FPIP Umsida Sambut Mahasiswa Baru Lewat Serangkaian Kegiatan FORTAMA 2021-2022

Umsida.ac.id – Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) selenggarakan kegiatan Forum Ta’aruf Mahasiswa Baru (FORTAMA) tahun akademik 2021/2022 secara virtual melalui Zoom Meeting, Sabtu (25/09). Kegiatan ini merupakan bagian dari serangkaian kegiatan FORTAMA Umsida di tingkat fakultas yang dilaksanakan pada hari ke-3.

Kegiatan diikuti sebanyak lebih dari 400 mahasiswa baru FPIP secara serempak. Mereka berasal dari berbagai Program Studi (Prodi) yaitu Psikologi, Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), Pendidikan Teknologi Informasi (PTI), Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Pendidikan Guru Anak Usia Dini (PGPAUD), dan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).

Pada sesi sambutannya, Dekan FPIP Umsida, Dr Akhtim Wahyuni M Ag mengatakan, penyelenggaraan FORTAMA di tingkat fakultas ini fokus untuk mengenalkan sistem dan tata kelola di FPIP Umsida secara mendalam.

“Hari ini kita akan saling mengenal seperti apa FPIP dan saya akan mengenalkan kepada kalian siapa saja yang akan mengajar dan melayani teman-teman mahasiswa,” tuturnya.

Dekan FPIP tersebut juga menuturkan, sie kemahasiswaan FPIP ada untuk membantu mahasiswa mengembangkan kemampuannya. “Bidang kemahasiswaan dihadirkan untuk memberikan program-program agar dapat memperkuat talenta dan kemampuan teman-teman mahasiswa,” ungkapnya.

Kemudian, dalam kegiatan tersebut juga menghadirkan Fitria Nur Hasanah M Pd dan Effy Wardati Maryam M Si dengan pemaparan materi terkait Learning Management System (LMS) serta Layanan akademik dan administrasi FPIP Umsida.

Lebih lanjut, serentetan kegiatan juga disambung dengan pengenalan Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) di FPIP dari mulai Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FPIP, Himpunan Mahasiswa (HIMA) PBI, HIMA PGPAUD, HIMA PGSD, HIMA PTI, HIMA Psikologi, HIMA Pendidikan IPA, hingga Organisasi Otonom Muhammadiyah (ORTOM) yakni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Komisariat Ar-Razi dan Al-Khawarizmi.

Terakhir, kegiatan FORTAMA FPIP ditutup manis dengan sesi quiz dan pengumuman pemenang TikTok, twibbon, serta caption terbaik karya mahasiswa baru FPIP Umsida.

Penulis : Shinta Amalia Ferdaus

Berita Terkini

5 Poin Kolaborasi Hebat, Umsida dan Ombudsman RI Teken MoU untuk Masyarakat Lebih Maju
5 Poin Kolaborasi Hebat, Umsida dan Ombudsman RI Teken MoU untuk Masyarakat Lebih Maju
December 14, 2024By
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
December 13, 2024By
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian Risetmu Batch VIII
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian RisetMu Batch VIII
December 12, 2024By
kerja sama Fikes Umsida dan Stikes Santa Elisabeth Keuskuoan Maumere
Sambut Hangat Fikes Umsida Terima Kerja Sama STIKes Santa Elisabeth Maumere, Kembangkan Ilmu Kesehatan
December 12, 2024By
FPIP Umsida Selenggarakan Lomba Tari Tradisional Bersama Mahasiswa Internasional
FPIP Umsida Buat Jembatan Budaya, Selenggarakan Lomba Tari Tradisional
December 6, 2024By
Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah, Ini 4 Alasan Angkat Tema Kemakmuran
December 4, 2024By
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
December 3, 2024By
karakter islami mahasiswa 1_11zon
Pentingnya Pendidikan Karakter Islami Bagi Mahasiswa
December 3, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

riset dan abdimas Umsida meningkat 1
Riset dan Abdimas Umsida Meningkat, 65 Proposal Penelitian Lolos Program Risetmu 2024
December 11, 2024By
MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
Semangat Tanpa Batas, Tim MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
December 8, 2024By
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
December 1, 2024By
Dua Srikandi FAI Umsida Ini Berhasil Raih Juara di Kejurda Tapak Suci Jember
November 25, 2024By
flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By