Tim KKN-P Desa Plintahan Buat Vertical Garden Demi Wujudkan Lingkungan Sekolah Yang Bernuansa Hijau

Tim KKN-P Desa Plintihan Buat Vertical Garden Demi Wujudkan Lingkungan Sekolah Yang Bernuansa Hijau

Umsida.ac.id- Lingkungan sekolah diharapkan menjadi lingkungan yang nyaman bagi siswa untuk menimba ilmu selama masa pendidikan berlangsung. Untuk itu tim KKN-P Desa Plintahan Kecamatan Pandaan kabupaten Pasuruan ajak siswa SDN Plintahan kelas 4 dan 5 berkreasi ciptakan Vertical Garden pada (31/02).

Vertical Garden merupakan salah satu cara untuk menanam lebih banyak tanaman di lahan yang terbatas. Karena disekolah ini memiliki beberapa tempat yang cocok untuk dibuat menjadi Vertical Garden, tim KKN-P mencoba melakukan terobosan tersebut dengan tujuan menghijaukan lingkungan sekolah sehingga siswa dapat dengan nyaman belajar di lingkungan sekolah tersebut. Tim KKN-P Plintahan mengajak siswa kelas 4 dan 5 untuk berpartisipasi melaksanakan kegiatan setelah dilakukanya sosialisasi mengenai Vertical Garden.

“Tujuan dari program ini untuk membuat para siswa dapat memanfaatkan barang bekas, lahan yang lebih kecil, mengembangkan potensi diri, dan menyalurkan kreatifitas. Dengan itu dapat mengedukasi siswa agar dapat menanam tanaman dengan memanfaatkan lahan yang minim,” ujar anggota KKN-P Plintahan.

Sosialisasi yang dilakukan berupa mengenalkan Vertical Garden dengan praktek secara langsung di lapangan, serta cara merawat jenis tanaman yang digunakan. Ide tersebut mendapatkan dukungan penuh dari pihak kepala sekolah dan juga Wali kelas.

 “Tentu harapan saya, siswa dapat berkreasi lebih untuk menyalurkan ide/potensi diri mereka melalui melukis dan  menanam tanaman,” ungkap Runianingsih selaku Kepala Sekolah SDN Plintahan 2.

Reporter: Bahrul Alam

Editor: Lintang Dyah Puspita

Leave a Reply

Berita Terkini

SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By

Prestasi

mahasiswa lolos 3 pendanaan besar
3 Pendanaan Besar Antarkan Mahasiswa Ini Jadi Wisudawan Berprestasi
November 22, 2025By
pesan menyentuh wisudawan
Dari Jerih Payah Sang Bunda, Tumbuh Wisudawan Umsida yang Pantang Menyerah
November 17, 2025By
Riset dan Abdimas Umsida raih klaster mandiri
Riset dan Abdimas Umsida Masuk Klaster Tertinggi Perguruan Tinggi Nasional 2026
November 13, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
inovasi laboran MIK Umsida
Inovasi Augmented Reality Laboran MIK Umsida Antarkan Prestasi Gemilang
October 28, 2025By