Prodi Administrasi Publik Umsida Gelar Pelatihan Analisis Kebijakan

Umsida.ac.id – Untuk memenuhi kompetensi dan menyiapkan  lulusan analis kebijakan publik andal dan resposif terhadap tantangan pembangunan, Program Studi Administrasi Publik Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) adakan pelatihan analisis kebijakan, Rabu (26/1).

Acara yang dilaksanakan secara luring tersebut diikuti oleh pegawai Fungsional Analis Kebijakan dari Pemkab Sidoarjo. Beberapa materi disampaikan terbagi mulai dari analisis dan advokasi kebijakan, analisis stakeholder, hingga policy brief.

Kaprodi Administrasi Publik Umsida Lailul Mursyidah SAP MAP mengatakan pentingnya pelatihan analisis kebijakan bagi mahasiswa administrasi publik, ”Pada hari ini, analisis kebijakan publik itu menjadi suatu kebutuhan oleh pemerintah agar ke depan itu lahir kebijakan publik yang unggul dan bermutu yang pro pada masyarakat,” ujarnya.

Ia menambahkan ke depannya pelatihan semacam ini akan dilakukan secara berkelanjutan mengikuti perkembangan kebijakan ataupun tren di pemerintahan.

”Sebagai prodi yg mencetak analis kebijakan maka salah satu kompetensi yang harus dimiliki adalah kemampuan dalam menganalisis kebijakan, sehingga mereka mampu memberikan rekomendasi yang sesuai dalam menyelesaikan masalah publik,” lanjutnya.

Sementara itu salah satu peserta pelatihan analisis kebijakan publik Nadia Putri  mengungkapkan pelatihan tersebut penting bagi mahasiswa khususnya Program Studi Administrasi Publik Umsida.

Ia mengaku senang bisa terlibat dalam pelatihan analisis kebijakan. Menurutnya, sangat penting untuk mahasiswa administrasi publik bisa meningkatkan skill kompetensi.

”Skill kompetensi tidak hanya dalam segi materi, tetapi juga dalam skill-skill yang lainnya seperti pelatihan analisis kebijakan  semacam ini,di pelatihan ini juga kita tidak hanya belajar tentang apa itu analisis kebijakan publik, tetapi kita belajar bagaimana sih caranya sebagai seorang analisis konsultan untuk kepentingan publik ke depannya,” ujarnya.

Akhir acara dilakukan penandatanganan nota kesepahaman  terkait Penguatan pelaksanaan MBKM  antara Umsida dan tiga universitas yaiktu Universitas Hang Tuah, Universitas Tribuwana Tunggadewi dan Universitas 17 agustus 1945 surabaya.

 

*Humas Umsida

Berita Terkini

Jalankan MBKM Dengan Sukses, Umsida Isi Rangkaian Festival Merdeka Belajar
Jalankan MBKM Dengan Sukses, Umsida Isi Rangkaian Festival Merdeka Belajar
May 19, 2024By
Ini Benefit Jadi Mahasiswa PGSD Umsida
Ini Benefit Jadi Mahasiswa PGSD Umsida
May 18, 2024By
160 PTS Ikuti Klinik SPMI LLDikti 7 Jatim di Umsida
May 16, 2024By
pusat studi SDGs
Pusat Studi SDGs Umsida Gelar Studi Banding Perdana di 2 Kampus Sekaligus
May 16, 2024By
Dosen Umsida Bersama UMS Tingkatkan UMKM Kerupuk Samiler Pasuruan
Dosen Umsida Bersama UMS Tingkatkan UMKM Kerupuk Samiler Pasuruan
May 15, 2024By
media visit radio elshinta
Lakukan Media Visit ke Radio Elshinta, Mahasiswa Umsida Intip Serunya Siaran 24 Jam Nonstop
May 15, 2024By
Visit Otsuka Factory Oleh Mahasiswa Psikologi Umsida
Pahami Tata Laksana SDM, Prodi Psikologi Umsida Adakan Factory Visit di PT Amerta Indah Otsuka
May 14, 2024By
Abdimas Umsida
Kolaborasi 2 Prodi Umsida dalam Abdimas Meningkatkan Digital Marketing dan Branding Sekolah
May 14, 2024By

Riset & Inovasi

Shopee paylater
Paylater, Perangkap atau Peluang? Ini Kata Studi
May 17, 2024By
pendidikan ramah anak
8 Standar Pendidikan Ramah Anak, Yuk Simak Agar Anak Belajar dengan Nyaman
May 4, 2024By
stres pada single mother
Riset Umsida: Single Mother Kerap Alami 3 Jenis Stres Ini
March 30, 2024By
komunikasi verbal dan nonverbal
8 Alasan Komunikasi Verbal dan Nonverbal Perlu Diterapkan Kepada Siswa
March 29, 2024By
media belajar tangram
Tangram, Cara Seru Siswa Belajar Geometri, Simak 5 Manfaat dan Cara Membuatnya
March 27, 2024By

Prestasi

Milad PWMU.CO
Raih Juara 3 AUM dengan Berita Terbanyak, Umsida Semakin Giat Menulis
May 19, 2024By
Berikan Presentasi Terbaiknya, Dwiky Mahasiswa Umsida Ini Raih Juara Tingkat Internasional
Berikan Presentasi Terbaiknya, Dwiky Mahasiswa Umsida Ini Raih Juara Tingkat Internasional
May 17, 2024By
Paku Bumi Open 2024
20 Mahasiswa Umsida Raih 11 Emas dan 11 Perak di Paku Bumi Open XII 2024
March 7, 2024By
atlet hapkido Umsida
Mahasiswa Umsida Toreh Prestasi Hapkido, Langsung 2 Juara sekaligus
March 6, 2024By
Silat Apik PTMA 2024
Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di Silat Apik PTMA 2024
March 5, 2024By