Dosen Umsida Kupas Dasar Kelistrikan, Jembatan Menuju Energi Masa Depan

Dosen Umsida Kupas Dasar Kelistrikan, Jembatan Menuju Energi Masa Depan

Umsida.ac.id – Dr Ir Jamaaluddin MM dosen Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) memperkenalkan bukunya yang berjudul “Bahan Listrik: Konduktor, Isolator, dan Semikonduktor” dalam podcast Buku Ajar Dosen (Budosen) yang disiarkan melalui kanal YouTube Umsida Library.

Buku ini dirancang sebagai pedoman penting untuk memahami dasar-dasar kelistrikan, tidak hanya bagi mahasiswa tetapi juga masyarakat umum, khususnya praktisi di bidang elektronika dan kelistrikan. Dr Jamal menjelaskan bahwa perangkat kelistrikan, baik yang bertegangan tinggi maupun rendah, memiliki prinsip dasar yang berasal dari tiga bahan utama: konduktor, isolator, dan semikonduktor.

“Pada dasarnya, seluruh perangkat kelistrikan di muka bumi ini hanya terdiri dari tiga bagian utama, yaitu konduktor, isolator, dan semikonduktor,” jelas Dr Jamal. “Pemahaman tentang bahan ini menjadi inti dari ilmu elektronika dan kelistrikan, sehingga penting untuk dipelajari oleh mahasiswa sejak semester awal.”

Manfaat Buku Dosen Umsida bagi Dunia Pendidikan dan Praktik Industri

Dosen Umsida Kupas Dasar Kelistrikan, Jembatan Menuju Energi Masa Depan

Buku ini menawarkan pembahasan mendalam tentang struktur atom sebagai dasar pembentukan bahan kelistrikan, karakteristik material, serta pemanfaatannya dalam berbagai aplikasi. Dr Jamal menekankan bahwa buku ini juga memberikan wawasan penting tentang bagaimana memperlakukan dan memanfaatkan bahan-bahan ini dengan aman.

“Mahasiswa perlu memahami bagaimana cara memperlakukan jenis konduktor, isolator, maupun semikonduktor. Dengan begitu, mereka bisa memahami dasar pembuatannya, cara mengoperasionalkannya, hingga aspek keamanannya,” tambahnya.

Lebih lanjut, Ia mengungkapkan bahwa buku ini lahir dari keprihatinannya terhadap kurangnya referensi sejenis di pasaran. “Saat saya memutuskan membuat buku ini, saya tidak menemukan buku seperti ini di pasaran,” ungkapnya.

Baca juga: Jubir Kepresidenan Sebut Rakyat Jelata, Pakar Umsida Jelaskan Maknanya

Kontribusi terhadap Energi Terbarukan

Buku ini juga memiliki relevansi besar dalam pengembangan energi terbarukan. Sebagai peneliti di bidang renewable energy dan kecerdasan buatan (artificial intelligence), Dr Jamal menyoroti peran semikonduktor, khususnya dalam teknologi fotovoltaik yang digunakan pada panel surya.

“Proses sistem energi terbarukan, seperti tenaga surya, sangat bergantung pada bahan semikonduktor yang dirancang untuk menangkap cahaya matahari dan mengubahnya menjadi energi listrik,” paparnya.

Dengan perkembangan teknologi, buku ini diharapkan dapat menjadi pijakan awal bagi mahasiswa dan praktisi dalam memanfaatkan bahan konduktor, isolator, dan semikonduktor untuk mendukung inovasi energi yang berkelanjutan.

Dukungan untuk Mahasiswa dan Praktisi

Dosen Umsida Kupas Dasar Kelistrikan, Jembatan Menuju Energi Masa Depan

Menurut Dr Jamal, buku ini dapat digunakan oleh mahasiswa semester awal sebagai dasar untuk memahami dunia kelistrikan dan elektronika. Selain itu, buku ini juga relevan bagi para dosen dan praktisi yang ingin mendalami dasar-dasar kelistrikan dengan pendekatan yang komprehensif.

“Buku ini bisa digunakan oleh mahasiswa, dosen, dan praktisi di mana pun untuk mempelajari materi dasar dalam dunia kelistrikan maupun elektronika,” katanya.

Baca juga: Dari Kasus Anak Bunuh Ayah dan Nenek, Pakar Psikologi Umsida Beri Komentar

Melalui karya ini, Umsida menunjukkan komitmennya untuk memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan pendidikan dan riset, khususnya di bidang kelistrikan dan energi terbarukan. Buku Bahan Listrik: Konduktor, Isolator, dan Semikonduktor karya Dr Jamal menjadi salah satu bukti nyata dedikasi dosen Umsida dalam mendukung kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai buku ini, kunjungi kanal YouTube Umsida Library dan saksikan diskusi lengkapnya dalam podcast Budosen.

Penulis: Rani Syahda

Berita Terkini

S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By
launching prodi kedokteran Umsida_11zon
Umsida Launching Prodi Kedokteran, Perjuangan 3 Tahun Berbuah Manis
April 12, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 3
Pengukuhan 3 Guru Besar Umsida, Perkuat Visi Perguruan Tinggi Unggul
April 12, 2025By
halal bi halal dan saling memaafkan
Tekankan Pentingnya Silaturahmi dan Memaafkan, Ini Pesan Ketua PDM Sidoarjo di Umsida
April 10, 2025By
pasca Idul Fitri, Umsida gelar Halal bi Halal
Pasca Idul Fitri, Umsida Gelar Halal bi Halal untuk Merajut Ukhuwah, Menguatkan Sinergi, dan Menebar Inspirasi
April 9, 2025By
pendampingan pengelolaan keuangan sekolah
Bantu Wujudkan Pengelolaan Keuangan Sekolah, 3 Dosen Umsida Gelar Pendampingan Ini
April 9, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By