Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melakukan catur dharma perguruan tinggi muhammadiyah melalui pengabdian masyarakat, di Desa Kenongo, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, pada Sabtu (8/03).
Kegiatan yang berbentuk edukasi industri digital itu dilakukan oleh dosen Fakultas Agama Islam (FAI) yaitu Fitri Nur Latifah SE MESy, Imam Fauzi LC MPd, Diyah Krisna SE MSI, dosen Fakultas Agama Islam (FAI) bersama 4 mahasiswa Perbankan Syariah yaitu Bayu Wardhana, Muhammad Adey Romadhoni, Alfian Rico Firmansyah, Sayyidatunisa dan turut dihadiri oleh 15 orang warga Desa Kenongo.
Dalam kegiatan itu, terdapat 2 hal yang disosialisasikan yaitu, e-business dan financial tecnology, mulai dari dampak positif yang bisa didapat oleh masyarakat, berbagai resiko yang mungkin terjadi, hingga contoh praktek penggunaannya. Fitri Nur Latifah SE MESy, salah satu peserta Abdimas menjelaskan, “Saat ini dimasyarakat, penerapan e-business sudah banyak diterapkan dan dikembangkan, termasuk adanya perkembangan industri digital memberikan berbagai dampak positif, terutama bagi pelaku usaha,” jelasnya
Kegiatan itu diadakan karena melihat pesatnya perkembangan industri digital yang banyak memberikan pengaruh positif dan negatif bagi masyarakat.
Reporter : Sayyidatunisa
Editor : Intan Mutiara