Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medis Bagikan Tips Menjuarai KSI POSI

Umsida.ac.id – Bella Tasya Kimberly, Mahasiswa Prodi Teknologi Laboratorium Medis Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) sabet medali emas bidang Bahasa Inggris dalam ajang Kompetisi Sains Indonesia (KSI) yang diselenggarakan Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia (Posi), Minggu (14/02).

Saat ditemuitim Umsida.ac.id, mahasiswa yang akrab disapa Bella ini mengatakan, ia tidak pernah mengikuti kompetisi tersebut. Namun, berkat dorongan dari temannya, ia putuskan untuk mencoba dan memilih bidang Bahasa Inggris. “Saya pilih Bahasa Inggris, karena saya belum terlalu mendalami untuk mata pelajaran yang lain seperti Kimia, Fisika, dan Biologi. Sejak SMP, saya juga sudah tertarik dengan bahasa asing seperti Bahasa Inggris dan Bahasa Jepang,” ungkap Bella.

Di balik keberhasilannya, Bella mengaku tidak memiliki persiapan khusus untuk berkompetisi. Kemampuannya dalam Bahasa Inggris adalah buah dari hobi membaca komik dan bermain game. “Kemungkinan saya juga suka Bahasa Inggris dari kebiasaan main game dan lain-lain, terutama waktu kecil itu suka main game dan bahasanya Bahasa Inggris. Jadi kebiasaan,” tutur Bella.

Untuk berkompetisi bidang Bahasa Inggris, lanjut Bella, harus tetap mengimbangi materi belajar dengan grammar. Menurutnya, hal itu karena Bahasa Inggris yang ada di game atau komik berbeda dengan Bahasa Inggris formal. “Seperti komik atau game itu hanya membantu wawasan vocabulary aja. Untuk seterusnya harus tau grammar dan materi Bahasa Inggris lainnya supaya bisa mengerjakan soal,” jelasnya.

Bella menambahkan, ia menggunakan aplikasi yang ada di google playstore yaitu aplikasi Toefl Practice Test untuk mempelajari struktur grammar. Tips lain yang menurutnya sangat berguna saat mengerjakan soal olimpiade Bahasa Inggris yaitu dengan membaca soalnya terlebih dahulu. “Untuk bagian reading, itu butuh fokus yang lumayan soalnya membaca text. Tips dari saya yaitu baca soalnya dulu sih baru baca textnya. Jadi kita tau jawabannya tanpa baca ulang kembali,” paparnya. Melalui kompetisi online tersebut, Mahasiswa semester 6 itu mengaku, soal yang sulit juga menambah wawasan baru.

Tak cukup di situ, ia berencana akan mengikuti kompetisi menarik lainnya untuk mengasah wawasannya tentang Bahasa Inggris. Terakhir, Bella berikan dukungan kepada teman-teman lainnya agar tetap bersemangat dan tidak menyerah. Apapun bentuk usahanya akan selalu ada hikmah dan jangan pernah berhenti percaya bahwa usaha tidak akan mengkhianati hasil.

ditulis : Shinta amalia

Edit : Anis Yusandhita

Leave a Reply

Berita Terkini

wamendikdasmen kuliah umum Umsida
Wamendikdasmen Bahas Ketimpangan Dunia Pendidikan dalam Kuliah Umum di Umsida
February 12, 2025By
kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By
Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
December 28, 2024By