Umsida Dimata Mahasiswa Internasional Asal Gaza, Palestina

Umsida di Mata Mahasiswa Internasional Asal Gaza Palestina

Umsida.ac.id Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) terus menunjang kualitas pendidikan hingga mendapat international recognition. Salah satunya dengan mulai menambah mahasiswa internasional yang belajar di Umsida. Setelah beberapa kali menerima mahasiswa asing, Umsida kali ini menerima mahasiswa asal Gaza Palestina yang bernama Almoatasembellah J R Shnewra atau yang akrab disapa Moatasem.

Program S2 Manajemen Pendidikan Islam menjadi program studi pilihannya untuk melanjutkan pendidikan di Indonesia. Ia mengatakan kepada umsida.ac.id apa alasannya memilih Umsida sebagai tempatnya menimba ilmu.

“Saya memilih Umsida karena terkenal dan kepeduliannya terhadap pengajaran agama dan memiliki banyak partisipasi di semua bidang masyarakat. Dan saya juga memilih Universitas Muhammadiyah Sidoarjo karena telah memberikan saya beasiswa,” ungkapnya dalam bahasa inggris.

Beasiswa yang telah dia dapatkan merupakan hibah dari Lembaga Zakat Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (Lazismu) dan Umsida.

Baginya Umsida telah memberikan kesempatan luar biasa untuk belajar. Dengan materi ajaran yang berkualitas, tidak hanya mengenai agama secara teori namun juga menunjukkan pentingnya kepedulian sosial yang wajib dimiliki setiap orang. Hal itu ia pelajari dari keramahan sosial yang selama ini ia dapatkan di Umsida maupun di Indonesia.

Umsida di Mata Mahasiswa Internasional Asal Gaza Palestina

Moatasem mengungkapkan bahwa selama berada di Sidoarjo orang-orang sangat baik dan ramah bahkan ia tidak mengalami culture shock yang buruk, tidak sulit katanya untuk bisa berinteraksi dan mendapatkan teman baik. “Orang-orang di sini sangat baik dan saya dapat berteman dengan cepat, hal ini memudahkan saya untuk beradaptasi jadi saya belum merasakan kejutan budaya yang berbeda apalagi ke arah negatif”.

Harapannya adalah dapat menempuh pendidikan S3 di Indonesia dan berharap bisa mengembangkan karirnya. ” Saya serius mempertimbangkan untuk mendapatkan izin belajar untuk gelar PhD dan bekerja di sini, saya harap begitu”.

Walaupun ia tidak merasa ada kejutan budaya yang buruk ternyata dalam motivasi yang ingin ia bagikan sebagai mahasiswa yang belajar di negara lain ia juga sangat berusaha untuk mempertimbangkan sikapnya sebagai mahasiswa asing agar mudah diterima oleh masyarakat setempat, ” Belajar di negara lain perlu bekerja lebih keras, saya harus mempertimbangkan budaya orang dan memahami sejarah mereka tetapi sangat menyenangkan di sini karena semua orang menyambut saya dan mencintai saya, dan saya sangat senang karena saya belajar di Indonesia terutama Umsida,” pungkasnya.

Rani Syahda Hanifa

*Humas Umsida

Berita Terkini

perayaan hari besar Thailand
Kesan Mahasiswa Umsida di 2 Perayaan Besar Thailand
July 27, 2024By
donor darah Umsida
Umsida Gelar Donor Darah Bersama PDDI dan PMI, Ada 50 Lebih Pendonor
July 26, 2024By
mahasiswa magang Thailand
Magang di Thailand Ngapain Aja? Yuk Simak Cerita Mahasiswa Umsida
July 26, 2024By
LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws
Pertama di Muhammadiyah Jatim, LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws
July 25, 2024By
IMM Umsida Tebar Kebahagiaan Pada Masyarakat Kalialo
IMM Umsida Tebar Kebahagiaan Pada Masyarakat Kalialo
July 23, 2024By
budikdamber
Bantu Produktivitas IRT, Dosen Umsida Bimbing Buatkan Budikdamber
July 22, 2024By
FPIP Umsida Jadi Presenter Kongres PPII
FPIP Umsida Jadi Presenter Kongres PPII
July 21, 2024By
PBI Umsida Cetak Generasi Berdaya Saing Global
PBI Umsida Cetak Generasi Berdaya Saing Global
July 20, 2024By

Riset & Inovasi

PPK Ormawa desa Sawohan
Tim PPK Ormawa Umsida Siap Mengabdi di Desa Sawohan
July 6, 2024By
FGD pembelajaran digital
FGD P3D Teknik Elektro: Nantinya, E-Learning Tak Hanya Berbentuk PPT Saja
July 4, 2024By
riset tentang bunga Bougenville
Tim PKM Umsida Olah Bunga Bougenville Jadi Sumber Antioksidan dan Pewarna Alami
June 27, 2024By
olahan kulit pisang dan umbi ganyong
Tim PKM Umsida Olah Kulit Pisang dan Umbi Ganyong Sebagai Pengganti Tepung
June 26, 2024By
prostitusi online
Prostitusi Online, Apa Karena Budaya Barat? Ini Kata Studi
May 26, 2024By

Prestasi

Mahasiswa-Umsida-Raih-Juara-1-ICU-Nasional
Tak Gentar Bersaing Dengan Mahasiswa PTN, Farras Duduki Juara 1 ICU Nasional
July 24, 2024By
dosen Umsida asesor Lamdik
Sempat Gagal, Warek 3 Umsida Dinyatakan Lolos Sebagai Asesor Lamdik
July 22, 2024By
briket cangkang kelapa sawit
Olah Limbah Cangkang Kelapa Sawit, Mahasiswa Umsida Juara 2 Lomba Nasional
July 17, 2024By
IMEI Umsida
Rektor Umsida Sambut Hangat Kepulangan Sang Juara, Ini Pesannya
July 16, 2024By
IMEI Umsida juara 1
Tim IMEI Umsida Juara 1 Shell Eco Marathon, Kalahkan 30 Kampus Top Dunia
July 8, 2024By