7 Langkah Sukses Umsida Raih Akreditasi Unggul

7 Langkah Sukses Ini Buat Umsida Raih Akreditasi Unggul

Umsida.ac.id– Dalam kesempatan menghadiri Baitul Arqom dosen dan karyawan di Institut Ahmad Dahlan (IAD) Probolinggo, Rektor universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Dr Hidayatullah MSi menceritakan tujuh Langkah bagaimana akhirnya Umsida Meraih Akreditasi Unggul. Hal ini diselaraskan dengan tema Baitul Arqom Meningkatkan Kapasitas Pribadi yang Unggul, Selasa 26/03/2024).

Kiat-Kiat Sukses Umsida

“Pertama, yang kami lakukan adalah penguatan kepemimpinan, leadership is action, not position” ujarnya.

“Kepemimpinan kita di perguruan tinggi itu bukan jabatan, bukan posisi, tetapi tindakan,” tegasnya di hadapan para pimpinan, dosen dan karyawan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah Bangil, STIT Muhammadiyah Lumajang, dan IAD Probolinggo.

Hidayatulloh melanjutkan, “Bagaimana kita yang ditugaskan oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah menjadi rektor ini mampu memberikan action terbaik untuk meningkatkan kualitas perguruan tinggi yang kita pimpin.”

Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur itu menekankan bahwa seorang pemimpin itu harus mampu mengetahui cara untuk menjadikan perguruan tinggi ini meraih tujuannya, atau visinya.

“Setelah tahu caranya, seorang pemimpin harus bisa menunjukkan jalan untuk menuju visi tersebut, dan harus mampu menjalankan dan menggerakkan bersama-sama dengan seluruh yang dipimpinnya untuk mencapai visi bersama itu.

Baca juga: Kenali Tangram, Media Belajar Geometri yang Menyenangkan untuk Anak

Untuk menjalankan semua itu, sambung dia, Hidayatulloh merusmuskan paradigma TORSIE yaitu singkatan trust, openness, responsibility, synergy, inter-dependence, dan empowering.

“Antara pimpinan dan seluruh tim di Umsida itu saling percaya, ada rektor ataupun tidak ada rektor, semua menjalankan tugas masing-masing dengan sebaik-baiknya,” katanya.

Hidayatulloh mengungkapkan bahwa antara pimpinan dan seluruh anggota wajib saling terbuka dan bertanggungjawab dengan pekerjaan masing-masing, saling bersinergi dan berkolaborasi, saling bergantung, dan memberdayakan sesuai dengan kapasitas masing-masing.

“Yang kedua adalah penguatan team work,” terangnya. Penguatan teamwork ini, kata beliau, didasari oleh surat As Saff ayat 4 dan Ali Imran ayat 103.

Surat As Saff ayat 4 artinya: “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang di jalan-Nya dalam barisan yang teratur, mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh.”

7 Langkah Sukses Umsida Raih Akreditasi Unggul

Sedangkan surat Ali Imran ayat 103 artinya: “Dan berpegangteguhlah kamu semuanya pada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai, dan ingatlah nikmat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa jahiliah) bermusuhan, lalu Allah mempersatukan hatimu, sehingga dengan karunia-Nya kamu menjadi bersaudara, sedangkan (ketika itu) kamu berada di tepi jurang neraka, lalu Allah menyelamatkan kamu dari sana. Demikianlah, Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu agar kamu mendapat petunjuk.”

Dari kedua ayat diatas, Hidayatulloh merumuskan 5K yaitu kompak, kokoh, kontribusi, konsisten, dan komitmen. Konsep 5K ini diterapkan di seluruh elemen unit kerja yang ada di Umsida.

Setiap individu dari sivitas akademika Umsida, sambung dia, harus kompak dalam bekerja, harus kokoh, saling menguatkan dalam setiap kendala yang dihadapi. Selain itu, setiap dosen, tendik hingga pimpinan Umsida juga harus memberikan kontribusi melalui setiap pekerjaannya. Dan semua itu harus dilakukan dengan konsisten dan komitmen yang tinggi.

“Yang ketiga adalah penguatan sumber daya manusia (SDM) yaitu dosen dan tendik. Kami mendorong agar semua dosen berkualifikasi pendidikan doktor,” tuturnya.

