Tapak Suci Umsida raih kemenangan di Banten International Championship

umsida.ac.id – Tapak Suci Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) meraih prestasi pada kejuaraan Banten International Championship 1 pada sabtu (14/12).

Acara yang berlangsung dari tanggal 14-16 Desember 2019 mengambil tempat di Gelanggang Remaja Ciceri Serang Banten. Kejuaraan yang mengambil tema berlomba dalam kebaikan dan prestasi ini diikuti ribuan peserta dari berbagai daerah di Indonesia Bertempat di Gelanggang Remaja Ciceri Serang Banten, kejuaraan ini mengambil tema Berlomba dalam Kebaikan dan Prestasi.

Umsida mengirimkan 19 mahasiswa untuk mengikuti perlombaan ini. Menariknya, masing- masing dari mahasiswa tersebut berhasil membawa pulang medali. Mereka membawa 19 medali, berupa 3 medali perak, 1 medali perunggu untuk kategori seni ditambah 4 medali emas, 4 medali perak dan 5 medali perunggu untuk kategori fighter.

Prestasi dan kebanggaan yang dibawa oleh Tim Tapak Suci ini melalui usaha dan latihan tanpa henti. Kebanggaan akan prestasi Tapak Suci di kancah Internasional ini diungkapkan oleh Edwin Indrakusuma pembina atlet Tapak Suci Umsida,”Saya sangat bangga melihat perjuangan mereka dalam kejuaraan ini, walau kita kalah satu medali emas untuk bisa merebut juara umum 3,namun apa yang mereka dapatkan merupakan hasil dari konsisten dalam latihan”, ujarnya.

M Irva’ Ketua UKM Tapak Suci Umsida mengungkapkan usaha keras Timnya,” Untuk mengikuti kejuaraan ini, kami latihan terus, setiap hari bahkan satu minggu full dan yang terpenting kami tidak pernah lupa untuk berdo’a,” ungkapnya.

Berikut ini adalah Atlet tapak suci yang membawa nama baik umsida di kancah Internasional :

Seni :

1. M saiful (perak) seni bersenjata

2. Masruro (perak) seni bersenjata

3. Dwi pras (perak)  seni tangan kosong

4. Ayu viana rezeki (perunggu)  seni tangan kosong

Fighter :

1. M irva (emas)

2. Naufal raihan (emas)

3. dwi pras (perunggu)

4. Khusnul khuluq (emas)

5. Alfaris sururi (perunggu)

6. Adnes ( perunggu)

7. Ayu rezeki (perak)

8. Dwi ayu (emas)

9. nur iza naru lita (perunggu)

10. Diniyatul (perak)

11. M tri fanny (perak)

12. Arya bima (perunggu)

13. M baidowi (perak)

14. Adib (perunggu)

15. Mia safitri(perunggu)

ditulis Sayyidatunnisa

edit Etik Siswati N

Leave a Reply

Berita Terkini

magister ilmu komunikasi Umsida 1
Launching Magister Ilmu Komunikasi Umsida, Pendaftaran Sudah Dibuka!
October 28, 2025By
muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 pada 18 Februari
October 23, 2025By
S2 Ilmu Komunikasi Umsida
S2 Ilmu Komunikasi Umsida Sudah Buka, Siap Cetak Pakar New Media
October 13, 2025By
prodi sains data
Umsida Resmi Buka S1 Sains Data, Siap Buka Peluang Data Analyst
October 11, 2025By
pendampingan korban Ponpes Al Khoziny
Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Panik, Bramasgana Umsida Dampingi 4 Hari
October 4, 2025By
Umsida dan PT Mellcoir Sport Indonesia
Magang di PT Mellcoir Sport Indonesia, Mahasiswa Umsida Ikut Expo UMKM di Jakarta
October 3, 2025By
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny
Bramasgana di Ponpes Al Khoziny: Sekitar 60 Korban Masih Tertimbun
October 2, 2025By
Umsida kampus ramah nonmuslim
Jadi Kampus Ramah Latar Belakang Agama, Ini Cerita Malvin dan Keluarga Tentang Umsida
September 3, 2025By

Riset & Inovasi

posyandu remaja
Umsida dan Umla Gelar Posyandu Remaja, Pasar Gizi, dan Pencatatan Digital Kohort di Balungtawun Lamongan
November 11, 2025By
Science Techno Park Desa Gendro 2
Desa Gendro Jadi Prototipe Science Techno Park Pertanian Inovatif oleh Dosen Umsida
November 10, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
Program Action FPIP Umsida
Action, Abdimas Gagasan Mahasiswa FPIP Umsida yang Pedulikan Pendidikan Anak Desa
November 1, 2025By
dosen Umsida wujudkan ketahanan pangan, riset dan abdimas
Wujudkan Ketahanan Pangan, Dosen Umsida Dampingi SMKN 1 Jabon
November 1, 2025By

Prestasi

Riset dan Abdimas Umsida raih klaster mandiri
Riset dan Abdimas Umsida Masuk Klaster Tertinggi Perguruan Tinggi Nasional 2026
November 13, 2025By
riset dan abdimas umsida
Umsida Raih Penghargaan Atas Kinerja Riset dan Abdimas LLDIKTI Wilayah 7
November 4, 2025By
inovasi laboran MIK Umsida
Inovasi Augmented Reality Laboran MIK Umsida Antarkan Prestasi Gemilang
October 28, 2025By
Umsida perguruan tinggi unggul
Umsida Masuk 10 Perguruan Tinggi Terbaik di Indonesia Tahun 2025 Versi SINTA Score 3 Years
October 27, 2025By
Tim fisioterapi Umsida
Tim S1 Fisioterapi Umsida Juara 2 Medical and Health Competition Vol 2 2025
October 21, 2025By