Upaya Promosi Desa Wisata Dengan Mengangkat Candi Gununggangsir Sebagai Simbol Budaya, Tim KKN-P 78 Membuat Ini

Umsida.ac.id – Memperkenalkan simbol atau ikon budaya daerah sangat penting untuk dilakukan, terutama dalam keadaan pandemi COVID-19 ini. Hal ini menjadi alasan bagi mahasiswa KKN-P 78 Desa Gununggangsir untuk membuat video promosi profil Candi Gununggangsir yang berada di desa Gununggangsir, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan yang diunggah di berbagai media sosial (1/3).

Kegiatan promosi ini bertujuan untuk mencapai pengenalan candi dengan jangkauannya yang lebih luas. Selain dengan tujuan untuk diketahui oleh umum, upaya ini juga dapat membantu mengangkat nilai budaya dan wisata di daerah tersebut.

Proses pembuatan video ini dikerjakan dalam waktu 5 hari. Dalam prosesnya, Tim KKN-P 78 tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tidak membuat kerumunan, yaitu dengan melibatkan beberapa orang dari keseluruhan tim.

Sebelumnya, Tim KKN-P 78 melakukan survey dan meminta izin terlebih dahulu pada juru kunci Candi Gununggangsir. Edy Santoso, juru kunci candi menerima kedatangan tim dengan baik. “Silahkan, memang anak muda seperti kalian yang seharusnya memperkenalkan simbol budaya ini dengan cara paling kreatif dan semenarik mungkin,” ucapnya.

Setelah mendapat izin, tim langsung menentukan konsep video, penata busana, model, sutradara, narator, dan editor. Hari berikutnya, kami mulai melakukan pengambilan video dengan menonjolkan keindahan dan kemegahan bangunan candi tersebut, seperti keadaan lingkungan yang asri, relief yang timbul pada bangunan, serta bangunan candi yang megah dan masih terjaga juga cocok sekali untuk bersua foto.

Agar lebih jelas, tim juga menyertakan papan penunjuk arah di jalan yang sudah terpampang dari arah turun tol Surabaya sampai menuju ke destinasi wisata ini ke dalam video. Selain itu, tim megunggah beberapa pengetahuan mengenai sejarah Candi Gununggangsir.

Tim KKN-P 78 berharap program kerja ini dapat membantu meningkatkan minat masyarakat untuk mengetahui profil wisata sebelum mengetahui tempatnya secara langsung. Di lain hal, bentuk promosi ini akan menjadi daya tarik wisatawan jika seusai pandemi ingin berkunjung ke Candi Gununggangsir.

Ditulis : Vina Virgianata Nuralisaputri
Edit : Angelia Firdaus

Leave a Reply

Berita Terkini

S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By
launching prodi kedokteran Umsida_11zon
Umsida Launching Prodi Kedokteran, Perjuangan 3 Tahun Berbuah Manis
April 12, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 3
Pengukuhan 3 Guru Besar Umsida, Perkuat Visi Perguruan Tinggi Unggul
April 12, 2025By
halal bi halal dan saling memaafkan
Tekankan Pentingnya Silaturahmi dan Memaafkan, Ini Pesan Ketua PDM Sidoarjo di Umsida
April 10, 2025By
pasca Idul Fitri, Umsida gelar Halal bi Halal
Pasca Idul Fitri, Umsida Gelar Halal bi Halal untuk Merajut Ukhuwah, Menguatkan Sinergi, dan Menebar Inspirasi
April 9, 2025By
pendampingan pengelolaan keuangan sekolah
Bantu Wujudkan Pengelolaan Keuangan Sekolah, 3 Dosen Umsida Gelar Pendampingan Ini
April 9, 2025By

Riset & Inovasi

Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By
Inovasi Celengan Digital Umsida, Menabung Jadi Lebih Seru
Inovasi Celengan Digital Umsida, Menabung Jadi Lebih Seru
March 21, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By