Umsida Ajak Masyarakat Memahami Fintech dan Digital Marketing Lewat Webinar

Umsida.ac.id – Digital marketing dan financial technology telah menjadi sebuah keniscayaan di era teknologi. Oleh karena itu, Program Studi Manajemen Fakultas Bisnis, Hukum, dan Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menggelar webinar nasional “Start Your Business: How Digital Marketing and Financial Tecnology Can Boost Your Business”, Rabu (24/02)

Pada Kesempatannya, Rektor Umsida Dr Hidayatulloh menyambut positif kegiatan ini, “Seminar ini sangat menarik, karena sejalan dengan teknologi informasi dan pertumbuhan kegiatan ekonomi di dalam maupun di luar negeri. dengan adanya webinar ini, semoga peserta mendapatkan pencerahan dari narasumber,” ujarnya.

Seminar ini mendatangkan pemateri dari beberapa institusi, seperti Dr Mas Purnomo Hadi, MM (Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Timur), Ronald Yusuf Wijaya, Ketua Umum Asosiasi Fintech Syariah Indonesia (AFSI), dan Dian Martin, Ketua Umum Asosiasi Digital Marketing Indonesia (DIGIMIND) dengan moderator Dr Sriyono MM, selaku ketua Pusat Studi Ekonomi dan Bisnis. Acara dimulai dengan sambutan dari Rektor Umsida, dan dilanjutkan dengan penandatanganan MOU 3 Lembaga,yang meliputi Urban Delta, Asosiasi Digital Marketing Indonesia (DIGIMIND), dan Asosiasi Fintech Syariah Indonesia (AFSI), dan terakhir Launching Marketplace UKM Prodi Manajemen.

Kerjasama MOU ini dilakukan dalam rangka kerjasama di berbagai dunia usaha dan industri, untuk meningkatkan kualitas lulusan Umsida, sekaligus melaksanakan kebijakan baru dari Kemendikbud yaitu Merdeka Belajar, Kampus Merdeka, yang salah satunya dengan cara menjalin kerjasama di tingkat nasional maupun internasional.

“Digital marketing dan financial technology ini menjadi wujud pengembangan dari teknologi dan ekonomi, biasanya saat luring kita hanya dapat melakukan 2-3 kegiatan dalam sehari, akan tetapi saat ini di masa pandemi kita dapat melakukan 4-5 kegiatan secara daring dengan memanfaatkan dunia teknologi,” tutup Hidayatulloh di akhir sambutannya, dan meminta pada seluruh mahasiswa dan yang hadir dalam acara tersebut untuk menyambut perubahan yang luar biasa ini.

Ditulis: Rina Aditia DA

Edit : Asita Salsabila

Leave a Reply

Berita Terkini

pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By
Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By
workshop open data Jawa Timur
Open Data Jadi Kunci Analisis Berbasis Bukti dalam Workshop Statistik Sektoral Seri 11
August 25, 2025By
Umsida dan Pemkab Sidoarjo
Pertemuan Umsida dan Pemkab Sidoarjo, Bahas Kolaborasi Strategis dalam Pengembangan Potensi Daerah
August 20, 2025By
Fikes Expertise
FIKES Xpertise, Program Fikes Umsida Edukasi Kesehatan Remaja
August 19, 2025By
BPH Umsida dan BPH Umri
BPH Umsida Sambut Kunjungan BPH Umri, Bahas 3 Topik Ini
August 19, 2025By

Riset & Inovasi

alat pemeriksaan kesehatan digital
Umsida Buat Alat Cek Kesehatan Tanpa Jarum, Mudahkan Pemeriksaan
October 9, 2025By
hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
inovasi alat pembakaran sampah tanpa asap 3
Alat Pembakaran Sampah Tanpa Asap, Inovasi Dosen Umsida Tekan Masalah Sampah
September 25, 2025By
sekolah rakyat
Berkesempatan Mengajar di Sekolah Rakyat, Ini Pendapat Dosen Umsida
September 17, 2025By
tong sampah ramah lingkungan
KKNT 23 Umsida Rancang Tong Sampah Ramah Lingkungan untuk Kurangi Polusi Asap
September 10, 2025By

Prestasi

teknik mesin Umsida juara 1 lomba nasional
Teknik Mesin Umsida Raih Juara 1 Lomba Prototype LNT-RBM 2025
October 10, 2025By
hibah PTTI dan PISN
Dosen Umsida Raih Hibah PTTI dan PISN 2025, Kenalkan Sidoarjo Melalui Film Dokumenter Budaya
October 7, 2025By
Pomnas 2025
Pomnas 2025, 2 Skrikandi Umsida Bawa Pulang Juara
October 7, 2025By
reviewer monev hibah abdimas
3 Dosen Umsida Dipercaya Jadi Reviewer Monev Hibah Abdimas
October 6, 2025By
Pojok Statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Raih Peringkat 1 Nasional Kategori Binaan BPS Kabupaten
October 6, 2025By