan interaktif tanpa biaya tambahan.

Baca juga: Agendakan Banyak Program, FST Umsida Lakukan Work Visit ke UMT

Setiap peserta membuat video sesuai dengan bidang keahlian mereka dan kemudian mempresentasikan hasilnya. Antusiasme peserta dalam pelatihan ini menunjukkan dampak positif yang signifikan terhadap pengembangan kompetensi guru dalam menciptakan bahan ajar digital yang inovatif.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di SMK Muhammadiyah 2 Taman melalui penggunaan teknologi modern dan metode pengajaran yang lebih dinamis.

Penulis: Rani Syahda

Berita Terkini

Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By