300 Dosis Vaksin Dibagikan Kepada Dosen dan Mahasiswa

umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) bekerjasama dengan Dinkes Sidoarjo turut menggerakkan program vaksin yang dicanangkan oleh pemerintah, pada Selasa (13/7). Gebrakan program vaksinasi ini sebagai salah satu upaya menekan tingginya kasus Covid-19 di wilayah Sidoarjo.

Vaksinasi diikuti oleh 300 peserta dari mahasiwa dan dosen. Kegiatan yang digelar di Kampus 3 Fakultas Imu Kesehatan (Fikes) Umsida. Peserta vaksinasi sangat antusias berpartisipasi dalam program ini dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.


Salah satu peserta vaksin, dosen Fakultas Agama Islam Ainun Nadzib S Ag M Pdi menyampaikan, Vaksin sangat penting bagi bangsa Indonesia secara keseluruhan. “Khususnya bagi diri kita sendiri supaya tetap dalam keadaan sehat sehingga dapat beraktivitas tanpa ragu-ragu lagi. Kedepannya, semoga program vaksin ini dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa, dosen dan karyawan Umsida,” ujarnya.

Sri Mukhodim Faridah Hanum SST MM M Kes menyampaikan proses pendistribusian vaksin dari Dinkes hingga ke pihak Umsida dilakukan secara ketat. Rantai dingin (wadah vaksin) sangat diperhatikan untuk menjaga kualitas dan manfaat vaksin. “Efek dari Vaksin pun tentu berbeda, tergantung dari imunitas masing-masing orang. Namun, kebanyakan efeknya ringan”, jelasnya saat diwawancarai tim umsida.

Sementara itu, peserta vaksin Navernia Mahasiswi Prodi Teknologi Laboratorum Medis (TLM) semester 4 juga menyambut gembira program vaksinasi ini. “Alahamdulillah, umsida memberikan kemudahan bagi mahasiswa yang domisilinya jauh untuk mendapatkan Vaksin secara gratis dengan pelayanan terbaik,” ujarnya saat ditemui tim umsida di ruang tunggu kartu vaksin.

Hal senada juga diungkap Dosen Fisioterapi Fakultas Imu Kesehatan Bagas Anjasmara S Tr Ft M Fis jika pengadaan vaksin ini sangat memberikan kemudahan bagi civitas akademika Umsida untuk mendapatkan vaksin tanpa harus berdasarkan domisili. “Bagi masyarakat yang belum mengikuti vaksin diharapkan dapat segera mendaftarkan diri di fasilitas-fasilitas yang sudah disediakan. Semoga pengadaan vaksin ini dapat membawa kebermanfaatan bersama bagi seluruh masyarakat,” imbuh dosen kelahiran Palu tersebut.

Naura Nafa Aqilla, mahasiswa TLM semester 3 mengajak untuk melakukan ikhtiar lewat vaksin. “Dengan mengikuti program vaksin ini, selain dapat melindungi diri saya dari virus Covid-19 semoga juga dapat melindungi orang-orang di sekitar saya. Terima kasih banyak atas pelayanan vaksin gratisnya Umsida. Bagi teman-teman yang belum vaksin, yuk segera ikut serta,” ajaknya.

Penulis: Khumairo Hardiyanti

edit : Anis Yusandita

Leave a Reply

Berita Terkini

Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By
Si Lokananta 2024, peringatan hari ibu
Momen Haru Ratusan Anak Peringati Hari Ibu dalam Event Si Lokananta
December 23, 2024By
Comm Night Run
Perdana Digelar, Comm Night Run Diikuti Lebih dari 300 Peserta dari Berbagai Daerah
December 23, 2024By

Riset & Inovasi

abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By

Prestasi

Prof Sri, guru besar manajemen 3
Perjuangan Prof Sriyono Menuju Guru Besar di Bidang Manajemen Umsida
January 14, 2025By
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By