Wisudawan terbaik saat S1 dan S2

Wisudawan Ini Menjadi Lulusan Terbaik Saat S1 dan S2

Umsida.ac.id – Kabar membahagiakan dialami oleh salah satu wisudawan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) ke-42 bernama Rizal Farista. Ia merupakan salah satu wisudawan terbaik dari program studi S2 Magister Manajemen Pendidikan Islam. Lebih bahagianya lagi, dulunya saat mengenyam pendidikan S1 di Umsida, ia juga mendapat predikat sebagai wisudawan terbaik.

Keinginan lanjut S2

Rizal sapaan akrabnya, sudah lama merencanakan untuk melanjutkan studinya ke jenjang magister. Ditambah lagi di Umsida memiliki program studi yang relevan dengan Rizal. Tanpa berpikir panjang, ia mengambil program studi tersebut setelah menyelesaikan studi S1 nya.

Lihat juga: Tepis Anggapan Akan Telat Lulus Kuliah, Atlet Karate Ini Jadi Wisudawan Berprestasi

“Menjalani perkuliahan S2 di Umsida merupakan keinginan pribadi saya yang muncul sejak saya mengenyam pendidikan S1 di Umsida juga. Karena sebelumnya saya merupakan mahasiswa S1 Prodi pendidikan Agama Islam. Jadi melanjutkan studi di fakultas dan universitas yang sama merupakan suatu kebahagiaan tersendiri bagi saya,” ucap wisudawan terbaik dengan IPK yang nyaris sempurna yakni 3,9 tersebut.

Selama di Umsida, kata Rizal, hampir tidak ada keluhan yang dirasakan selama menjalani studi di sini sejak S1. Hal itu membuat Rizal bercita-cita untuk bisa terus melanjutkan studi S2 nya.

Wisudawan terbaik saat S1 dan S2

Motivasi dan cara belajar ditengah kesibukan

Selama menjalani perkuliahan, ia merasa tidak ada hal khusus yang harus dilakukan untuk mendapatkan pencapaian tersebut. Rizal hanya menjalin perkuliahan dengan sungguh-sungguh, selalu mengerjakan seluruh tugas tepat waktu, memilih jadwal presentasi pada pertemuan awal, dan memilih rekan perkuliahan yang disiplin untuk dijadikan teman satu tim saat pekerjaan kelompok.

Lihat Juga :  Lebih Dekat dengan 3 Sosok Tokoh Muhammadiyah yang Berpendidikan Barat

Lihat juga: Kuliah Singkat Tugas Berat, Kata Lulusan Terbaik Magister Manajmene Umsida 2023

“Saat S2 ini saya juga bekerja. Jadi tentang pembagian waktu itu merupakan tantangan terbesar yang saya alami. Tapi saya bersyukur karena memiliki pekerjaan yang cukup fleksibel dalam masalah waktu (memiliki pola jam kerja 3 shift). Kondisi inilah yang saya jadikan peluang untuk mengambil studi lanjutan di Umsida selama 6 tahun (S1 dan S2),” Lanjut laki-laki kelahiran Surabaya tahun 1989 itu.

Wisudawan terbaik saat S1 dan S2

Umsida menjadi bagian hidup

Menjadi wisudawan terbaik pada jenjang magister merupakan kebersambungan atas rasa gembira yang pernah Rizal rasakan beberapa tahun lalu. Karena saat menjalani pendidikan S1, Rizal juga terpilih menjadi wisudawan terbaik. Hal tersebut membuat Rizal merasa bahwa Umsida telah menjadi bagian dari perjalanan hidupnya.

“Berawal dari menghadiri kajian Islam di masjid An-Nur yang menjadi rintisan perjalanan saya dalam mempelajari ilmu agama selama sekitar 7 tahun. Akhirnya saya memutuskan untuk masuk Prodi Pendidikan Agama Islam tahun 2017 yang kemudian saya lanjut pada prodi Magister Manajemen Pendidikan Islam pada 2021 silam,” Sambungnya.

Lihat juga: Dari Atlet Taekwondo Hingga Miliki Klub Sendiri, Ini Cerita Wisudawan Berprestasi Prodi Psikologi

Bahkan setelah lulus pun, Rizal pribadi merasa ketagihan untuk mengambil studi lanjutan program doktor di Umsida. Namun sayang, hal tersebut tidak dapat terealisasi karena sampai saat ini Umsida masih belum membuka program doktor.

Penulis: Romadhona S.

Berita Terkini

Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By