Mahasiswa Psikologi Umsida Torehkan Prestasi lewat Cabor Karate

Umsida.ac.id – Pandemi tidak menyurutkan mahasiswa untuk berprestasi. Rangga Adam Punjabi, mahasiswa semester 4 prodi Psikologi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) meraih juara 2 lomba Shinjin International Karate Championship kategori Kara individual male senior dari Forki Banyumas Jawa Tengah, Kamis (10/6).

Perlombaan dilakukan secara online ini berlangsung selama tiga hari dari tanggal 21-23 Mei. Pengumuman pemenang lomba dilakukan pada tanggal 5 Juni melalui situs web osh.event.

Ia mengatakan lomba kali ini berbeda, selain karena daya saing lomba, ia juga tidak menyangka akan meraih juara.”Sangat senang sekali karena sebelumnya tidak ada target untuk juara, terlebih melihat kejuaraan tersebut adalah kejuaraan besar yang diikuti oleh atlet terbaik di daerah masing masing, bagi saya bisa mewakili Umsida di kejuaraan ini adalah kebanggaan tersendiri,” ujarnya.

Teknis perlombaan dilakukan melalui pengiriman video karate yang diputar secara streaming melalui kanal you tube. Meskipun lomba ini dilakukan secara virtual, namun persiapan tetap dilakukan secara matang. “Yang dibutuhkan adalah program latihan baik, istirahat yang cukup dan tentunya di dukung dengan asupan nutrisi yang baik,” jelasnya kacabor karate Umsida ini.

Sertifikat Penghargaan Rangga berhasil meraih juara II di kompetisi karate

Lebih lanjut, mahasiswa asal Sidoarjo ini mengaku jika dirinya sudah ikut kegiatan karate sejak duduk di bangku sekolah dasar. Namun untuk setiap perlombaan ia tak pernah menganggap remeh dengan selalu menyiapkan yang terbaik seperti stamina, power, dan speed.

Lewat prestasi karate, Rangga mendapatkan kemudahan dalam mendaftar sekolah dan mendapat beasiswa. Perlombaan terbaru yang ia raih adalah kejuaraan nasional virtual UNJ cup di Jakarta pada bulan november 2020. “Alhamdulillah saya mendapatkan juara 1 dan medali emas di kejuaraan nasional tersebut,” tutur mahasiswa kelahiran 26 Februari 2001 itu.

Di akhir wawancara, Rangga mengatakan jika ia akan tetap semangat dalam berlatih karate. “Kedepannya saya tetap menjalankan apa yang harus dijalankan sebelumnya, seperti latihan rutin 4 kali dalam seminggu. Kemudian memotivasi teman-teman, khususnya di UKM karate Umsida sendiri untuk terus bersemangat dalam latihan,” tandasnya.

Ditulis : Angelia Firdaus

Edit: Anis Yusandita

Leave a Reply

Berita Terkini

sumpah profesi FIKES Umsida
Pelantikan dan Sumpah Profesi ke-XII FIKES Umsida, Lulusan Harus Berkualitas dan Profesional
May 2, 2024By
Warga Muhammadiyah Tulangan Diberi 3 Pesan Penting
3 Pesan Penting Disampaikan Dosen Umsida Untuk Pengelola AUM
May 2, 2024By
pendampingan sertifikasi halal
3 Dosen Umsida Dampingi Sertifikasi Halal dan Keuangan Digital pada Wirausaha Muhammadiyah Sidoarjo
May 1, 2024By
Pendekatan Konseling Oleh Tim Dosen Umsida Wujudkan Sekolah Ramah Siswa
Pendekatan Konseling Oleh Tim Dosen Umsida Wujudkan Sekolah Ramah Siswa
May 1, 2024By
Umsida Tuan Rumah Kinik Penjaminan Mutu LLDikti 7
Umsida Kampus Unggul, Kembali Dipercaya Jadi Tuan Rumah Kegiatan LLDikti 7 Jatim
April 30, 2024By
voli Umsida
20+ Sekolah Antusias Bertarung di Turnamen Tingkat Provinsi oleh UKM Voli Umsida
April 29, 2024By
testimoni mahasiswa ICT UTAR
Kata Mereka yang Mengikuti Program ICT UTAR
April 28, 2024By
Palestina Masuki Babak Baru Perjuangan Pembebasan
Palestina Masuki Babak Baru Perjuangan Pembebasan
April 27, 2024By

Riset & Inovasi

stres pada single mother
Riset Umsida: Single Mother Kerap Alami 3 Jenis Stres Ini
March 30, 2024By
komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By
kecenderungan media sosial
Pengguna Aktif Media Sosial Cenderung Kesepian, Kata Riset
March 26, 2024By
bullying pada siswa SD
Riset Dosen Umsida Jelaskan 8 Peran Sekolah untuk Mengatasi Bullying
March 25, 2024By

Prestasi

Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
Video Menyuarakan Perjuangan Palestina Karya Mahasiswa Umsida ini Bawanya Raih Juara Nasional
January 19, 2024By
Meja Komposit, Inovasi yang Membuat Umsida Raih Juara Harapan 2 di KISI 2023
December 26, 2023By