Umsida Borong Akreditasi Unggul Tahun 2023, Kali ini Prodi PBI

Umsida Borong Akreditasi Unggul Tahun 2023, Kali ini Prodi PBI

Umsida.ac.id– Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) kembali berbahagia dan bersyukur setelah satu lagi Program Studi (Prodi) meraih akreditasi dengan predikat Unggul. Prodi tersebut adalah Pendidikan Bahasa Inggris (PBI).

Diketahui prodi PBI telah mempersiapkan diri sejak bulan Desember 2022 untuk menghadapi akreditasi. Menurut hasil wawancara Umsida.ac.id bersama Ketua Prodi (Kaprodi) PBI Dr Fika Megawati MPd, persiapan dimulai dari pembentukan tim di tingkat Fakultas dan Prodi. Serta melibatkan tim task force dari mahasiswa.

“Selama masa persiapan kami melakukan koordinasi melalui rapat intensif oleh tim untuk penyusunan dokumen masing – masing kriteria berdasarkan dokumen LKPS dan LED,” ungkapnya.

Baca juga: Mahasiswa Ikuti 8 BKP ISS MBKM PKKM, Resmi Diberangkatkan

Umsida Borong Akreditasi Unggul Tahun 2023, Kali ini Prodi PBI
Sambutan oleh Asesor I LAMDIK

Pelaksanaan akreditasi oleh Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) Kependidikan (LAMDIK) telah terlaksana selama dua hari pada 21-22 Agustus 2023. Tentu dalam proses akreditasi ini menjadi sebuah tantangan yang cukup mendebarkan bagi pihak terkait. Namun, hal ini mampu dilewati tim akreditasi dengan sangat baik.

“Proses Akreditasi berlangsung cukup menegangkan, namun kami tetap yakin dengan persiapan dan koordinasi yang baik yang telah dilakukan oleh seluruh tim akan membawa hasil yang terbaik,” ujar Dr Fika Megawati.

Umsida Borong Akreditasi Unggul Tahun 2023, Kali ini Prodi PBI
Sambutan Asesor II LAMDIK

Tentu hal ini adalah hasil dari kerja keras beberapa pihak terkait. Pihak yang terlibat secara khusus adalah dari pimpinan Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) sebagai Unit Pengelola Program Studi (UPPS), dalam hal ini adalah Dekan, Wakil Dekan, struktural Prodi di FPIP, dan seluruh dosen Prodi PBI.

Tentunya, imbuhnya “kami juga didukung penuh oleh jajaran pimpinan universitas mulai dari rektorat, direktorat, staf, tendik, pengguna, alumni, serta mahasiswa Prodi PBI”.

Meski telah menggapai predikat Unggul, Prodi PBI FPIP Umsida nyatanya masih memiliki banyak target kinerja yang lebih baik lagi. ” Target kami kedepannya ingin meningkatkan kualitas dosen Prodi serta mengoptimalkan kegiatan Catur Darma Perguruan Tinggi yang ada di Umsida. Selain itu, prodi juga akan memaksimalkan kegiatan mahasiswa baik akademik maupun non-akademik,” terangnya.

Lihat Juga :  BNSP Akui LSP Umsida Terstandar Nasional

Baca juga: 13 Mahasiswa PGSD Publikasikan Jurnal Bersamaan, Selesaikan Kuliah Tanpa Sidang

Tak hanya itu Dr Fika megawati berharap kedepannya Prodi PBI bisa memberikan lebih banyak kontribusi kepada masyarakan luas melalui kegiatan-kegiatan yang dilakukan Prodi baik di tingkat nasional hingga internasional.

Selain Kaprodi, Dekan FPIP Umsida Dr Septi Budi Sartika MPd juga turut berbahagia dan menyampaikan harapan selanjutnya paska keberhasilan salah satu Prodi di lingkungan FPIP.

“Terkait akreditasi PBI yang telah dilaksanakan, Alhamdulillah kami diberikan kesempatan untuk bisa mengikuti serangkaian acara tersebut sehingga kegiatan berjalan lancar tanpa halangan yang berarti,” ujar Dr Septi.

Umsida Borong Akreditasi Unggul Tahun 2023, Kali ini Prodi PBI
Foto bersama kegiatan Akreditasi PBI Umsida

“Alhamdulillah 6 semptember 2023 prodi PBI telah memperoleh predikat akreditasi unggul melalui LAMDIK, harapan kedepannya semoga seluruh Prodi yang ada di lingkungan FPIP Umsida ini bisa terakreditasi unggul seluruhnya sehingga bisa memberikan sumbangan atau sinergi kepada universitas,” sambungnya.

Terakhir Dekan FPIP juga menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mempersiapkan akreditasi dengan baik.

“Terima kasih kepada seluruh pihak terkait, pimpinan rektorat, pimpinan unit kerja, BPM, Tim Task Force akreditasi Prodi PBI, bapak ibu dosen PBI serta bapak ibu dosen di lingkungan FPIP atas doa dan dukungannya sehingga prodi PBI FPIP Umsida bisa memperoleh predikat unggul,” pungkasnya.

Tentu keberhasilan ini akan memberikan dampak yang sangat baik bagi Umsida, terutama mewujudkan percepatan Umsida menjadi Universitas yang unggul di tingkat Nasional hingga Internasional.

Penulis Rani Syahda

Berita Terkini

KWU Fest 2025_
KWU Fest 2025, Bentuk Generasi Wirausaha Tangguh di Era Industri 4.0
May 4, 2025By
halbil PWM Jawa Timur 2
Jadi Tuan Rumah Halalbihalal PWM Jawa Timur, Umsida Luncurkan UCS
April 26, 2025By
Dr Alfan lulusa S3 cum laude
Dr Alfan Selesaikan Studi S3 dengan Predikat Cum Laude di Tengah Tugas Struktural
April 24, 2025By
Fakultas Kedokteran UMMAT dan Umsida
Fakultas Kedokteran Lahir Beriringan, UMMAT Berkunjung ke Umsida
April 23, 2025By
strategi branding lembaga oleh Umsida
Kasi Branding Umsida Beri Tips Branding Lembaga Pendidikan di Era Digital
April 23, 2025By
halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By

Riset & Inovasi

Lupa Kata Saat Pidato Bahasa Inggris? Dosen Umsida Kini Punya Strategi Circumlocution
Lupa Kata Saat Pidato Bahasa Inggris? Dosen Umsida Kini Punya Strategi Circumlocution
May 9, 2025By
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
SAMR Jadi Andalan Umsida Cetak Guru Milenial yang Siap Hadapi Dunia Pendidikan Digital
May 2, 2025By
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By