Umsida.ac.id – Achmad Kholid Alghofari, reviewer PKM Nasional menyampaikan bahwa PKM tahun ini berbeda dengan tahun kemarin. Hal ini ia sampaikan lewat Workshop PKM Bagi Dosen Pembimbing dan Mahasiswa yang diselenggarakan oleh kemahasiswaan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) secara virtual lewat Zoom meeting, Selasa (16/2).
Beberapa perbedaan itu sudah dituliskan dalam file pedoman PKM 2021, antara lain format kegiatan, materai yang digunakan, dan jumlah anggota dalam tim PKM.
Untuk tahun ini, jumlah anggota tim PKM ditambah menjadi 3-5 orang. Nama setiap anggota harus ditulis lengkap dalam proposal. Sedangkan, format jadwal kegiatan yang tadinya sampai 5 bulan, sekarang hanya terbatas 3-4 bulan.
Kemudian, ada perubahan nama bidang PKM, yang awalnya PKM-P diubah menjadi PKM-R. PKM-R ini akan berfokus bagaimana kreativitas mahasiswa dalam bidang teknologi. “Menghasilkan teori, statement, dan metode,” kata dosen Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta itu.
Selain itu, pelaksanaan kegiatan PKM tahun ini juga akan berbeda karena diadakan dalam kondisi pandemi Covid-19. “Kalau Konsep pelaksanaan kegiatan atau penelitian secara luring, pastikan mematuhi protokol kesehatan,” ucap Achmad Kholid.
Ia menambahkan bila formating PKM tahun lalu tidak bisa menjadi acuan untuk PKM tahun ini. “Kalau meniru formating tahun lalu malah akan gagal,” tandasnya.
ditulis : Angelia Firdaus
Edit : Anis Yusandita