Umsida Ajak Warga Tlasih Kurangi Sampah Popok Sekali Pakai

Umsida.ac.id – Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo adakan pelatihan pembuatan popok reusable kepada warga Desa Tlasih Kecamatan Tulangan sebagai upaya mengurangi sampah popok sekali pakai. Pelatihan yang diadakan sore tadi adalah salah satu rangkaian lanjutan dari Program Pengabdian Masyarakat yang sedang dilaksanakan oleh Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Sidoarjo saat ini.

Kegiatan yang diadakan sore ini di latarbelakangi oleh masih banyaknya permasalahan terkait sampah popok yang masih belum ditemukan solusinya, karena secara teknologi masih belum ada dan mitos-mitos yang berkembang di masyarakat terkait larangan pembakaran sampah popok di masyarakat akan menimbulkan efek bagi bayi.

“Dari permasalahan sampah popok dan mitos-mitos yang berkembang di masyarakat saat ini. Kami melihat ada harapan dan solusi yang bisa kita lakukan bersama. Kita melakukan kegiatan ini secara bertahap, yang pertama ditahun kemarin kita sudah adakan sosialisasi terlebih dahulu tentang bahaya sampah popok sekali pakai, selanjutnya tahun ini tahap realisasi atas solusi yang kita canangkan kemarin yakni kita adakan pelatihan pembuatan popop reusable,” Ujar Poppy Febriana selaku Ketua Tim Pengabdian Masyarakat Prodi Ilmu Komunikasi saat dihubungi umsida.ac.id, Senin (1/3)

Dalam sambutannya Poppy Febriana memaparkan jika sebelumnya ia dan tim pengabdian masyarakat Universitas Muhammadiyah Sidoarjo telah mengadakan survei di sekitar Desa Tlasih, dan ternyata masyarakat Desa Tlasih masih banyak yang belum tahu tentang popok reusable.

“Hasil survei yang kita lakukan sebelumnya adalah masyarakat masih belum tahu kegunaan dan fungsi tentang popok reusable ini. Dan setelah kita tawarkan untuk mengadakan pelatihan ini banyak respon atau tanggapan positif dari masyarakat yang ingin sekali mengetahui dan membuat popok reusable ini,” Tandas Poppy Febriana.

Tidak hanya itu, dalam kegiatan yang dilakukan sore ini antusias masyarakat untuk bisa membuat dan menerapkan popok reusable di lingkungan Desa Tlasih ini disambut dengan sangat baik. Acara pelatihan sore ini dihadiri oleh perwakilan dari ibu-ibu kader PKK, dan kader Posyandu.

Diakhir acara Poppy Febriana menambahkan harapannya kedepan kepada warga Desa Tlasih yang telah mengikuti acara pelatihan tadi sore dapat menularkan ilmunya sekaligus mengajari kepada ibu-ibu yang lainnya, hal ini juga dimaksudkan sebagai salah satu upaya pengurangan limbah atau sampah popok sekali pakai yang telah menjadi masalah di lingkungan selama ini.

di tulis : Popy febriana

Edit : Anis Yusandita

Berita Terkini

wamendikdasmen kuliah umum Umsida
Wamendikdasmen Bahas Ketimpangan Dunia Pendidikan dalam Kuliah Umum di Umsida
February 12, 2025By
kajian rutin Umsida
Isi Kajian Rutin Umsida, Dr Agus Paparkan Pentingnya Bersyukur dan Jaga 4 Aspek Sehat
January 31, 2025By
Pusat Studi SDGs Umsida
Realisasikan 17 Tujuan SDGs, Pusat Studi SDGs Umsida Gandeng Bappeda Jatim
January 17, 2025By
STIKI Malang kunjungi Umsida
Kunjungan STIKI Malang ke Umsida, Tingkatkan Mutu Akademik dan Akreditasi
January 16, 2025By
dosen Umsida dan atlet sepatu roda 3
Dukung Semangat dan Performa Atlet Sepatu Roda, Dosen Umsida Gelar Skrining dan Sharing Session
January 11, 2025By
kerja sama UBS PPNI Mojokerto dan Umsida 1
Kerja Sama Akademik Umsida dan UBS Mojokerto Tingkatkan Mutu Kebidanan
January 9, 2025By
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
AUM Harus Berdaya Saing: Rektor Umsida Serukan Transformasi SDM
December 26, 2024By
KKN-P 2025 Umsida
975 Mahasiswa KKN-P Umsida Siapkan Diri untuk Mengabdi
December 24, 2024By

Riset & Inovasi

UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
UMKM Dhe Irma Makin Cerdas Finansial Berkat Pendampingan Umsida
January 31, 2025By
abdimas literasi keuangan Islam
Dosen Umsida Edukasi Literasi Keuangan Islam, Putus Kebiasaan Pinjol
January 15, 2025By
Demi Ketahanan Pangan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
Demi Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Ini Inovasi Bertani Kreatif ala Dosen Umsida
January 5, 2025By
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
Empowering Womenpreneur: Umsida Dorong Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Rusunawa Pucang
January 4, 2025By
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By

Prestasi

Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
Duta FPIP Umsida, Berprestasi dan Menginspirasi
January 13, 2025By
pojok statistik Umsida
Pojok Statistik Umsida Jadi Layanan Kinerja Tinggi 2024 dengan Skor 2,83 dari 3
January 9, 2025By
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
Unstoppable! Tapak Suci Umsida Torehkan Sejarah di UPSCC 2024
January 3, 2025By
Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
Lulus Cum Laude, Dosen Umsida Raih Gelar Doktor dengan Fokus Halal Lifestyle
December 30, 2024By
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
FAI Umsida Tampil Cemerlang, Borong Medali di Kejuaraan Pencak Silat Nasional
December 28, 2024By