Ubah Kesan Sakral di Telaga Husada, Tim KKN-P Desa Nglumbang Raih Juara 1 Desa Wisata Terbaik 2020

Umsida.ac.id – “Dengan uang yang pas-pasan sebagai mahasiswa, kami berusaha mengelola uang tersebut untuk memperindah telaga dengan membuat berbagai spot foto,” ungkap Fedy, perwakilan dari Tim KKN-P Desa Nglumbang, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri.

Dalam kegiatan penutupan Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) KKN di Kantor Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar), diumumkan para juara di beberapa kategori dari pelaksanaan KKN-P Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), pada Minggu (08/03). Tim KKN-P Desa Nglumbang, berhasil meraih posisi juara 1 kategori Desa Wisata Terbaik tahun 2020.

Kemenangan ini berbuah manis setelah Tim KKN-P Desa Nglumbang ciptakan tiga spot foto terunik di Telaga Husada. “Ada tiga spot yang kami ciptakan di desa tersebut yaitu spot foto taman payung, taman kincir dan sepeda ontel,” tutur Fedy.

Ketiga spot foto itu punya keunikan masing-masing, lanjut Fedy, spot foto payung ditata seperti lorong di sepanjang jalan yang dekat dengan taman. “Di spot foto sepeda ontel, keunikannya terletak pada warna cat sepeda yang cerah dan ceria. Juga terdapat background love di belakang sepeda. Ini dibuat agar foto tampak lebih romantis. Keunikan spot taman kincir itu kreasi berbahan dasar botol bekas yang dicat warna-warni. Ditambah dengan penempatan dua bentuk love dan di tengah-tengahnya terdapat emoticon funny,” jelas Fedy.

Mahasiswa Prodi Teknik Informatika itu menambahkan, “Sebelum ada tempat spot foto, telaga tersebut seperti tempat yang sakral untuk dikunjungi. Alhamdulillah kehadiran saya dan teman-teman KKN bisa membawa perubahan di tempat itu, mengingat potensi desa cukup besar.”

Fedy mengimbuhkan, “Dulu belum ada kelompok yang tugasnya peduli dengan tempat tersebut. Tapi Alhamdulillah sekarang sudah dibentuk kelompok sadar wisata (Pokdarwis) yang tugasnya mengurus aktivitas yang ada di telaga.”

Penulis: Shinta Amalia F

Editor: Inka Ayu P

Leave a Reply

Berita Terkini

Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
Tausiyah Spesial Ramadhan, Menyelami Makna Thaharah
March 7, 2025By
LKBH Umsida diskusikan RUU KUHAP dan UU Lainnya
LKBH Umsida 5 Pakar Tanggapi Kontroversi RUU KUHAP dan UU Lainnya
March 7, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
kompetisi UKM KWU Umsida
UKM KWU Umsida Sukses Gelar 2 Kompetisi Bergengsi Tingkat Provinsi Tahun 2025
March 5, 2025By
Halal Center Umsida RSIA Nganjuk
Halal Center Umsida Pastikan Makanan dan Pengolahan Gizi RSIA Nganjuk Tersertifikasi Halal
March 1, 2025By
FAI Got Talent 10
FAI Got Talent 10 Hadir Lagi, 1.300 Peserta se-Indonesia Ikuti Berbagai Kompetisi
February 24, 2025By
wamendikdasmen kuliah umum Umsida
Wamendikdasmen Bahas Ketimpangan Dunia Pendidikan dalam Kuliah Umum di Umsida
February 12, 2025By
kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By
juara Fikes Umsida
Mahasiswa Fikes Umsida Borong 3 Penghargaan Sekaligus di Midwifery Student Competition 2025
March 2, 2025By
MIST Umsida
MIST Umsida Siap Terima Maba Tahun 2025, Simak Keunggulan dan Fasilitas Lengkapnya
February 28, 2025By
PSM Surya Nada 1
Perdana Mengikuti Kompetisi Internasional, PSM Surya Nada Bawa Pulang Medali Perak
February 27, 2025By
4 Program PPG Umsida Resmi Terima Mahasiswa Baru Tahun 2025, Siap Cetak Pendidik Bersertifikat
February 25, 2025By