Dekan FBHIS Sampaikan Pentingnya Manajemen Bisnis Digital

Umsida.ac.id – Maraknya persaingan bisnis digital perlu manajemen yang baik. Melihat fenomena tersebut, Program studi (Prodi) Manajmen Fakultas Bisnis Hukum dan Ilmu Sosial (FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan kuliah tamu dengan tema manajemen bisnis di era digital, melalui virtual meeting, Kamis (28/10).

Bekerja sama dengan Bhineka Marketplace dan menghadirkan narasumber yang ahli dalam bidangnya yakni Agung Prabowo Labinc (Marketplace manager Bhineka). tidak hanya itu kuliah tamu tersebut diwajibkan bagi mahasiswa manajemen semester 5 dan 7.

Pada sambutannya, Dekan FBHIS Wisnu Panggah Setiyono SE MSi PhD mengatakan acara kuliah tamu merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh Prodi Manajemen. “Sudah seharusnya seluruh kegiatan dalam bidang marketplace didalami oleh Prodi manajemen, salah satunya kegiatan kuliah tamu ini, dan adanya kolaborasi dengan Bhineka Marketplace bisa menambah wawasan pengetahuan,” ujarnya.

Ia menghimbau peserta harus serius dalam kuliah tamu. “Untuk para peserta baik dosen maupun mahasiswa yang mempunyai bisnis digital, startup, marketplace, atau bisnis online lainya, bisa meresapi ilmu dan tips yang disampaikan narasumber nanti, agar bisnis yang dijalankan dapat berkembang pesat,” imbuh Wisnu.

Selain itu, bagi pebisnis yang bergerak di bidang digital, harus mampu memanajemen. “karena sekarang ini banyak sekali pebisnis yang baru saja terjun di bisnis digital gulung tikar karena banyak persaingan, dari mulai harga pasar, strategi penjualan, pemasaran, maka dari itu sangat penting untuk mengatur secara rinci terhadap bisnis yang dijalankan,” tuturnya.

Tidak hanya itu, Umsida sangat mendukung mahasiswa menjadi entrerprenur muda. “Untuk mahasiswa ketika lulus dapat memunculkan inovasi baru terkait bisnis digital, mari kita belajar bersama dan membuat strategi khusus, ketika sudah selesai mengikuti acara kuliah tamu,” jelasnya.

Yang terakhir, ia berharap kuliah tamu dapat bermanfaat bagi peserta. “Semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar, menambah relasi, menambah ilmu, dan nantinya secara berkala acara kuliah tamu dapat dilakukan kembali, pastinya, lebih meriah dari sebelumnya,” pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

kolaborasi Umsida dan pondok pesantren
Kolaborasi FKG, FK, dan Fikes Jadi Relawan Kesehatan di Pondok Pesantren Nurul Haromain
January 21, 2026By
ketahanan pangan dan branding umkm
Kembangkan UMKM Lokal, Tim Abdimas Umsida Beri 2 Pelatihan di UMKM Babakaran Raos
January 21, 2026By
pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By
koperasi DInar Amanta
Koperasi Dinar Amanta Bekerja Lebih Efektif Menggunakan Aplikasi KOPERKU
January 9, 2026By

Prestasi

kejuaraan ju jitsu mahasiswa Umsida
Mahasiswa Ini Sabet 2 Emas di Kejuaraan Ju Jitsu Nasional, Kini Persiapkan Diri ke Jepang
January 20, 2026By
persiapan shell eco marathon
IMEI Umsida Tancap Gas di Shell Eco Marathon Qatar 2026 dengan Improvisasi Kendaraan Listrik
January 19, 2026By
shell eco marathon 2026
Siap Bertanding di Shell Eco Marathon Qatar 2026, Tim IMEI Umsida Resmi Diberangkatkan
January 19, 2026By
atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By