wisudawan berprstasi ingatkan pentingnya kualitas air bersih

Wisudawan Berprestasi Ini Buat KTI Tentang Pentingnya Kualitas Air Bersih

Umsida.ac.id – Wiwin Ekawati, wisudawan dari program studi Teknologi Pangan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) dinyatakan sebagai mahasiswa berprestasi karena inovasinya membuat perbandingan air yang bermanfaat bagi kesehatan. Ia meraih juara 3 dalam lomba KTI nasional pada tahun 2022.

Aktif di berbagai kegiatan

Perempuan yang akrab disapa Wiwin ini sempat terkendala wabah Covid 19 yang membuatnya melakukan perkuliahan secara daring, termasuk praktikumaI a merasa tidak ada yang praktikum itu membuat materi kurang dimengerti.

Baca juga: Juara 2 Lomba Musabaqah Hifzhil Quran Nasional, Ini Teknik Hafalan Mapres Umsida

“Sejak saat itu saya mendaftar menjadi asisten laboratorium dan alhamdulillah saya direkrut menjadi asleb teknologi pangan di semester 3. Tentu dengan menjadi atlet saya lebih mengerti tentang praktikum dan dunia laboratorium,” ucapnya.

Wiwin sangat menikmati kegiatannya sebagai seorang aslab. Bahkan ia biasanya menghabiskan waktu untuk berkreasi di laboratorium sedari kuliah di pagi hari hingga sore hari di laboratorium. Di kampus, Wiwin juga aktif sebagai bagian dari Himpunan Mahasiswa Teknologi Pangan Umsida.

Lalu pada malam hari, Wiwin membantu orang tuanya berjualan di toko. Tak hanya itu, Wiwin juga berjualan online untuk menambah uang sakunya.

wisudawan berprstasi ingatkan pentingnya kualitas air bersih

Proses mengikuti lomba KTI

Sebenarnya, Wiwin telah mengikuti banyak kompetisi. Misalnya ketika pandemi Covid 19, ia dan temannya sering mengikuti lomba fotografi bertema makanan sehat. Namun ia gagal meraih juara karena kemampuan fotografinya yang kurang mumpuni.

Baca juga: Wisudawan Terbaik: Program TAU Umsida Permudah Kelulusan Saya

Hingga di semester akhir, Wiwin mengikuti lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI) untuk menambah pengalaman tentang penulisan karya ilmiah. Ia mengambil tema pertanian dengan judul “Perbandingan Kualitas Mata Air Pegunungan dan Air Minum dalam Kemasan Guna Meningkatkan Kesehatan Tubuh”. Ia dan timnya melakukan riset di Jolotundo, Trawas Mojokerto untuk mendapatkan air pegunungan alami tanpa proses sterilisasi seperti di industri air mineral.

Lihat Juga :  Kenali Penyebab dan Dampak Karyawan yang Over Time dan Shift Kerja dari Riset Dosen Umsida

wisudawan berprstasi ingatkan pentingnya kualitas air bersih

Kendala pengolahan air hingga jadi juara

Dalam melakukan riset ini, Wiwin mengalami beberapa kendala seperti keterbatasan alat dan kejenuhan mengerjakan artikel ilmiah.

“Kendala yang pertama yaitu, rencana awal air dari Jolotundo tersebut ingin diuji kandungan mineral di laboratorium. Tapi karena keterbatasan alat yang tidak memungkinkan untuk melakukan uji tersebut akhirnya kami ganti dengan uji Kandungan pH kderajat keasaman). Lalu kami tambah dengan literatur dari jurnal,” tutur anak pertama dari tiga bersaudara ini.

Kendala selanjutnya, tutur Wiwin, lomba KTI ini terasa sangat membosankan dan jenuh karena ini merupakan kali pertama Wiwin mengikuti lomba karya tulis ilmiah. Dan ia merasa kesulitan untuk memparafrase kalimat.

Baca juga: Dari Pecinta Literasi Menjadi Wisudawan Berprestasi 2023

Untuk itulah, ia sering berbagi pendapat dan cerita kepada rekan setimnya untuk mendapatkan solusi. Ketika selesai mengerjakan karya tulis, Wiwin tidak terlalu berambisi untuk mendapatkan juara, sama seperti lomba-lomba yang pernah ia ikuti sebelumnya. Namun di lomba ini, ia berdoa dengan sungguh-sungguh dan meminta restu kepada orang tua agar dilancarkan.

“Alhamdulillah dengan restu orang tua saya, saya bisa memperoleh juara 3 lomba KTI tingkat nasional. Saya berharap karya tersebut dapat memberikan manfaat dan informasi kepada masyarakat tentang betapa pentingnya memilih air minum yang aman bagi kesehatan,” tutup Wiwin.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

SDGs Center Umsida
SDGs Center Umsida Dorong Hilirisasi Riset untuk Pembangunan Berkelanjutan Jawa Timur
November 20, 2025By
Apresiasi sekolah partnership Umsida
Umsida Beri Apresiasi untuk Sekolah Partnership yang Berkontribusi dalam Penerimaan Mahasiswa Baru
November 20, 2025By
kick off penerimaan mahasiswa baru Umsida 4_11zon
Umsida Resmi Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2026/2027
November 19, 2025By
magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By

Riset & Inovasi

abdimas Umsidaa desa Gendro 5
Petani dan Peternak Desa Gendro Lebih Maju dengan Pendampingan Umsida
November 14, 2025By
posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By

Prestasi

mahasiswa MIK Umsida juara 1 cerdas cermat 1
Mahasiswa MIK Umsida Juara 1 Cerdas Cermat Competition Tingkat Nasional
November 23, 2025By
lulusan Umsida di Papua 2
Mengabdi di Papua Jadi Motivasi Mahasiswa Ini Hingga raih Predikat Wisudawan Terbaik
November 23, 2025By
mahasiswa lolos 3 pendanaan besar
3 Pendanaan Besar Antarkan Mahasiswa Ini Jadi Wisudawan Berprestasi
November 22, 2025By
pesan menyentuh wisudawan
Dari Jerih Payah Sang Bunda, Tumbuh Wisudawan Umsida yang Pantang Menyerah
November 17, 2025By
Riset dan Abdimas Umsida raih klaster mandiri
Riset dan Abdimas Umsida Masuk Klaster Tertinggi Perguruan Tinggi Nasional 2026
November 13, 2025By