Umsida.ac.id – “Hello guys! what’s cooking?” sapa Mr Gud dalam seminar Bahasa Inggris Pro Masa Depan Cerah Flow di aula KH Mas Mansyur GKB 2 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Rabu (18/12).
Lanjut Mr Gud, what’s cooking bukan berarti bertanya soal memasak, melainkan itu pertanyaan yang sama artinya dengan how are you? “Ketika ada yang bertanya ke kita what’s cooking guys? maka jawabannya adalah I’m fine atau bisa one hundred person,” jelas owner Client.
Dalam paparannya, Mr Gud mengkaji kisah salah satu sahabat nabi yang dapat menguasai bahasa selama satu bulan, “Sahabat nabi Muhammad, Zaid bin Tsabit ra dapat menguasai bahasa Ibrani dan Suryani di zamannya selama satu bulan,” tutur pria asal Pare Kediri.
Di Indonesia, bahasa Inggris sudah ada sejak SD sampai perguruan tinggi, hanya saja beberapa persen orang yang bisa lancar berbicara. “Ada apa dengan negeri ini? ada apa dengan sistem pendidikan ini? ada apa dengan sistem belajar kita?” tanya Mr Gud.
Maka, imbuh Mr Gud, eksperimen dilakukan dalam memilah materi bahasa Inggris agar mudah dipahami. “Saya melakukan eksperimen dengan mengotak-atik materi bahasa Inggris, kemudian memilah, Alhamdulillah setelah diuji kepada siswa, diakhir pertemuan mulai menunjukkan hasil, yang tadinya bikin kalimat terbolak-balik, sekarang dapat menyusun kalimat bahasa Inggris dengan baik,” pungkasnya.
Reporter : Erika Mulia Arsy
Editor : Dian Rahma Santoso