Kurikulum OBE Segera Diimplementasikan, Para Dosen Umsida Gali Ilmu

Kurikulum OBE Segera Diimplementasikan, Para Dosen Umsida Gali Ilmu

Umsida.ac.id– Segera implementasikan Kurikulum OBE, dosen Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mempelajarinya melalui kegiatan Lokakarya Penyusunan Rencana Pembelajaran Semester RPS dan Penilaian berbasis OBE dengan tema Mendukung Transformasi Pendidikan Tinggi Menuju Rekognisi Internasional yang diadakan di K.H Mas Mansoer lt 7 Kampus 1 Umsida selama dua hari, Rabu (06/09/2023) hingga Kamis (07/09/2023).

Kurikulum OBE Segera Diimplementasikan, Para Dosen Umsida Gali Ilmu
Rektor Umsida Memberikan Sambutan

Kegiatan ini diisi oleh dua narasumber ahli dibidangnya, Prof Dr Wahono Widodo MSi yang akan memaparkan materi mengenai penyusunan RPS berbasis OBE dan di hari berikutnya Prof Ir Bertha Maya Sopha ST MSc PhD IPU ASEAN Eng yang akan menjelaskan mengenai penyusunan penilaian pembelajaran berbasis OBE.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Rektor Umsida Dr Hidayatullah MSi. Sebelum membuka kegiatan Dr Hidayatullah menyampaikan bahwa Umsida akan segera mengimplementasikan kurikulum OBE.

Baca juga: IMM Tutup Gebyar Semarak Kemerdekaan ke 78 dengan Acara Menarik

“Beberapa waktu yang lalu kita semua telah mengikuti penyusunan kurikulum OBE dan seluruh prodi telah menuntaskan itu. Tahun ini 2023-2024 kita akan implementasikan kurikulum itu dalam pendidikan dan pembelajaran di semua program studi,” ungkapnya.

Kurikulum OBE Segera Diimplementasikan, Para Dosen Umsida Gali Ilmu
Pemaparan materi Prof Dr Wahono Widodo MSi

Dalam mengimplementasikannya tentu para dosen Umsida harus mempelajari dengan baik kurikulum tersebut termasuk penyusunan RPS dan Penilaian berbasis OBE.

“Tentu ada hal yang harus kita tuntaskan yaitu bagaimana kita menyusun RPS dan sekaligus melakukan penilaian berbasis OBE 2 hal ini menjadi bagian tak terpisahkan di dalam proses implementasi kurikulum berbasis OBE,” ujar Rektor Umsida.

Harapan kami lanjutnya, “Semoga bapak ibu semangat mengikuti kegiatan ini agar selanjutnya kurikulum OBE bisa di implementasikan dengan benar dan tepat. Sehingga dampaknya di masa yang akan datang mahasiswa kita itu betul betul merasakan manfaat yang sangat besar kuliah di Umsida ini”.

Umsida sebagai Kampus Pencerahan juga terus melakukan percepatan termasuk meningkatkan kualitas akademik. Salah satunya adalah mengimplementasi kurikulum OBE ini. Hal ini dilakukan, tentu untuk meningkatkan kualitas lulusan Umsida.

Baca juga: Peniadaan Skripsi, Wakil Rektor 1 Umsida Jelaskan 5 Alternatif Penggantinya

Kurikulum OBE Segera Diimplementasikan, Para Dosen Umsida Gali Ilmu
Pemaparan materi Prof Dr Wahono Widodo MSi

“Karena Umsida menjadi salah satu perguruan tinggi yang telah memproyeksikan mahasiswa kita untuk menjadi mahasiswa masa depan, bukan mahasiswa hari ini. Karena itu bapak ibu, sebagaimana kita rasakan bersama Umsida dengan taglinenya dari sini pencerahan bersemi itu meniscayakan Umsida tidak akan pernah mengalami stagnasi dan tidak boleh terjadi stagnasi,” tandasnya.

Harapan Umsida agar tidak pernah mengalami stagnasi ini dibuktikan dengan setiap saat Umsida selalu ada perubahan peningkatan dan pengembangan. “Tak terkecuali pada aspek pendidikan dan pengajaran yang di dalamnya syarat yang harus kita penuhi adalah penguasaan kurikulum dan sekaligus penyusunan RPS dan penilaian berbasis OBE tersebut,” ungkap Rektor Umsida tersebut.

Paska kegiatan ini diharapkan para dosen Umsida mempunyai pengetahuan, pemahaman dan keterampilan yang kurang lebih sesuai dengan pemaparan materi dan pelatihan yang telah didapatkan. Sehingga kurikulum OBE akan berjalan dengan baik di Umsida.

Penulis: Rani Syahda

 

Berita Terkini

mahasiswa tolak RUU TNI
Mahasiswa Umsida Bersama Cipayung Plus Sidoarjo Tolak RUU TNI dan Angkat Isu Lokal
March 26, 2025By
Abdi Ramadan BEM Umsida 1
Gelar Abdi Ramadan di 2 Titik, BEM Umsida Bangun Kepedulian Sosial
March 22, 2025By
Mahasiswa Umsida tanggapi RUU TNI 1
RUU TNI Tuai Kontroversi, BEM dan Korkom IMM Umsida Gelar Konsolidasi dan Diskusi
March 21, 2025By
Umsida dukung internasionalisasi sekolah
Dukung Internasionalisasi Sekolah, Umsida Tandatangani MoU dengan PDM Sidoarjo
March 20, 2025By
Umsida Bersama Mahasiswa Lintas Universitas Gelar Bakti Sosial Ramadan di Desa Kali Alo
Umsida Bersama Mahasiswa Lintas Universitas Gelar Bakti Sosial Ramadan di Desa Kali Alo
March 19, 2025By
prodi kedokteran Umsida 5
3 Tahun Perjalanan Umsida dalam Mewujudkan Prodi Kedokteran
March 15, 2025By
kajian Ramadan Umsida 1
Gelar Kajian Ramadan, Cara Penyegaran Umsida di Bulan yang Suci
March 14, 2025By
Umsida tambah capaian perguruan tinggi
Tambah Capaian Perguruan Tinggi, Umsida Resmikan 2 Program Magister Baru
March 13, 2025By

Riset & Inovasi

Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By
Inovasi Celengan Digital Umsida, Menabung Jadi Lebih Seru
Inovasi Celengan Digital Umsida, Menabung Jadi Lebih Seru
March 21, 2025By
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By