Bantu Ekonomi Kreatif, Tim Mahasiswa Umsida Gelar Pelatihan Pembuatan Biskuit Kelor

Umsida.ac.id – Pelaksanaan pengabdian masyarakat di Desa Bulukandang berlangsung menyenangkan. Pasalnya, mahasiswa KKN-P kelompok 58 menyelenggarakan workshop pelatihan pembuatan biskuit dari kelor, Jum’at (11/02). Bertemakan “Pemanfaatan Moringa Untuk Menumbuhkan Ekonomi Kreatif”.

Acara ini mengundang Desi Utami S Tp sebagai pemateri. Ia merupakan alumni Fakultas Sains dan Teknologi Umsida. Dalam kegiatan tersebut, para peserta diajak memanfaatkan daun kelor sebagai potensi ekonomi bagi masyarakat Bulukandang. Kelor merupakan salah satu kemungkinan terbesar yang tersedia bagi penduduk Bulukandang guna meningkatkan perekonomian di desa.

Daun kelor di Desa Bulukandang sangat melimpah dan hampir setiap pekarangan pada rumah penduduk memiliki tanaman ini. Warga biasanya menggunakan daun kelor hanya untuk sayur bening dan masakan rumah saja. Hanya sebagian dari mereka yang mengetahui manfaat dari daun kelor tersebut.

Daun kelor memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan dan kaya akan vitamin sebagai pengobatan seperti menurunkan kolestrol, mencegah sel kanker sebagai zat antiradikal dan anti kanker, melancarkan pencernaan serta kaya akan manfaat lainnya.

Selama kegiatan berlangsung, masyarakat sangat antusias untuk membuat biskuit daun kelor. Biskuit kelor terbuat dari daun kelor yang dikeringkan dalam waktu kurang lebih 20 menit menggunakan oven listrik dengan suhu 60°. Kemudian kelor dihaluskan untuk menjadi tepung kelor. Sedangkan bahan yang dibutuhkan yakni tepung dari daun kelor, tepung terigu, gula, telur, mentega dan lain sebagainya.

Workshop ini juga dihadiri oleh Ketua PKK, perwakilan dari beberapa ibu-ibu posyandu dan beberapa masyarakat dusun sekitar. Kegiatan yang diadakan di Balai Desa Bulukandang ini diikuti oleh 35 peserta. Salah satu perta workshop, Khotim mengatakan, “Saya sangat mendukung program pembuatan biskuit dari daun kelor tersebut dan berharap kegiatan ini kedepannya dapat mendukung perekonomian masyarakat di Desa Bulukandang”.

Penulis : Aldina Damayanti
Editor : Ping Darojat Gumilang

Berita Terkini

Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian INDOVEC 2024
Sukses Mendunia! Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian di INDOVEC 2024, Batam
November 23, 2024By
praktik menjadi tour guide 2
Asah Kemampuan Menjadi Tour Guide, Bahasa Inggris Umsida Praktik di Yogyakarta
November 23, 2024By
Business English Management 3
Business English, Salah Satu Mata Kuliah Asik di Bahasa Inggris Umsida
November 22, 2024By
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
November 22, 2024By
Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By