Dukung Penjualan Digital Marketing Bulu Bebek,PHP2D Umsida Adakan Pelatihan Desain Grafis dan Edit Foto

Umsida.ac.id – Untuk membantu masyarakat dalam pemasaran produk olahannya, tim Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Bisnis Hukum Dan Ilmu Sosial (FBHIS) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan workshop desain grafis dan editing foto, Sabtu (30/10).

Acara tersebut menghadirkan pemateri yakni Shafa Safiyah dan Rafli Pratama. pada kesempatannya, Sekretaris PHP2D Fristia Harum Betari menuturkan tujuan diadakan workshop. “Selain pemasaran, kami juga membantu masyarakat binaan untuk menguasai desain grafis dan edit foto, agar nantinya mereka bisa membuat label produk, brand, logo produk olahan bulu bebek, dan paham cara memfoto produk yang bagus,” tuturnya.

Workshop tersebut diikuti masyarakat Desa Kebonsari Sidoarjo, dengan teknis delegasi setiap Rukun Tetangga (RT) yang terdapat pengolahan produk bulu bebek. “Umumnya diikuti masyarakat yang pemuda, karena mereka lebih update tentang teknologi, jadi masyarakat nantinya bisa mandiri dalam mendesain dan memotret produk,” jelasnya.

Tidak hanya itu, pemasaran produk bulu bebek melalui sosial media (sosmed) seperti instagram, shopee. “Kami sudah memfasilitasi secara matang terkait pemasaran melalui sosmed, terus kemudian, adanya sosmed tersebut mereka bisa mengolah sendiri, dari mulai desain, label, di upload instagram, foto produk yang menarik,” terangnya.

Untuk mentargetkan pemasaran semaksimal mungkin, PHP2D berencana ekspor ke luar negeri. “Kedepannya kami akan membuat akun di ecommerce online shop seperti Alibaba, Amazon, jadi bisa melambung ke internasional, karena kami yakin produk unik bisa gampang menarik pembeli,” tutur mahasiswa Program studi (Prodi) Akuntansi.

Selain penekanan pemasaran melaui sosmed, PHP2D memiliki Memorandum of Understanding (MoU) dengan Sartika Ratu dan Ikkilur. “Sartika Ratu itu pengusaha tas di Tanggulangin Sidoarjo, dan Ikkilur oleh-oleh brand di Sidoarjo, jadi nanti produk kami bisa dibeli di offline store yang tersedia,” ujar mahasiswa yang hobi traveling itu.

Yang terakhir, ia berharap PHP2D membawa perubahan kepada Desa Kebonsari Sidoarjo. “Semoga adanya kami bisa membawa perubahan dan dampak positif dari mulai peningkatan mutu Sumber Daya Manusia (SDM), pemasaran produk, kerjasama dengan berbagai pihak yang menguntungkan, dan menambah pendapatan,” pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian Risetmu Batch VIII
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian RisetMu Batch VIII
December 12, 2024By
kerja sama Fikes Umsida dan Stikes Santa Elisabeth Keuskuoan Maumere
Sambut Hangat Fikes Umsida Terima Kerja Sama STIKes Santa Elisabeth Maumere, Kembangkan Ilmu Kesehatan
December 12, 2024By
FPIP Umsida Selenggarakan Lomba Tari Tradisional Bersama Mahasiswa Internasional
FPIP Umsida Buat Jembatan Budaya, Selenggarakan Lomba Tari Tradisional
December 6, 2024By
Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah, Ini 4 Alasan Angkat Tema Kemakmuran
December 4, 2024By
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
December 3, 2024By
karakter islami mahasiswa 1_11zon
Pentingnya Pendidikan Karakter Islami Bagi Mahasiswa
December 3, 2024By
kenaikan gaji guru
Prabowo Naikkan Gaji Guru Hingga Rp81,6 Triliun, Dosen Umsida Beri Tanggapan
December 2, 2024By
PKMU ibadah
Mengapa Ibadah Menjadi Hal Utama yang Wajib Dimiliki Mahasiswa?
December 1, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

riset dan abdimas Umsida meningkat 1
Riset dan Abdimas Umsida Meningkat, 65 Proposal Penelitian Lolos Program Risetmu 2024
December 11, 2024By
MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
Semangat Tanpa Batas, Tim MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
December 8, 2024By
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
December 1, 2024By
Dua Srikandi FAI Umsida Ini Berhasil Raih Juara di Kejurda Tapak Suci Jember
November 25, 2024By
flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By