Umsida.ac.id – Marcellia Nur Fitri berhasil raih medali perunggu pada ajang Kompetisi Sains Indonesia bidang Matematika yang diadakan oleh POSI (Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia), Rabu (17/02).
Mahasiswa semester 2 ini telah berhasil menyelesaikan 30 soal pada bidang Matematika dengan waktu 120 menit, namun Marcell mengaku bahwa ia sedikit kecewa pada dirinya sendiri sebab belum bisa meraih medali di atas perunggu.
“Setelah saya membuka link pengumuman Kompetisi Sains Indonesia tingkat Mahasiswa, jujur saya agak kecewa dengan pencapaian ini sebab hal ini tidak sejalan dengan harapan saya yang ingin mendapatkan medali perak atau emas. Namun, saya teteap bersyukur dengan pencapaian ini bagaimanapun juga saya sudah mencoba untuk berusaha,” jelasnya pada Umsida.ac.id (18/02).
Marcell menjelaskan bahwa dalam segi persiapan ia mencari referensi dan latihan soal dari olimpiade yang diikuti sebelum-sebelumnya. Menariknya, Marcell juga sudah pernah mengikuti event yang diadakan POSI Tahun 2020 pada ajang OSM dan raih medali perunggu juga, kabar bahagia ini sudah dimuat pada berita dengan judul “Olimpiade Pertama Dengan Status Mahasiswa, Raih Medali Perunggu OSM”.
Mahasiswa Teknik Industri ini juga mengaku bahwa ia mendapati kendala saat pengerjaan olimpiade berlangsung, “Menurut saya untuk kendala dalam pengerjaan soal tahun ini adalah banyaknya soal HOTS yang dimasukkan serta ketambahan soal-soal asing yang baru saya temui,” ungkapnya.
Diakhir wawancara ia berharap semoga pada event-event selanjutnya, ia bisa meraih medali diatas perunggu yakni medali perak atau emas. Disisi itu Marcell juga mengajak mahasiswa Umsida untuk berprestasi dengan mengikuti berbagai lomba sehingga bisa membanggakan almamater umsida.
Ditulis : Fitria Trisna Sisilian
Edit : Anis yusandita