Terapkan Rasa Tanggung Jawab, Anggi Jadi Wisudawan Terbaik

umsida.ac.id – Skripsi berjudul An Analysis of Translation Procedures from English into Bahasa Indonesia Applied in Youtube Subtitles by the Kurzgesagt Channel, berhasil mengantarkan Anggi Apsari meraih predikat wisudawan terbaik S1 Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) dengan IPK 3,92.

Dalam menyelesaikan studi, perempuan yang akrab disapa Anggi mengungkapkan mengalami banyak hambatan. Pertama ketika dipertengahan kuliah, Anggi mendapatkan ujian dari kondisi keluarganya. Anggi harus merawat Ayah dan Ibunya yang jatuh sakit, “Ibuku di diagnosa sindrom dispepsia karena penyakit asam lambung yang akut sementara Ayahku mengalami gangguan telinga sebelah sehingga waktu saya harus terbagi antara mengerjakan skripsi dengan merawat mereka,” ucapnya.

Lebih lanjut, hambatan dalam menyelesaikan skripsi dengan deadline yang pendek, “Saya harus mengulang dari awal dengan topik yang baru akibat adanya pandemi covid 19 ini yang tidak memungkinkan saya untuk mengambil data ditempat sebelumnya,” tambahnya. Menurutnya, hambatan tersebut bisa diambil hikmahnya. Ia diberikan kelancaran mengerjakan semua, “Alhamdulillah, berkat doa dan support orangtua dan orang-orang terdekat saya yang tiada henti, saya bisa lulus tepat waktu dengan nilai baik,” ujarnya.

Anggi mengungkapkan dalam menghadapi hambatan datang dalam kehidupan yaitu rasa bertanggung jawab, “Rasa tanggung jawab tersebutlah yang membawa saya lulus tetap waktu dan melewati segala rintangan yang ada,” ungkapnya. Selain itu, rasa tanggung jawab ini sebagai salah satu bentuk kompetensi kepribadian bagi guru. Menurutnya, kompetensi kepribadian ini adalah attitude guru agar bisa menjadi teladan baik bagi muridnya. Kompetensi kepribadian iniah ia terapkan dalam membentuk kepribadian baik, “Sebelum menuntun siswa agar mempunyai kepribadian baik, maka saya harus memulai dari diri saya dulu,” ujarnya.

Anggi merasa bangga menjadi mahasiswa Umsida, “Saya bangga bisa berkuliah di Umsida, di Umsida mahasiswa diasah tidak hanya diranah akademik, namun juga spiritual dalam mata kuliah Al-Islam dan Kemuhammadiyahan,” ucapnya. Ia mengajak mahasiswa Umsida untuk bermimpi, berdoa, dan memberikan yang terbaik, “Bermimpi-mimpilah sebaik-baiknya mimpi, berdoalah agar dikabulkan mimpi tersebut oleh Allah, dan terakhir lakukan action terbaik untuk merealisasikan semua mimpi tersebut,” pungkasnya.

Penulis : Asita Salsabilla Maharani

Edit : Etik Siswati Ningrum

Berita Terkini

halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By