umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Umsida melakukan kerja sama dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Nganjuk menyelenggarakan D-1 Kemuhammadiyahan angkatan ke 10 pada minggu (8/3). Bertempat di SMAM 1 Nganjuk, PDM Nganjuk Diwakili sekretaris PDM Drs. H. Mursyid Arifin, M.Pd.I.
Perkuliahan awal dibuka oleh Rektor Umsida Dr Hidayatulloh M Si. Dalam Kuliah perdana tersebut ia memberikan arahan kepada mahasiswa tentang wawasan kemuhammadiyahan.
Di awali dengan mata kuliah Ideologi Muhammadiyah, mahasiswa antusias dalam mengikuti perkuliahan perdana. Mahasiswa yang mengikuti perkuliahan D-1 Kemuhammadiyahan adalah anggota Amal Usaha muhammadiyah yang memiliki masa kerja hingga 20 tahun lamanya.
Pendidikan Prodi Kemuhammadiyahan ini, dilaksdanakan mengingat hasil muktamar Muhammadiyah merekomendasikan mengenai pentingnya proses revitaliasi kader di lingkungan kader Muhammadiyah
Para AUM yang mengikuti perkuliahan ini memiliki motivasi untuk memperbarui informasi dan memperdalam pengetahuan tentang Muhammadiyah secara utuh.’
Ditulis : Bahak arifin
editor : Intan Mutiara