6 finalis lkti

Selamat! 6 Siswa Menjadi Finalis Lomba KTI Milad Umsida ke-35

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) telah mengumumkan hasil Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) dalam rangka perayaan Milad Umsida yang ke-35. Terdapat enam finalis dari berbagai daerah yang lolos ke tahap presentasi. Pengumuman ini telah disebarkan melalui website resmi umsida.ac.id, akun Instagram @umsida1912 dan @admisiumsida pada Kamis, (23/02/2024).

Lihat juga: 3 Tendik Umsida Mendapatkan Penghargaan Umroh pada Milad ke-35

Enam finalis lolos ke tahap presentasi
6 finalis lkti
Dok Admisi Umsida

Berikut keenam finalis beserta judul LKTI Umsida:

  1. Avixena Putri Tunjung Wilis dari SMAN 2 Nganjuk: Pengaruh Earphone Terhadap Gejala Pendengaran Bagi Siswa SMAN 2 Nganjuk Kelas X Tahun Ajaran 2023/2024.
  2. Fajar SIndu Aji dari SMAN 1 Yogyakarta: I-HAS (Integrated Hydroponic Automation System): Transformasi Pertanian BErkelanjutan Melalui Pemanfaatan Hidroponik Dutch Bucket Berbasis Web Terintegrasi Internet of Things dalam Upaya Mencapai KEtahanan Pangan Nasional dan DSGs Tahun 2030.
  3. Jessica Amelia dari SMA KEmala Bhayangkari Porong: Pemanfaatan Biji Trembesi Sebagai Alternatif Penjernih Air dan Pengolahannya Menjadi Produk Jadi Siap Saji
  4. Naurah Najah Syakirah dari MAN 2 Gresik: MOS (Motorbike Safety) Sebagai Inovasi Cerdas Atasi Pencurian Kendaraan Bermotor.
  5. Noning Mastita dari SMKS Muhammadiyah 1 Kemlagi Mojokerto: Peran Generasi Z: Penggerak Utama Sosio Humaniora dalam Arus Digital Masyarakat.
  6. Zaskiyah Agustina Sholihin dari MA Matholi’ul Anwar Karanggeneng Lamongan: Rumah Pelatihan Agroindustri (RPA): Revitalisasi Peran Karang Taruna dalam Mengembangkan Sektor Pertanian Berbasis Agroindustri Sebagai Upaya Peningkatan Kesejahteraan Ekonomi Petani Bengawan Jero (Studi Kasus di Desa Putat Kumpul Kabupaten Lamongan).
Lihat Juga :  Umsida Beri Penghargaan Kepada 12 Mitra DUDI, Ini Pentingnya Acara Mudik Alumni

Para finalis ini akan melakukan tahap terakhir dalam lomba ini, yakni melakukan presentasi secara offline di laboratorium Public Relations Umsida GKB 3 lantai 2 pada Jumat, (23/02/2024).

Ketika melakukan presentasi, para finalis wajib menyiapkan bahan presentasi yang akan dijelaskan di hadapan dewan juri berdurasi maksimal 15 menit.

Pengahargaan kepada finalis
6 finalis lkti
Ilustrasi: Unsplash

Setelah sesi presentasi, para finalis akan dinilai hingga mendapatkan pemenang juara 1,2, dan 3. Juga penentuan pemenang juara harapan 1,2, dan 3. Mereka yang menjadi finalis akan mendapatkan beberapa benefit seperti:

  1. Bagi juara 1,2, dan 3, harapan 1,2, dan 3 diberi kebebasan untuk dapat memilih prodi di Umsida (kecuali Prodi Kedokteran) dan mendapatkan Total Beasiswa Pendidikan Sebesar Rp 27.500.000.
  2. Total hadiah berupa Uang Tunai yang dapat langsung dibawa pulang oleh pemenang LKTI senilai Rp 7.500.000,- dengan rincian sebagai berikut:
  • Juara 1: Rp 2.000.000
  • Juara 2: Rp 1.750.000
  • Juara 3: Rp 1.500.000
  • Harapan 1: Rp 1.000.000
  • Harapan 2: Rp 750.000
  • Harapan 3: Rp 500.000

Hadiah tersebut akan diserahkan kepada para finalis ketika perayaan puncak Milad Umsida bertajuk Mudik Alumni pada Sabtu, (24/02/2024) yang dimulai sejak pukul 09.00 bertempat di Auditorium KH Ahmad Dahlan, Umsida kampus 1, GKB 2 lantai 5.

Lihat juga: Perayaan Milad ke-35 Umsida dengan Perkembangan Pesatnya

Untuk finalis yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang pelaksanaan presentasi dan penghargaan, bisa menghubungi:

Ulfa : 0817-7639-1973 

Alfaro: 0899-8771-202

Atau melalui Direct Massage Instagram @umsida1912 dan @admisiumsida

Penulis: Romadhona S.

Editor: Rani Syahda

Berita Terkini

SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By

Prestasi

perjalanan juara 1 pilmapres jadi lulusan berprestasi
Perjalanan dari Juara 1 Pilmapres PTMA Hingga Jadi Wisudawan Berprestasi
November 25, 2025By
mahasiswa MIK angkat isu kesehatan mental
Angkat Isu Kesehatan Mental, Mahasiswa MIK Umsida Juara 3 Tingkat Nasional
November 25, 2025By
mahasiswa IMEI jadi lulusan berprestasi
Dari Mahasiswa Kupu-Kupu, Hingga Jadi Wisudawan Berprestasi Bersama IMEI Team
November 24, 2025By
mahasiswa MIK Umsida juara 1 cerdas cermat 1
Mahasiswa MIK Umsida Juara 1 Cerdas Cermat Competition Tingkat Nasional
November 23, 2025By
lulusan Umsida di Papua 2
Mengabdi di Papua Jadi Motivasi Mahasiswa Ini Hingga raih Predikat Wisudawan Terbaik
November 23, 2025By