TIM KKN-P Kelompok 21 Tanamkan Karakter Bagi Anak Desa Punggul Melalui Taman Pendidikan Al-Qur’an

Umsida.ac.id – Pentingnya penanaman karakter (akhlakul karimah) pada setiap anak di tengah pandemi. Hal ini menjadi alasan Tim Kuliah Kerja Nyata-Pencerahan (KKN-P) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Kelompok 21 turut serta dalam penanamannya, yakni dengan mengajar Program Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al Ikhlas bagi anak-anak yang ada di Desa Punggul, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (6/3).

Kegiatan bantuan mengajar oleh Mahasiswa Tim KKN-P Umsida ini dilakukan dengan tujuan untuk membentuk karakter anak menjadi pribadi ‘Ulil Albab’, Ulil Albab secara terminologi artinya orang-orang yang berakal. Ulil Albab adalah karakter selalu memiliki semangat juang untuk memperoleh wawasan keislaman dalam menambah keimanannya kepada Allah SWT.

Untuk mewujudkan pribadi Ulil Albab tersebut, maka program TPQ dilakukan setiap hari Senin-Jumat dengan mengenalkan
tentang makhorijul huruf, tajwid, menyimak dan membaca Al-Qur’an. Anak-anak tampak antusias mengikuti arahan dari Mahasiswa Tim KKN-P Kelompok 21. Tidak hanya itu saja, selesai membaca Al-Qur’an juga diberikan informasi seputar keislaman dan keagungan Allah SWT.

Fatkhu Syahril Mubarok mengatakan dengan adanya program TPQ diharapkan bisa menumbuhkan rasa keingintahuan kepada anak tentang ilmu agama, “Ilmu agama menjadi hal penting bagi anak-anak. Mengingat ilmu agama menjadi bekal kita esok nanti, anak-anak akan terbiasa membaca Al-Qur’an,” ujar Fatkhu.

Hal senada juga diungkapkan oleh A. Subki salah satu warga Desa Punggul merasa terbantu dengan program tersebut, “Dengan adanya bantuan dari mahasiswa KKN Umsida di TPQ Al Ikhlas sangat membantu kami dalam melaksanakan kegiatan belajar mengaji,” pungkas Subki.

Ditulis : Mohammad Choironi Maskun Alim
Editor : Asita Salsabilla Maharani

Leave a Reply

Berita Terkini

prodi kedokteran Umsida 5
3 Tahun Perjalanan Umsida dalam Mewujudkan Prodi Kedokteran
March 15, 2025By
kajian Ramadan Umsida 1
Gelar Kajian Ramadan, Cara Penyegaran Umsida di Bulan yang Suci
March 14, 2025By
Umsida tambah capaian perguruan tinggi
Tambah Capaian Perguruan Tinggi, Umsida Resmikan 2 Program Magister Baru
March 13, 2025By
prodi kedokteran Umsida
Umsida Resmi Buka Prodi Kedokteran Tahun Akademik 2025-2026, Siap Lahirkan Dokter Profesional
March 12, 2025By
Mengenal Lebih Dekat Budaya Kazakhstan dan Indonesia dalam ‘Culture Perception’ di Umsida
Mengenal Lebih Dekat Budaya Kazakhstan dan Indonesia dalam ‘Culture Perception’ di Umsida
March 11, 2025By
Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
March 7, 2025By
LKBH Umsida diskusikan RUU KUHAP dan UU Lainnya
LKBH Umsida 5 Pakar Tanggapi Kontroversi RUU KUHAP dan UU Lainnya
March 7, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
juara Fikes Umsida
Mahasiswa Fikes Umsida Borong 3 Penghargaan Sekaligus di Midwifery Student Competition 2025
March 2, 2025By
MIST Umsida
MIST Umsida Siap Terima Maba Tahun 2025, Simak Keunggulan dan Fasilitas Lengkapnya
February 28, 2025By
PSM Surya Nada 1
Perdana Mengikuti Kompetisi Internasional, PSM Surya Nada Bawa Pulang Medali Perak
February 27, 2025By