umsida.ac.id – Abdimas (Pengabdian Masyarakat) PKaMI Umsida (Program Kemintraan Masyarakat Institusi-Universitas Muhammadiyah Sidoarjo) melakukan pendampingan kepada siswa SMK Antartika 1 dalam membuat aplikasi pembiayaan Nasabah, Sabtu (11/7).
Program ini diadakan sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap rendahnya kualitas dan kuantitas analisis instrumen perangkat aplikasi dalam mengukur kelayakan calon nasabah pembiayaan Murabahah. Dimana mata pelajaran pembiayaan Bank Syariah adalah salah satu mata pelajaran di SMK Antartika 1 Sidoarjo.
Tim PKaMI Umsida yang beranggotakan Diah Krisnaningsih (Fakultas Agama Islam) Umsida, Dewi Komala (Fakultas Ekonomi) dan Uce Indahyanti (Prodi Informatika). Diah menjelaskan, rendahnya kualitas dan kuantitas analisis ini dikarenakan beberapa alasan, yakni tidak adanya instrumen dan indikator analisis 5C (Character, Capability, Capital, Collateral, Condition of Economy) yang digunakan untuk menganalisis calon nasabah pembiayaan murabahah sangat sedikit. “Sehingga analisanya tidak terstruktur dengan baik. Tidak adanya perangkat analisis kelayakan calon nasabah, belum terstruktur dengan baik dan benar untuk menghasilkan rekomendasi yang efektif dan efisien,” jelas dosen Prodi Perbankan Syariah ini.
Selain itu, kurangnya kemampuan dan pengalaman siswa menjadi penyebab rendahnya kualitas kompetensi siswa dalam menganalisa, sehingga siswa belum dapat merekomendasikan kebutuhan pembiayaan calon nasabah dengan efektif dan efisien. ”Maka kami memberikan pendampingan berupa pelatihan kepada siswa dalam penerapan aplikasi ini,” ujar Diah.
Melihat kondisi tersebut pada 25 Juni 2020, Tim Analis Pembiayaan bersama dengan Tim IT mensosialisasikan program aplikasi ini kepada Tim IT dan guru perbankan di SMK Antartika 1 Sidoarjo secara daring via aplikasi zoom. Hal ini dilakukan karena pandemi virus Covid 19 yang terjadi saat ini. Adanya sosialisasi ini diharapkan dapat membantu guru dan siswa dalam menganalisis pembiayaan murabahah secara real, sesuai dengan aplikasi yang digunakan oleh industri perbankan di Indonesia.
Aplikasi ini dapat digunakan sebagai sarana pembelajaran bagi siswa jurusan perbankan, hingga kini masih belum ada materi yang lebih dalam membahas mengenai analisis. Diharapkan nantinya mampu membantu pemahaman dan kompetensi pengajar dan siswa mengenai materi analisis pembiayaan di jurusan Perbankan SMK Antartika 1 Sidoarjo, secara terkomputerisasi dengan menggunakan aplikasi Microsoft Excel dan Web Java beserta modul pembelajaran.
“Sehingga proses belajar mengajar menjadi efektif dan efisien. Sehingga program ini membutuhkan beberapa kali revisi untuk menyempurnakan instrumen dan metode analisis pembiayaan murabahah 5C,” pungkas Diah