Mahasiswa Umsida Manfaatkan Sampah Jadi Kerajinan Tangan Desa Tempel

Umsida.ac.id – Mengetahui adanya tumpukan sampah yang mengapung di permukaan sungai, mahasiswa KKN-P (Kuliah Kerja Nyata-Pencerahan kelompok 39 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) berinisiatif memanfaatkan sampah menjadi kerajinan tangan, menciptakan sarana tempat sampah, dan membuat slogan ajakan kebaikan di tepi Sungai Desa Tempel, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo, Jumat  (5/3).

Ketua Tim KKN-P Kelompok 39, Syahrul Anggadi Putro menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan dengan mengajak warga dan anak-anak untuk memanfaatkan sampah menjadi suatu kreasi kerajinan tangan. Ide ini digagas agar dapat mengurangi jumlah sampah anorganik yang dapat mengakibatkan banjir dan pemandangan sungai yang tidak indah.

Selain kerajinan tangan, tim KKN-P kelompok 39 juga melakukan revitalisasi tepi sungai dengan memberikan sarana membuang sampah. Sarana tersebut berupa tempat sampah dari bahan bekas yang didaur ulang. Untuk membuatnya, bahan yang diperlukan hanyalah bekas ember cat atau tong kosong. Kemudian, ember cat tersebut dicat sedemikian mungkin, sehingga tampilan tempat sampah menjadi lebih menarik.

Tak hanya itu, tim KKN-P kelompok 39 juga menuliskan 3 slogan  ajakan kebaikan untuk peduli dengan sampah. Masing-masing slogan dituliskan di tepi sungai depan Masjid Baiturrahman Dusun Tempel, di depan Balai Dusun Tempel, dan di depan Balai Desa Tempel. “Dengan adanya slogan-slogan yang dibuat oleh tim KKN-P kelompok 39 ini dapat menginspirasi masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan,” tutur Erna selaku warga Desa Tempel.

Tim KKN-P kelompok 39 berharap agar setelah program KKN ini berakhir, masyarakat lebih termotivasi untuk tidak membuang sampah sembarangan dan turut menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya. Kegiatan ini juga dapat menjadi pengingat bahwa sungai bukanlah tempat untuk membuang sampah, sebab keberadaan sampah di sungai dapat mengakibatkan pencemaran ekosistem air.

Penulis : Imada Cahyani Elvirawati

Editor : Shinta Amalia Ferdaus

Berita Terkini

Desa Wisata Bobung
Kunjungi Desa Wisata Bobung, Mahasiswa Bahasa Inggris Umsida Belajar Budaya Lokal
November 25, 2024By
travel agent
Bagaimana Rasanya Menjadi Bagian Dari Travel Agent? Ini Kata Prodi Bahasa Inggris Umsida
November 24, 2024By
Dosen Umsida Ukir Prestasi di Konferensi Internasional
Dosen Fisioterapi Fikes Umsida Ukir Prestasi di Konferensi Internasional
November 24, 2024By
Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian INDOVEC 2024
Sukses Mendunia! Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian di INDOVEC 2024, Batam
November 23, 2024By
praktik menjadi tour guide 2
Asah Kemampuan Menjadi Tour Guide, Bahasa Inggris Umsida Praktik di Yogyakarta
November 23, 2024By
Business English Management 3
Business English, Salah Satu Mata Kuliah Asik di Bahasa Inggris Umsida
November 22, 2024By
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
November 22, 2024By
Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

Dua Srikandi FAI Umsida Ini Berhasil Raih Juara di Kejurda Tapak Suci Jember
November 25, 2024By
flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By