Pentingnya Rekayasa dan Inovasi Pemanfaatan Bahan Untuk Kesejahteraan Masyarakat

Umsida.ac.id – Umsida.ac.id Podcast #UmsidaMenyapa melalui live youtube dan instagram bertema “Rekayasa dan Inovasi Pemanfaatan Bahan atau Material untuk Kesejahteraan Masyarakat,” Senin, (15/02). Turut menghadirkan Dr Prantasi Harmi Tjahjanti, Dosen Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida).

Dalam podcast berdurasi 52 menit tersebut, ia mengawalinya dengan memberikan pemahaman mengenai material atau bahan berada di sekitar kita yang terbagi ke dalam dua jenis, yaitu logam dan non logam. “Ada juga yang bukan logam dan non logam, yaitu komposit namanya. Komposit itu perpaduan dua bahan atau lebih yang terdiri dari matriks dan penguatnya (reinforsmen),” ucapnya.

Penggunaan konsep komposit material yang mulai bermunculan di industri baru, seperti misalnya membuat tiruan menyerupai kayu dengan harga yang lebih murah dan menciptaan peluang industri baru, menurut dosen yang akrab disapa Bu Tasi ini, sangat diperolehkan. Selagi hal itu dilakukan dengan bijak dan dapat mengganti ataupun mengurangi penggunaan bahan alam secara langsung yang beresiko pada dampak berkepanjangan.

Lebih lanjut, saat ditanya mengenai rancangan 2-3 tahun kedepan, ia menuturkan bersama mahasiswanya sedang dalam proses pengerjaan membuat pengelasan berbasis plastik yang semua bahannya berbahan polimer. Ia mengaku ide tersebut terinspirasi dari kondisi bemper sepeda motor dengan bahan komposit yang matriksnya polimer pecah akan sulit disambung. “Nah saya berpikir cara untuk menyambungkan baik buat las plastiknya atau pakai petsing (tambal),” kata Tasi.

Terakhir, ia menjelaskan prospek kerja di industri dari ide tersebut mengarah pada penerapan beberapa industri. Khususnya perbaikan kapal yang dari fiber dan bemper mobil yang patah. “Sudah banyak orang mencoba membuatnya, cuman scopenya tidak akademisi. Artinya tinggal tambal saja. Jadi ya semua coba-coba dan umumnya tidak disambung, tapi buat baru. kemudian yang lama dibuang. Sayang kalau bisa diperbaiki mengapa mesti bikin baru,” pungkasnya.

ditulis : Shinta Amalia

Edit : Anis Yusandhita

Berita Terkini

S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By
launching prodi kedokteran Umsida_11zon
Umsida Launching Prodi Kedokteran, Perjuangan 3 Tahun Berbuah Manis
April 12, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 3
Pengukuhan 3 Guru Besar Umsida, Perkuat Visi Perguruan Tinggi Unggul
April 12, 2025By
halal bi halal dan saling memaafkan
Tekankan Pentingnya Silaturahmi dan Memaafkan, Ini Pesan Ketua PDM Sidoarjo di Umsida
April 10, 2025By
pasca Idul Fitri, Umsida gelar Halal bi Halal
Pasca Idul Fitri, Umsida Gelar Halal bi Halal untuk Merajut Ukhuwah, Menguatkan Sinergi, dan Menebar Inspirasi
April 9, 2025By
pendampingan pengelolaan keuangan sekolah
Bantu Wujudkan Pengelolaan Keuangan Sekolah, 3 Dosen Umsida Gelar Pendampingan Ini
April 9, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By