Kurikulum OBE dan LAM Teknik

Pengembangan Kurikulum OBE Dan LAM Teknik

Umsida.ac.id- Demi meningkatkan akreditasi program studi (Prodi) yang ada di Fakultas Sains dan teknologi (FST) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Prodi teknik elektro mengadakan Workshop mengenai Kurikulum OBE dan LAM teknik ini. Dengan mengundang kaprodi atau perwakilan masing-masing prodi Dr Izza Anshory ST MT atau yang akrab sapa Pak Izza tersebut mengungkapkan keinginannya untuk memajukan prodi teknik elektro sekaligus prodi-prodi lainnya yang berada dalam naungan FST agar sesuai dengan target Umsida yakni mendorong setiap prodi agar mampu mencapai akreditasi unggul. Kegiatan ini diadakan selama dua hari yakni jumat (12/11) hingga sabtu (13/11)

Pengembangan Kurikulum OBE Dan LAM Teknik

“Saya berharap dengan adanya workshop seperti ini mampu membimbing kita agar menjadi dorongan setiap prodi di FST ini mendapatkan akreditasi unggul, hal ini juga sesuai dengan target umsida,” ucap Kaprodi teknik elektro dalam sambutannya.

Apa yang disampaikan Pak Izza tersebut didukung oleh wakil rektor 1 Umsida Dr Hana Catur Wahyuni ST MT membahu statement tersebut dengan harapannya bahwa kegiatan seperti ini dapat bermanfaat dan mampu menggapai umsida tahun 2038 menjadi kampus terakreditasi unggul.

“Saya berharap bahwa kegiatan-kegiatan seperti ini dapat dipelajari oleh kita semua kemudian diimplementasikan agar bersama-sama kita mampu menuju visi umsida 2038 menjadi kampus yang unggul,” tanggapan Wakil Rektor 1 Umsida dalam sambutannya.

Wakil Dekan FST Dr Ir Jamaluddin M.M menyelipkan ayat pertama dari surat Al-Alaq sebagai pembuka workshop hari kedua.

“Iqro’ Bismirobbikalladzi Kholaq adalah bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan, potongan ayat tersebut mengingatkan kita untuk terus belajar, di Indonesia ini sendiri kita di suguhi banyak sekali perkembangan kurikulum dari mulai kurikulum MBKM dll hal ini ditujukan agar kita memiliki suatu model rancangan agar pendidikan kita yang sebagai sarana transfer of knowledge ini dapat bertingkat lebih baik lagi,” tutur wakil dekan FST dalam membuka kegiatan workshop hari kedua.

Tiga narasumber menyampaikan banyak hal menarik dalam workshop ini, tiga pembicara tersebut adalah Prof Dr Ir Hari Purnomo MT, Dr Ir Wilis Diana ST MT dan Dr Restu Faizah.

Prof Hari Lam Teknik

Profesor yang akrab disapa Prof Hari di hari pertama menjelaskan banyak hal yang berkaitan dengan Lembaga Akreditasi Program Keteknikan (LAM Teknik). Dari mulai persyaratan hingga mendetailkan kelinieran program studi dosen yang ada di setiap prodi agar dapat menunjang persyaratan peningkatan akreditasi prodi. Bahkan kelulusan mahasiswa tepat waktu menjadi salah satu pantauan penting bagi lembaga.

Tidak kalah menarik dua narasumber dihari selanjutnya membahas mengenai kurikulum OBE Outcome-Based Education yang merupakan kurikulum yang berfokus pada capaian pembelajaran dimana diharapkan mampu memenuhi aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap sesuai keadaan sosial, ekonomi dan budaya akademik. Dr Wilis Diana menjelaskan banyak hal mulai bloom taxonomy, BOK, hingga pentingnya beberapa jenis Capaian pembelajaran Lulusan (CPL) yang dibebankan pada mata kuliah.

Dr Faizah juga menambahkan mengenai 17 indikator penting dalam LAM teknik, yakni kurikulum, karakteristik proses pembelajaran, metode pembelajaran, rencana pembelajaran semester, pelaksanaan proses pembelajaran, proses pembelajaran yang terkait penelitian, proses pembelajaran yang terkait dengan pengabdian, proses pembelajaran yang terkait praktikum, monitoring dan evaluasi proses pembelajaran, penilaian pembelajaran, pelaksanaan penilaian, basic science dan matematika, capstone design, MBKM, integrasi kegiatan penelitian dan PKM dalam pembelajaran, suasana akademik dan yang terakhir yakni kepuasan mahasiswa.

(Rani Syahda Hanifa)

*Humas Umsida

Berita Terkini

Pelatihan Hidroponik
Buat Pelatihan Hidroponik kepada 126 Siswa, Agroteknologi Umsida Dorong Kesadaran Generasi Muda
November 21, 2024By
Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Perolehan Pesilat Terbaik
Kado Manis Awal Periode, Tapak Suci Umsida Raih 3 Emas dan Peroleh Pesilat Terbaik
November 20, 2024By
Dosen Umsida Ini Kembali Rain Prestasi
Membanggakan, Dosen Umsida Berprestasi Ini Kembali Terima Penghargaan
November 17, 2024By
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024, 3 Kategori Sekaligus
Dosen Umsida Ini Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award, 3 Kategori Sekaligus
November 16, 2024By
Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi di Akademik dan Olahraga
Menginspirasi! Perjalanan Wardha Hani Aulia, Mahasiswi Umsida dengan Puluhan Prestasi
November 14, 2024By
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
Ini Strategi Dosen Umsida Bersama Mahasiswanya, Atasi Penurunan Minat Belajar PAI
November 12, 2024By
Duta FPIP Umsida 2025: Mencari Wajah Baru yang Menginspirasi!
Duta FPIP Umsida 2025: Mencari Wajah Baru yang Menginspirasi!
November 11, 2024By
Mahasiswa Umsida
Inilah Peraih Juara 2 News Anchor Dalam Ajang KPI 2024 Tingkat Internasional
November 10, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By
Cerita Dosen Umsida Jadi Panelis Debat Calon Walikota Mojokerto
November 18, 2024By
Mannequin Acupressure point
Buat Mannequin Acupressure Point with LED Indicator, Laboran Kebidanan Umsida Lolos Kilab 2024
November 14, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
Mahasiswa Umsida Raih Juara 1 Dalam Ajang Internasional The 5 Borneo Global Summer Camp
November 7, 2024By
Mahasiswa Umsida Raih Juara Internasional
Kompetisi Pertama Langsung Raih Juara 1 Tingkat Internasional
November 6, 2024By