Terapkan Protokol Kesehatan, FBHIS Umsida Yudisium 428 Mahasiswa

Umsida.ac.idFakultas Bisnis, Hukum, dan Ilmu Sosial (FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan kegiatan Yudisium ke-37 di Auditorium KH Ahmad Dahlan, Kampus 1 Umsida, Selasa (24/5).

Mengusung tema The Game Changer Generation, Yudisium FBHIS ke-37 kali ini berhasil meluluskan sebanyak 428 calon wisudawan dan wisudawati. Program Studi (Prodi) S1 Manajemen 187 mahasiswa, Prodi Akuntansi 90 mahasiswa, Prodi Hukum 14 mahasiswa, Prodi Ilmu Komunikasi 37 mahasiswa, Prodi Administrasi Publik 83 mahasiswa, dan Program S2 Manajemen  17 mahasiswa.

Dekan FBHIS Umsida, Wisnu P Setiyono SE MSi PhD melalui sambutannya mengungkap rasa bangganya bisa mengantarkan mahasiswa hingga lulus dalam studinya.  Ia menyebut, Umsida telah banyak melahirkan sarjana lulusan FBHIS yang mampu bersaing di dunia kerja. Fakultas ini juga mendukung percepatan kelulusan mahasiswa tanpa skripsi. “Saat ini FBHIS telah mendukung upaya percepatan alternatif selesai studi tanpa mengerjakan skripsi. Kedepannya FBHIS akan mengembangkan berbagai cara untuk menyelesaikan studi baik di S1 maupun S2. Beberapa mahasiswa itu selesai di semester 7,” ungkapnya.

Menurut Wisnu, menjadi calon sarjana merupakan tahap awal. “Menimbang ilmu itu sampai kapanpun, ini baru tahap pertama kalian menjadi calon sarjana, tahap kedua menjadi magister, tahap ketiga yaitu menjadi doktor,” ucapnya. Selanjutnya, ia berharap agar mahasiswa tetap bisa belajar  dan meneruskan pendidikan, baik formal maupun informal.

Sementara itu, Wakil Rektor 2 Umsida Heri Widodo M Si Ak CA mengungkapkan, tantangan era revolusi industri 4.0 dengan persaingan yang kuat mulai dihadapi oleh perguruan tinggi, maka penting mempersiapkan SDM yang dapat dikembangkan dari soft skill dan hard skill. “Kedepan yang justru berperan adalah soft skill. IPK tetap menjadi penting karena itu menjadi standard. Jadi walaupun yang berperan adalah soft skill, tapi kita tidak bisa melepaskan hard skillnya,” ungkapnya.

Dalam hal ini, lanjut Heri, yang dikembangkan di FBHIS akan berpengaruh terhadap perkembangan mahasiswa. Untuk melakukan pengembangan tersebut dan menghadapi revolusi, ia menyebut ada 3 Poin utama. Pertama, pengembangan karakter terhadap mahasiswa. Menurutnya, teknologi tidak cukup bila tidak dibarengi dengan sebuah rukh atau manusia itu sendiri. Poin kedua yaitu kurikulum dan ketiga adalah pembelajaran sepanjang hayat

Terakhir, ia berharap agar SDM yang ada bisa menyikapi perubahan dengan bijak dan lebih banyak lagi mahasiswa Umsida yang melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi. (Shinta Amalia/Etik)

*Humas Umsida

Berita Terkini

Halal Center Umsida Dampingi Perusahaan Kosmetik 2
Halal Center Umsida Dampingi Sertifikasi Halal Produk Kosmetik, Telisik Kehalalan Bahan Impor
June 16, 2025By
Dakwah Terpadu di Desa Tarik 4
Sudah Berjalan 20 Tahunan, PCM dan Lurah Desa Tarik Harap Kerja Sama dengan Umsida Terus Terwariskan
June 9, 2025By
idul adha Umsida 4
Umsida Rayakan Idul Adha dengan Semangat Berbagi Melalui Penyembelihan 22 Hewan Kurban
June 8, 2025By
hewan kurban Umsida 2
Penyembelihan 16 Hewan Kurban di Kampus 2 Umsida, Sebarkan Hingga ke Kecamatan Terdekat
June 7, 2025By
Dakwah Terpadu DAIK Umsida dan Korkom IMM
3 Rangkaian Program Dakwah Terpadu DAIK dan Korkom IMM Umsida di PCM Tarik
June 6, 2025By
LKMM TL BEM Umsida 2025 3
LKMM TL BEM Umsida 2025, Bekal Mahasiswa Sebagai Pemimpin dan Mengabdi kepada Masyarakat
June 4, 2025By
Company Visit UKM KWU Umsida
Gelar Company Visit ke Industri Madu, UKM KWU Umsida Gali Banyak Ilmu Wirausaha
June 3, 2025By
sertifikat halal Perumda Delta Tirta
Perumda Delta Tirta Sidoarjo Kini Miliki Sertifikat Halal, Didampingi Oleh Halal Center Umsida
May 24, 2025By

Riset & Inovasi

tanaman pionir Lumpur Sidoarjo 3
Peneliti Umsida Manfaatkan Tanaman Pionir Sebagai Agen Fitoekstraksi di Lumpur Sidoarjo
June 12, 2025By
FKG Umsida aktif di abdimas 1
Peran Aktif FKG Umsida Kepada Para Lansia, Edukasi Kesehatan Gigi di Usia Senja
June 12, 2025By
potensi Lumpur Sidoarjo 2
Temukan Potensi di Lumpur Sidoarjo, Peneliti Umsida Kolaborasi dengan PPLS
June 11, 2025By
Good Posture Jadi Fokus Fikes Umsida dalam Edukasi Pelajar SMA
Good Posture Jadi Fokus Fikes Umsida dalam Edukasi Pelajar SMA
June 3, 2025By
UMKM ikan Rangkah Kidul3
Dosen Umsida Dampingi UMKM Ikan Desa Rangkah Kidul yang Masih Terdampak Covid 19
June 1, 2025By

Prestasi

mahasiswa Psikologi raih perunggu di Pomprov III Jatim 2
Mahasiswa Umsida Raih Perunggu di Pomprov III Jatim, Dislokasi Tangan Kanan Jadi Motivasi
June 16, 2025By
mahasiswa Informatika raih perunggu di Pomprov Jatim 2025 1
Tantangan Atlet Peraih Perunggu di Pomprov Jatim 2025, Dari Fisik Hingga Lawan
June 15, 2025By
mahasiswa PAI Umsida bawa perunggu di Pomprov Jatim 2025
Medali Perunggu Pomprov Jatim 2025 Cabor Karate, Atlet Ini Persembahkan untuk Rumah Keduanya
June 15, 2025By
Atlet Pomprov Apresiasi Umsida
Sabet Emas di Pomprov Jatim 2025, Atlet Ini Apresiasi Gerak Cepat Umsida Pulihkan Cedera
June 14, 2025By
Umsida bawa perunggu dari Pomprov III Jawa Timur
Jadi Juara 3 di Pomprov III Jawa Timur, Mahasiswa Ini Optimis Melaju ke Kompetisi Nasional
June 14, 2025By