Menko PMK RI Ajak Maba Umsida Semangat Menjadi Generasi Emas Kebanggaan Umat

Umsida.ac.id – Prof Dr Muhadjir Effendy M A P menjelaskan tentang menyiapkan generasi emas tahun 2045 dalam acara Forum Ta’aruf Mahasiswa Baru (FORTAMA) 2021/2022 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) dengan mengusung tema Transformasi Mahasiswa Berkemajuan Menuju Generasi Emas 2045, pada Kamis (23/9).


Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK RI) menjelaskan persiapan menuju usia emas indonesia. “Artinya kalian para mahasiswa baru Umsida adalah termasuk sumber daya manusia Indonesia generasi produktif yang sedang berada di puncaknya, bahkan saya bisa mengatakan masa depan di tahun 2045 sangat tergantung pada kalian semua,” ujarnya.


Ia menambahkan untuk menjadi generasi emas yang paling penting adalah perubahan jati diri. “Sekarang ini yang penting adalah perubahan diri kalian yang mana jati diri antara anak sekolahan menjadi mahasiswa harus dirubah, dan ada yang harus kalian kuasai adalah pertama pengetahuan semakin luas, kedua berubah sikap sebagai mahasiswa dan menjadi civitas akademika yang baik terutama di Umsida,” imbuh pria kelahiran Madiun itu.


Pria berusia 56 tahun ini menjelaskan jika mahasiswa baru harus selalu aktif dalam perkuliahan. “Pada konteks ini saya ingatkan kepada mahasiswa baru Umsida untuk memanfaatkan semaksimal mungkin dari segi pengetahuan, pengalaman yang cukup dari Umsida, apalagi sekarang ini kita berada proses menuju era industri 4.0, bidang-bidang pekerjaan yang hilang dan disusul bidang pekerjaan baru yang lain, untuk itu kalian harus siap keterampilan dengan pengalaman,” jelasnya.


Ia menghimbau mahasiwa baru Umsida harus terampil dalam segala bidang. “Yang terakhir keterampilan yang harus diterapkan baik mahasiswa maupun perguruan tinggi adalah yang biasa saya sebut 5c yaitu pertama berfikir kritis para mahasiswa, kedua harus memiliki kreatif dan inovatif bagi mahasiswa nantinya, ketiga adalah keterampilan berkomunikasi, keempat adalah kolaborasi kerjasama, dan yang terakhir kelima adalah percaya diri,” pungkasnya.


Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Leave a Reply

Berita Terkini

aset kripto menurut dosen Umsida
Risiko Aset Kripto dan Bitcoin, Dosen Umsida Paparkan dari Perspektif Hukum dan Teknologi
December 15, 2025By
SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By

Riset & Inovasi

kolaborasi Umsida dan pondok pesantren
Kolaborasi FKG, FK, dan Fikes Jadi Relawan Kesehatan di Pondok Pesantren Nurul Haromain
January 21, 2026By
ketahanan pangan dan branding umkm
Kembangkan UMKM Lokal, Tim Abdimas Umsida Beri 2 Pelatihan di UMKM Babakaran Raos
January 21, 2026By
pelajar muhammadiyah tanam kelor
Pelajar Muhammadiyah Jadi Kader Peningkatan Kemandirian Lingkungan dan Ekonomi Abdimas Umsida
January 10, 2026By
budidaya tanaman semusim 1
Pelatihan Tanaman Semusim Jadi Cara Dosen Umsida Perkuat Ketahanan Pangan
January 9, 2026By
koperasi DInar Amanta
Koperasi Dinar Amanta Bekerja Lebih Efektif Menggunakan Aplikasi KOPERKU
January 9, 2026By

Prestasi

kejuaraan ju jitsu mahasiswa Umsida
Mahasiswa Ini Sabet 2 Emas di Kejuaraan Ju Jitsu Nasional, Kini Persiapkan Diri ke Jepang
January 20, 2026By
persiapan shell eco marathon
IMEI Umsida Tancap Gas di Shell Eco Marathon Qatar 2026 dengan Improvisasi Kendaraan Listrik
January 19, 2026By
shell eco marathon 2026
Siap Bertanding di Shell Eco Marathon Qatar 2026, Tim IMEI Umsida Resmi Diberangkatkan
January 19, 2026By
atlet karate Batu open 2025
Atlet Ini Raih 2 Medali Sekaligus di Ajang Batu Karate Challenge Open Tournament Series 2025
January 8, 2026By
pertandingan karate Batu challenge
Cedera di Pertandingan Sebelumnya Belum Pulih, Atlet Umsida Bulatkan Tekad Demi Emas
January 7, 2026By