sosialisasi KHGT 1

Umsida Sosialisasikan KHGT, Satukan Umat Islam dalam Satu Sistem Waktu

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menggelar Sosialisasi Kalender Hijriyah Global Tunggal (KHGT) di Aula KH Mas Mansyur GKB 2 Lt. 7 pada Selasa, (22/7/2025).

Lihat juga: Wujudkan Green Campus, Umsida Integrasikan Konsep Keberlanjutan dalam Setiap Aspek Pendidikan

Kegiatan yang mengangkat tema “Menyatukan Umat Islam dalam Satu Sistem Waktu” ini diikuti oleh seluruh dosen, karyawan, dan tenaga kependidikan Umsida.

Turut hadir Prof Agus Purwanto DSc dari Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah yang menjadi narasumber utama dalam kegiatan ini  untuk menjelaskan lebih dalam tentang KHGT, serta tamu undangan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sidoarjo. 

Sosialisasi KHGT merupakan tindak lanjut dari peluncuran program oleh Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah pada akhir Juni lalu. 

Kalender ini merupakan sistem penanggalan Islam berbasis peredaran bulan yang diberlakukan secara seragam di seluruh dunia. 

Kalender ini menyatukan tanggal dan hari Hijriyah di semua negara serta digunakan untuk ibadah maupun aktivitas sosial ekonomi (muamalah). 

Seperti yang diketahui bahwa kalender dibedakan berdasarkan metode perhitungan seperti kalender matahari, bulan, atau gabungan, serta berdasarkan cakupan geografis yaitu lokal dan global.

KHGT bertujuan untuk menyebarkan pemahaman tentang sistem waktu Hijriyah yang tunggal dan menjadi sarana menyatukan umat Islam, dengan dasar syar’i, ilmiah, dan fiqih yang kuat.

Wujud Pencerahan dan Ketaatan terhadap Kebijakan Persyarikatan

sosialisasi KHGT 1

Rektor Umsida, Dr Hidayatulloh MSi, membuka sambutan dengan menegaskan bahwa sebagai bagian dari Persyarikatan Muhammadiyah, Umsida harus mengetahui, memahami, dan mengimplementasikan program kalender hijriyah ini. 

Ia menyampaikan bahwa selama ini Muhammadiyah telah menggunakan metode hisab dengan kriteria wujudul hilal, namun kini beralih ke sistem KHGT sebagai bentuk pembaruan.

“Muhammadiyah sudah lama menerapkan metode hisab dengan kriteria wujudul hilal dan sekarang berubah menggunakan KHGT. Pengalihan ini akan dijelaskan oleh ahli, yaitu Prof Agus agar kita semua tercerahkan sesuai dengan tagline Umsida ‘Dari Sini Pencerahan Bersemi’,” terang Dr Hidayatulloh dalam sambutannya.

Lihat Juga :  Prof Haedar Ungkap Urgensi Sistem Kalender Hijriyah Global Tunggal dalam Orasi Ilmiah Wisuda ke-45 Umsida

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa KHGT tidak hanya berdampak pada kehidupan keagamaan dalam konteks nasional, tetapi juga global. 

Ia mengutip tema Muktamar terakhir “Memajukan Indonesia Mencerahkan Semesta” sebagai wujud bahwa program ini bersifat universal dan perlu didukung secara kolektif oleh seluruh unsur dalam amal usaha Muhammadiyah.

“Program ini merupakan salah satu hal yang harus kita lakukan bersama dalam konteks memahami kebijakan dari pimpinan pusat Muhammadiyah,” tutupnya.

KHGT Jadi Panduan Ibadah dan Muamalah yang Terarah dan Seragam

sosialisasi KHGT 1

Wakil Ketua Badan Pembina Harian (BPH) Umsida, Prof Achmad Jainuri MA PhD, menyampaikan bahwa KHGT adalah program pembaruan dari Majelis Tarjih dan Tajdid yang terus digencarkan sejak peluncurannya. 

Ia menjelaskan bahwa adanya kalender ini adalah memberikan pemahaman mendalam kepada masyarakat, khususnya warga Muhammadiyah, agar tidak ada lagi keraguan dalam mengamalkan nilai-nilai Islam.

“KHGT ini dibentuk untuk beberapa tujuan. Yang pertama untuk memahamkan masyarakat khususnya warga Muhammadiyah sehingga tidak ada lagi keraguan dalam mengamalkan nilai-nilai Islam,” jelas Prof Jainuri.

Ia menambahkan bahwa KHGT tak hanya menjadi sistem kalender yang menyatukan umat, tetapi juga berfungsi sebagai panduan dalam beribadah yang terarah dan sesuai ketentuan. 

“Kalender ini juga digunakan sebagai acuan Muhammadiyah dalam mengatur bahwa dalam ibadah, bisa terarah persis sesuai ketentuan. Ini juga tafsir pembaruan yang nanti digunakan sebagai perbaikan bersama,” ujarnya.

KHGT juga dimaksudkan untuk menghindari kekeliruan dalam menentukan waktu-waktu penting keagamaan seperti awal Ramadan, 1 Syawal, dan sebagainya. 

Lihat juga: Pendidikan Muhammadiyah Berkembang Pesat dengan lembaga Pendidikan yang Tersebar di Indonesia

Kehadiran KHGT sebagai sistem waktu seragam menjadi bagian penting dari pembaruan Muhammadiyah dalam menjawab tantangan umat Islam modern.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By

Prestasi

mahasiswa Umsida berkarir di Turki 1
Perjuangan Mahasiswa Umsida Kejar Ketertinggalan, Raih Prestasi, hingga Berkarir di Turki
November 26, 2025By
capaian Simkatmawa Umsida
Umsida Raih Predikat Unggul di SIMKATMAWA 2025, DKA: Capaian Ini Milik Mahasiswa
November 25, 2025By
perjalanan juara 1 pilmapres jadi lulusan berprestasi
Perjalanan dari Juara 1 Pilmapres PTMA Hingga Jadi Wisudawan Berprestasi
November 25, 2025By
mahasiswa MIK angkat isu kesehatan mental
Angkat Isu Kesehatan Mental, Mahasiswa MIK Umsida Juara 3 Tingkat Nasional
November 25, 2025By
mahasiswa IMEI jadi lulusan berprestasi
Dari Mahasiswa Kupu-Kupu, Hingga Jadi Wisudawan Berprestasi Bersama IMEI Team
November 24, 2025By