Dukung Kualitas Bank Syariah, PKaMI Umsida Dampingi SMK Antartika 1 Buat Aplikasi Pembiayaan Nasabah

umsida.ac.id – Abdimas (Pengabdian Masyarakat) PKaMI Umsida (Program Kemintraan Masyarakat Institusi-Universitas Muhammadiyah Sidoarjo) melakukan pendampingan kepada siswa SMK Antartika 1 dalam membuat aplikasi pembiayaan Nasabah, Sabtu (11/7).

Program ini diadakan sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap rendahnya kualitas dan kuantitas analisis instrumen perangkat aplikasi dalam mengukur kelayakan calon nasabah pembiayaan Murabahah. Dimana mata pelajaran pembiayaan Bank Syariah adalah salah satu mata pelajaran di SMK Antartika 1 Sidoarjo.

Tim PKaMI Umsida yang beranggotakan Diah Krisnaningsih (Fakultas Agama Islam) Umsida, Dewi Komala (Fakultas Ekonomi) dan Uce Indahyanti (Prodi Informatika). Diah menjelaskan, rendahnya kualitas dan kuantitas analisis ini dikarenakan beberapa alasan, yakni tidak adanya instrumen dan indikator analisis 5C (Character, Capability, Capital, Collateral, Condition of Economy) yang digunakan untuk menganalisis calon nasabah pembiayaan murabahah sangat sedikit. “Sehingga analisanya tidak terstruktur dengan baik. Tidak adanya perangkat analisis kelayakan calon nasabah, belum terstruktur dengan baik dan benar untuk menghasilkan rekomendasi yang efektif dan efisien,” jelas dosen Prodi Perbankan Syariah ini.

Selain itu, kurangnya kemampuan dan pengalaman siswa menjadi penyebab rendahnya kualitas kompetensi siswa dalam menganalisa, sehingga siswa belum dapat merekomendasikan kebutuhan pembiayaan calon nasabah dengan efektif dan efisien. ”Maka kami memberikan pendampingan berupa pelatihan kepada siswa dalam penerapan aplikasi ini,” ujar Diah.


Melihat kondisi tersebut pada 25 Juni 2020, Tim Analis Pembiayaan bersama dengan Tim IT mensosialisasikan program aplikasi ini kepada Tim IT dan guru perbankan di SMK Antartika 1 Sidoarjo secara daring via aplikasi zoom. Hal ini dilakukan karena pandemi virus Covid 19 yang terjadi saat ini. Adanya sosialisasi ini diharapkan dapat membantu guru dan siswa dalam menganalisis pembiayaan murabahah secara real, sesuai dengan aplikasi yang digunakan oleh industri perbankan di Indonesia.


Aplikasi ini dapat digunakan sebagai sarana pembelajaran bagi siswa jurusan perbankan, hingga kini masih belum ada materi yang lebih dalam membahas mengenai analisis. Diharapkan nantinya mampu membantu pemahaman dan kompetensi pengajar dan siswa mengenai materi analisis pembiayaan di jurusan Perbankan SMK Antartika 1 Sidoarjo, secara terkomputerisasi dengan menggunakan aplikasi Microsoft Excel dan Web Java beserta modul pembelajaran.


“Sehingga proses belajar mengajar menjadi efektif dan efisien. Sehingga program ini membutuhkan beberapa kali revisi untuk menyempurnakan instrumen dan metode analisis pembiayaan murabahah 5C,” pungkas Diah

Berita Terkini

Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian INDOVEC 2024
Sukses Mendunia! Produk UMKM Mitra Umsida Borong Perhatian di INDOVEC 2024, Batam
November 23, 2024By
praktik menjadi tour guide 2
Asah Kemampuan Menjadi Tour Guide, Bahasa Inggris Umsida Praktik di Yogyakarta
November 23, 2024By
Business English Management 3
Business English, Salah Satu Mata Kuliah Asik di Bahasa Inggris Umsida
November 22, 2024By
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
Bukti Kualitas Unggul, Umsida Kembali Bawa Pulang Silver SNI Award 2024
November 22, 2024By
Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By