forum Humas LLDIKTI Wilayah VII

LLDIKTI Wilayah VII dan Umsida Gelar Forum Penguatan Humas 2025 Bersama PTS Jatim

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menjadi tuan rumah Forum Penguatan Humas Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Lingkungan LLDIKTI Wilayah VII Tahun 2025 pada Jumat (21/11/2025). 

Kegiatan yang berlangsung di Auditorium KH Ahmad Dahlan ini diselenggarakan dalam rangka mendukung program Diktisaintek Berdampak melalui peningkatan kualitas kehumasan kampus.

Lihat juga: Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7

Forum ini dihadiri oleh jajaran pimpinan Umsida, Kepala LLDIKTI Wilayah VII, narasumber nasional dari Kemendikbudristek, serta para pengelola Humas dari 100 PTS di Jawa Timur.

Penguatan Peran Humas di Perguruan Tinggi sebagai Garda Komunikasi Publik

forum Humas LLDIKTI Wilayah VII

Acara dibuka dengan sambutan oleh Wakil Rektor I Umsida, Prof Hana Catur Wahyuni ST MT.

Ia menyampaikan apresiasi atas kepercayaan LLDIKTI Wilayah VII kepada Umsida sebagai penyelenggara forum. 

“Terima kasih untuk semua bimbingan dan arahan LLDIKTI Wilayah VII yang hingga saat ini selalu memberikan arahan dalam berbagai bentuk,” tuturnya.

Menanggapi tentang forum hari ini, Prof Hana mengatakan bahwa tahun akhir-akhir ini terdapat penguatan dalam bidang kehumasan.

“Ini menjadi satu motivasi bagi kami terutama di Umsida dan perguruan tinggi swasta di Jawa Timur untuk lebih care, peduli, dan lebih memperhatikan bidang ini,” ujar guru besar bidang manajemen rantai pasok itu.

Prof Hana berpandangan bahwa Humas merupakan salah satu pintu masuk antar instansi  untuk bisa saling berkomunikasi sehingga bisa berkoordinasi dan bersinergi baik di internal maupun dengan eksternal.

Kepala LLDIKTI Wilayah VII, Prof Dr Dyah Sawitri SE MM, menegaskan pentingnya kehadiran humas sebagai elemen vital perguruan tinggi. 

“Tanpa adanya humas dalam suatu organisasi atau perguruan tinggi, sama dengan tidak ada nyawanya,” tegasnya.

Menurutnya, humas adalah aset strategis yang menentukan keberhasilan organisasi. 

Humas menjadi kekuatan tersendiri dalam keberhasilan atau tujuan organisasi sehingga di era yang serba digital, peran humas dalam dunia pendidikan sangat krusial dan penting.

Lihat Juga :  Umsida Tuan Rumah FGD PAK LLDikti Wilayah VII Jawa Timur
Peran Strategis Kehumasan dari LLDIKTI Wilayah VII 

Dok Humas Umsida

Dalam pemaparannya, Prof Dyah menyampaikan bahwa penguatan mutu perguruan tinggi tidak dapat dipisahkan dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. 

Ia mengajak seluruh lembaga pendidikan untuk berkomitmen mewujudkan Tri Dharma yang bermutu melalui komunikasi humas yang efektif, rasional, dan akurat.

Karena dengan begitu, lanjutnya, masyarakat bisa menikmati hasil karya dosen dan mahasiswa melalui komunikasi Humas yang efektif, rasional, dan akurat yang akan memberikan informasi strategis kepada masyarakat luas.

“Humas punya peranan strategis dalam mewujudkan kampus berdampak. Melalui humas perguruan tinggi, kontribusi kepada masyarakat bisa dilakukan secara langsung,” terang Prof Dyah.

LLDIKTI Wilayah VII mengapresiasi kinerja Humas PTS yang dinilai berkontribusi besar dalam mempercepat penyebaran informasi program Kemdiktisaintek secara cepat, akurat, dan berdampak bagi pembangunan komunikasi kampus dengan masyarakat.

Menurutnya, inovasi dan kreativitas humas harus terus ditingkatkan sebagai kekuatan komunikasi institusi.

“Kami berharap percepatan dan penyebarluasan informasi menjadi jembatan untuk mendekatkan institusi dengan masyarakat dan pengguna jasa sehingga citra yang dibangun bersama-sama bisa mewujudkan komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi melalui kehumasan yang saat ini dibentuk di perguruan tinggi,” ungkapnya.

Setelah sambutan dan pembukaan forum, kegiatan berlanjut dengan adanya paparan oleh Doddy Zulkifli Indra Atmaja SIKom MSi yang  menyampaikan pentingnya peran humas perguruan tinggi dalam menghadapi dinamika informasi yang kian cepat. 

Forum dilanjutkan dengan materi keuda oleh Rizqiani Putri SSos MMedKom yang membahas tentang peran komunikasi efektif pada kehumasan di perguruan tinggi. 

Lihat juga: Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI

Forum ini adalah langkah dalam memperkuat kolaborasi antar perguruan tinggi untuk  meningkatkan kualitas komunikasi publik di Jawa Timur.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By

Prestasi

pesan menyentuh wisudawan
Dari Jerih Payah Sang Bunda, Tumbuh Wisudawan Umsida yang Pantang Menyerah
November 17, 2025By
Riset dan Abdimas Umsida raih klaster mandiri
Riset dan Abdimas Umsida Masuk Klaster Tertinggi Perguruan Tinggi Nasional 2026
November 13, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
inovasi laboran MIK Umsida
Inovasi Augmented Reality Laboran MIK Umsida Antarkan Prestasi Gemilang
October 28, 2025By
Umsida perguruan tinggi unggul
Umsida Masuk 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Tahun 2025 Versi SINTA Score 3 Years
October 27, 2025By