Warning: Trying to access array offset on value of type bool in /var/www/html/wp-content/plugins/og/includes/iworks/class-iworks-opengraph.php on line 331

Laksanakan Permendikbudristek RI No 30 tahun 2021, Umsida Buat Satgas PPKS

Umsida.ac.id – Berdirinya Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) merupakan bentuk komitmen pihak universitas untuk melakukan pencegahan dan penanganan kekerasan seksual sesuai Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Permendikbudristek) RI nomor 30 tahun 2021. 

Itulah ungkapan Wakil Rektor (WR) 3 Dr Nurdyansyah sekaligus ketua PPKS Umsida saat diwawancara umsida.ac.id secara eksklusif di ruang WR, Jumat (22/12/2023).

Lihat juga: Umsida Sambut 3 Perwakilan Unimku, Jalin Kerja Sama

“Permendikbudristek mewajibkan semua perguruan tinggi untuk mendukung upaya pencegahan dan penanganan kekerasan seksual,” terangnya.

Karena itu, lanjutnya, Umsida juga mendirikan PPKS di lingkungan kampus untuk melakukan percepatan implementasi Permendikbudristek nomor 32 tahun 2021 itu.

laksanakan Permendikbudristek, Umsida buat satgas PPKS

Permendikbudristek sebagai pedoman

Nurdyansyah mengatakan bahwa Permendikbudristek ini memberikan pedoman pelaksanaan pencegahan dan penanganan kekerasan seksual di lingkungan perguruan tinggi sebagai acuan teknis dalam melakukan pencegahan dan penanganan kekerasan seksual bagi perguruan tinggi, mulai dari, mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan, warga kampus dan pihak-pihak terkait.

Nurdyansyah menerangkan bahwa awal mula PPKS dibentuk ini dilatarbelakangi oleh semakin meningkatnya kekerasan seksual yang terjadi di perguruan tinggi yang berdampak pada kurang optimalnya penyelenggaraan Tri dharma perguruan tinggi serta menurunkan kualitas pendidikan tinggi.

“Langkah-langkahnya juga sudah diatur secara konkrit dalam pedoman yang sudah dibuat oleh permendikbudristek terkait dengan PPKS. Harapannya agar dapat meminimalisir tindak kekerasan seksual di lingkungan perguruan tinggi,” sambungnya.

Lihat Juga :  Aksi FPIP Umsida Adakan Penggalangan Dana untuk Palestina

Lihat juga: Gemar Bermedia Sosial, Mahasiswa PBI Juarai 4 Lomba Konten Kreatif dalam Sebulan

laksanakan Permendikbudristek, Umsida buat satgas PPKS
Pembentukan PPKS Umsida

Karena itu, lanjut Dosen Fakultas Agama Islam itu, Umsida membentuk PPKS sejak Februari 2023. Para pelaku PPKS ini disebut sebagai satuan tugas (Satgas) yang terdiri dari tiga komponen yaitu dosen, tenaga kependidikan (tendik) dan mahasiswa.

“Untuk saat ini kegiatan yang dilakukan oleh Satgas PPKS di umsida ini adalah memberikan pemahaman terkait kekerasan seksual agar warga kampus atau masyarakat sekitar mampu melakukan tindakan pencegahan jika sewaktu-waktu akan terjadi atau hampir terjadi kekerasan seksual di lingkungan perguruan tinggi,” ucapnya.

Ke depannya nanti, satgas Umsida tentunya akan melakukan penanganan pemeriksaan bagi para korban apabila terjadi kekerasan seksual di perguruan tinggi. Karena fokusnya adalah di perguruan tinggi, maka korban yang dimaksud adalah mahasiswa pendidik tenaga kependidikan warga kampus dan masyarakat umum yang mengalami kekerasan seksual.

Lihat juga: Simak 4 Sistem Keuangan Digital dari Dosen Umsida

“Serta kelompok rentan yaitu anak dibawah usia 18 tahun dan juga penyandang disabilitas,” imbuhnya.

Ia menghimbau kepada para mahasiswa, pendidik, tenaga kependidikan, warga kampus, dan juga masyarakat umum jika mengalami gejala-gejala kekerasan seksual bisa mengkonsultasikan kepada Satgas PPKS Umsida.

Penulis: Dian Rahma Santoso

Berita Terkini

kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By
Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By
Si Lokananta 2024, peringatan hari ibu
Momen Haru Ratusan Anak Peringati Hari Ibu dalam Event Si Lokananta
December 23, 2024By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
December 28, 2024By