Dr Inayah Rohmaniyah : Pentingnya Responsif Gender Bagi Masyarakat

Umsida.ac.id – Bangun kemitraan antara Indonesia dengan Australia, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melalu Pusat Studi Gender Perempuan dan Anak (PGSPA) dan INOVASI menginisiasi The International Conference on Gender Responsive Education, Rabu (6/7).

Diselenggarakan di Ruang KH Mas Mansur Kampus 1 Umsida, Sidoarjo. Topik Gender Responsive for All diangkat sebagai upaya peningkatan implementasi kesetaraan gender di lingkungan sekolah. Pemateri Dr Inayah Rohmaniyah SAg M hum MA, Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta menyampaikan terkait mengapa harus ada responsif gender.

Inayah Rohmaniyah dalam kesempatan itu, menjawab topik yang diangkat dan mengatakan kekerasan gender memiliki kaitan dengan kekerasan seksual. Data Komnas Perempuan tahun 2021 melaporkan angka kekerasan gender meningkat 50% dengan total kasus sebanyak  338,496 kasus jika dibandingkan dengan tahun 2020.

Perempuan kelahiran Banyumas itu menyebut beberapa hal yang harus dilakukan untuk melakukan pencegahan terjadinya kekerasan seksual di lingkup lembaga pendidikan yaitu edukasi gender dan sex serta membangun kebiasaan berpikir kritis. “Kita harus asertif, belajar untuk bilang asertif, kepada anak-anak, kita harus mengedukasi mereka untuk mengatakan iya atau tidak,” tuturnya.
Dijelaskan bahwa poligami juga menjadi salah satu isu keadilan gender yang kerap dilanggengkan atas nama agama. Hal ini diyakini sebagai sebuah kebenaran. Selama itu diyakini sebuah kebenaran, lanjut Inayah, maka itu dianggap normal. “Ternyata pelanggengan sebuah ideologi, budaya, apalagi pemahaman yang dianggap sama sucinya dengan al-Quran, itu terjadi karena proses normalisasi pengetahuan. Normalisasi bukan takdir, tapi konstruksi dari aktivitas yang rutin dan berlanjut,” jelasnya.
Menurut dia, untuk mengubah suatu kondisi diperlukan adanya pemikiran kritis. Bias gender di lingkup pendidikan begitu dekat dengan anak-anak, salah satunya lewat buku. “Kita harus membiarkan anak-anak mendapatkan sumber belajar yang banyak. Jadi biasakan anak-anak untuk mengkritisi buku buku itu,” ujarnya.
Lingkungan pendidikan harus comprehensive, simultaneous, dan continuous dalam melaksanakan responsif gender. Maka strategi yang perlu dioptimalkan yakni agencies (orangnya), sistem (kurikulum, regulasi, kebijakan, program dan aktivitas), dan culture, dan ini membutuhkan peran orang tua dan guru. “Fungsi keluarga banyak, salah satunya menjadi safe place. Karena gender equality yang paling efektif ditanamkan dari rumah,” pungkasnya.  (Shinta Amalia/Etik)
*Humas Umsida

Berita Terkini

halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By