Dukung Pencegahan Virus, Tim KKN-P Kebonsari Sosialisasikan 5M dan Bagikan Masker di TPQ Az – Zakiyah

Umsida.ac.id – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) Kelompok 43 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melakukan sosialisasi dalam upaya pencegahan virus dengan memberikan sosialisasi tentang Covid-19 dan pembagian masker kepada santri/santriwati di Taman Pendidikan Al – Qur’an (TPQ) Az – Zakiyah, di Desa Kebonsari, pada Senin (08/03).

Di masa Pandemi Covid-19 masih menjadi tantangan yang harus dihadapi oleh warga desa setempat. Masyarakat turut berperan penting dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 agar tidak terjadi peningkatan. Virus ini dapat menyerang semua golongan umur mulai dewasa, orang tua, hingga anak-anak. Terutama seusia anak perlu mendapatkan edukasi tentang Covid-19 yang mudah dipahami serta cara pencegahannya agar tidak mudah tertular virus ini.

Prisca Ananda Putra, selaku ketua tim KKN-P 43 mengungkapkan pentingnya bersosialisasi di masa pandemi. “Melalui sosialisasi ini secara tidak langsung anak-anak diingatkan kembali tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan serta upaya pencegahannya. Melihat rendahnya kesadaran dari masing masing individu mengenai interaksi sosial di masa pandemi, bahkan memilih jalan yang baik di lingkungan TPQ,” tutur Prisca.

Shahla, selaku narasumber sosialisasi dari tim KKN-P Kebonsari Umsida memaparkan bahwa ditengah pandemi Covid-19 santriwan/santriwati, serta wali murid harus menerapkan protokol kesehatan secara ketat. “Seluruh santri harus selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi interaksi dengan orang,” ujarnya saat bersosialisasi.

Ia menambahkan,  “Adapun cara mencuci tangan dengan benar yaitu tepung selaci puput. Maksudnya adalah telapak tangan, punggung tangan, sela-sela jari, mengunci, putar jempol dan putar ujung jari ditengah telapak” imbuh Shahla.

Selain bersosialisasi, tim KKN-P Kebonsari Umsida juga membagikan 2 buah masker anak bermotif lucu dengan harapan dapat menambah semangat para santri/santriwati dalam menggunakan masker. Pembagian masker ini direspon secara positif oleh para santri, mereka antusiasme yang tinggi saat mendapat jatah masker anak bermotif lucu ini.

Ketua TPQ Az – Zakiyah, Jamsiyah, berterimakasih kepada mahasiswa KKN-P Kebonsari Umsida telah mengadakan kegiatan sosialisasi terkait Covid-19 dengan bahasa yang mudah dipahami anak-anak serta pembagian masker.

Ditulis :  Lainun Awanis dan Devi Minggarwati

Editor : Anis Yusandita

Berita Terkini

kajian Ramadan Umsida 1
Gelar Kajian Ramadan, Cara Penyegaran Umsida di Bulan yang Suci
March 14, 2025By
Umsida tambah capaian perguruan tinggi
Tambah Capaian Perguruan Tinggi, Umsida Resmikan 2 Program Magister Baru
March 13, 2025By
prodi kedokteran Umsida
Umsida Resmi Buka Prodi Kedokteran Tahun Akademik 2025-2026, Siap Lahirkan Dokter Profesional
March 12, 2025By
Mengenal Lebih Dekat Budaya Kazakhstan dan Indonesia dalam ‘Culture Perception’ di Umsida
Mengenal Lebih Dekat Budaya Kazakhstan dan Indonesia dalam ‘Culture Perception’ di Umsida
March 11, 2025By
Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
March 7, 2025By
LKBH Umsida diskusikan RUU KUHAP dan UU Lainnya
LKBH Umsida 5 Pakar Tanggapi Kontroversi RUU KUHAP dan UU Lainnya
March 7, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
kompetisi UKM KWU Umsida
UKM KWU Umsida Sukses Gelar 2 Kompetisi Bergengsi Tingkat Provinsi Tahun 2025
March 5, 2025By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
juara Fikes Umsida
Mahasiswa Fikes Umsida Borong 3 Penghargaan Sekaligus di Midwifery Student Competition 2025
March 2, 2025By
MIST Umsida
MIST Umsida Siap Terima Maba Tahun 2025, Simak Keunggulan dan Fasilitas Lengkapnya
February 28, 2025By
PSM Surya Nada 1
Perdana Mengikuti Kompetisi Internasional, PSM Surya Nada Bawa Pulang Medali Perak
February 27, 2025By