Hobi Bela Diri Jujistu, Mahasiswa Psikologi Harumkan Umsida di Kejuaraan Unesa Open XV

Umsida.ac.id – Maretha Lindha Michellia Tehupeiory, Mahasiswa Program Studi (Prodi) Psikologi, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo  (Umsida) berhasil menyabet 2 prestasi, yaitu juara 1 Upper 17 Newaza Putri Kelas A  dan Juara 1 Upper 17 Fighting Putri Kelas A Cabang Olahraga (Cabor) Jujitsu dalam Kejuaraan Unesa Open XV, Jumat-Minggu (10/12).

Mahasiswa yang sedang menempuh semester akhir tersebut mengaku senang usahanya yang rutin berlatih setiap hari bisa berbuah hasil.“Perasaanku pasti bangga sekali karena latihan full selama 1 bulan terakhir akhirnya tidak berakhir sia-sia,” ungkapnya.

Maretha mengungkapkan, ia sudah menyukai bela diri sejak duduk di bangku SMP, akan tetapi ia menyeriusin saat duduk di bangku SMA. “Aku tertarik mengikuti beladiri itu karena untuk bisa menjaga diri aku sendiri, dan menurutku beladiri jujitsu itu bela diri yang sangat keren,” ucapnya.

Selama mengikuti dua jenis perlombaan, Maretha bersaing dengan mahasiswa dari berbagai kota seperti Surabaya, Ponorogo, Sampang, Madura, dan Blitar. Walaupun dihadapkan dengan lawan yang juga sama tangguhnya, menurut Maretha dukungan dari orang tua sangat membuka jalan kemenangan untuknya. “Karna tanpa restu untuk berangkat, mungkin aku tidak bisa mengikuti pertandingan tersebut,” imbuhnya.

Kompetisi lain yang juga berhasil ditaklukkan Maretha diantaranya juara 1 amatir senior putri kelas B kejuaraan jujitsu Universitas Muhammadiyah Ponorogo VIII 2019, juara 2 reguler putri kelas A antar mahasiswa tingkat nasional di Solo 2019, juara 3 kelas B senior putri antar dojo se-Indonesia di Ngawi 2017, juara 1 amatir putri kelas A kejuaraan jujitsu Unesa Open XIII tingkat nasional 2019, juara 3 newaza putri kelas A kejuaraan jujitsu Unesa Open XIII tingkat nasional 2019, juara 1 amatir putri kelas A kejuaraan jujitsu Unesa Open XII tingkat nasional 2018 , juara 1 fighting putri kelas A kejuaraan jujitsu Universitas Muhamadiyah Ponorogo se-Indonesia 2020, juara 1 upper 17 fighting putri kelas A kejuaraan jujitsu Unesa Open XV antar dojo se-Indoesia tahun 2021, dan juara 1 upper 17 newaza putri kelas A kejuaraan jujitsu Unesa Open XV antar dojo se-Indonesia tahun 2021

Meskipun telah mengumpulkan banyak prestasi, Maretha mengaku ingin lebih fokus berkarir sesuai bidangnya. Ia berpesan agar mahasiswa Umsida harus berani mewujudkan mimpinya. “Buktikan apapun yang menurut orang lain mustahil untuk kita lakukan, teruslah merendah sampai orang lain pun gk akan bisa merendahkanmu lagi,” tandasnya.

 

Ditulis : Shinta Amalia Ferdaus

Berita Terkini

perayaan hari besar Thailand
Kesan Mahasiswa Umsida di 2 Perayaan Besar Thailand
July 27, 2024By
donor darah Umsida
Umsida Gelar Donor Darah Bersama PDDI dan PMI, Ada 50 Lebih Pendonor
July 26, 2024By
mahasiswa magang Thailand
Magang di Thailand Ngapain Aja? Yuk Simak Cerita Mahasiswa Umsida
July 26, 2024By
LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws
Pertama di Muhammadiyah Jatim, LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws
July 25, 2024By
IMM Umsida Tebar Kebahagiaan Pada Masyarakat Kalialo
IMM Umsida Tebar Kebahagiaan Pada Masyarakat Kalialo
July 23, 2024By
budikdamber
Bantu Produktivitas IRT, Dosen Umsida Bimbing Buatkan Budikdamber
July 22, 2024By
FPIP Umsida Jadi Presenter Kongres PPII
FPIP Umsida Jadi Presenter Kongres PPII
July 21, 2024By
PBI Umsida Cetak Generasi Berdaya Saing Global
PBI Umsida Cetak Generasi Berdaya Saing Global
July 20, 2024By

Riset & Inovasi

PPK Ormawa desa Sawohan
Tim PPK Ormawa Umsida Siap Mengabdi di Desa Sawohan
July 6, 2024By
FGD pembelajaran digital
FGD P3D Teknik Elektro: Nantinya, E-Learning Tak Hanya Berbentuk PPT Saja
July 4, 2024By
riset tentang bunga Bougenville
Tim PKM Umsida Olah Bunga Bougenville Jadi Sumber Antioksidan dan Pewarna Alami
June 27, 2024By
olahan kulit pisang dan umbi ganyong
Tim PKM Umsida Olah Kulit Pisang dan Umbi Ganyong Sebagai Pengganti Tepung
June 26, 2024By
prostitusi online
Prostitusi Online, Apa Karena Budaya Barat? Ini Kata Studi
May 26, 2024By

Prestasi

Mahasiswa-Umsida-Raih-Juara-1-ICU-Nasional
Tak Gentar Bersaing Dengan Mahasiswa PTN, Farras Duduki Juara 1 ICU Nasional
July 24, 2024By
dosen Umsida asesor Lamdik
Sempat Gagal, Warek 3 Umsida Dinyatakan Lolos Sebagai Asesor Lamdik
July 22, 2024By
briket cangkang kelapa sawit
Olah Limbah Cangkang Kelapa Sawit, Mahasiswa Umsida Juara 2 Lomba Nasional
July 17, 2024By
IMEI Umsida
Rektor Umsida Sambut Hangat Kepulangan Sang Juara, Ini Pesannya
July 16, 2024By
IMEI Umsida juara 1
Tim IMEI Umsida Juara 1 Shell Eco Marathon, Kalahkan 30 Kampus Top Dunia
July 8, 2024By