“Kami juga mendorong dosen memiliki jabatan fungsional minimal lektor, lektor kepala dan guru besar. Selain itu, kami juga memberikan pelatihan kompetensi sertifikasi untuk tendik dan dosen.” jelasnya.

Hidayatulloh juga mengungkapkan tentang reward & punishment. “Jika ada dosen maupun tendik yang mampu melampaui target, kami beri penghargaan, tetapi yang membuat institusi menjadi terbebani akan kami berikan sanksi,” tegasnya.

“Yang keempat, kami melakukan optimalisasi catur dharma perguruan tinggi, pendidikan dan pengajaran, penelitian, pengabdian dan Masyarakat, juga integrasi dan interkoneksi Al Islam dan kemuhammadiyahan,” terangnya.

Baca juga: Rektor Umsida Ungkap Kunci Raih Akreditasi Unggul

“Yang kelima, kami melakukan optimalisasi dan implementasi sistem penjaminan mutu internal, penetapan standar, pelaksanaan standar, evaluasi standar, pengendalian standar hingga peningkatan standar,” jelasnya.

Yang ke-6, “Kami juga melakukan inovasi teknologi yaitu digitalisasi informasi, layanan berbasis sistem informasi, decision support system, learning management system, software pembelajaran,” ungkapnya.

Terakhir yang ke-7, “Kami terus meningkatkan akreditasi dan sertifikasi. Semua program studi diupayakan untuk terakreditasi unggul,” tukasnya.

Semua yang dilakukan ini, kata Hidayatulloh, didasarkan pada surat Ar Ra’d Ayat 11 yang artinya: “Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri. Dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap suatu kaum, maka tak ada yang dapat menolaknya dan tidak ada pelindung bagi mereka selain Dia.

“Kita semua wajib berusaha dengan sungguh-sungguh. Kata kuncinya adalah usaha. Usaha itu kalau dalam ilmu eksak adalah gaya dikalikan jarak, W = F x S. Gaya dikalikan jarak perpindahan itu namanya usaha,” jelasnya.

“Kita ini seringkali bilang bahwa kita sudah berusaha tetapi kok begini-begini saja, tidak ada perubahan, itu namanya kita baru bergaya,” katanya diikuti tawa riuh peserta.

“Gaya yang dilakukan belum menimbulkan perpindahan jarak, artinya tidak ada usaha di situ, tetapi baru bergaya saja,” tukasnya.

Gaya itu, lanjut Hidayatulloh, ada gaya dorong, gaya tarik, gaya tekan. Yang kami lakukan di Umsida supaya unggul ini dengan mendorong, menarik, menekan dan alhamdulillah semua mau didorong, ditarik dan ditekan secara bersama-sama sehingga Umsida teerakreditasi Unggul,” tandasnya.

Penulis: Dian Rahma Santoso

Berita Terkini

Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
Belajar dari Umsida, Umpri Gali Inspirasi Pendirian FKG dan Tata Kelola Kampus
December 13, 2024By
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian Risetmu Batch VIII
Membanggakan 7 Dosen FAI Umsida Lolos Tim Pengusul Penelitian RisetMu Batch VIII
December 12, 2024By
kerja sama Fikes Umsida dan Stikes Santa Elisabeth Keuskuoan Maumere
Sambut Hangat Fikes Umsida Terima Kerja Sama STIKes Santa Elisabeth Maumere, Kembangkan Ilmu Kesehatan
December 12, 2024By
FPIP Umsida Selenggarakan Lomba Tari Tradisional Bersama Mahasiswa Internasional
FPIP Umsida Buat Jembatan Budaya, Selenggarakan Lomba Tari Tradisional
December 6, 2024By
Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah, Ini 4 Alasan Angkat Tema Kemakmuran
December 4, 2024By
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
Hari Disabilitas Internasional, FAI Umsida Cetak Generasi Berjiwa Sosial Tinggi
December 3, 2024By
karakter islami mahasiswa 1_11zon
Pentingnya Pendidikan Karakter Islami Bagi Mahasiswa
December 3, 2024By
kenaikan gaji guru
Prabowo Naikkan Gaji Guru Hingga Rp81,6 Triliun, Dosen Umsida Beri Tanggapan
December 2, 2024By

Riset & Inovasi

Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
Interactive Books, Mampu Dorong Komunikasi dan Kolaborasi Siswa
September 16, 2024By
ekonomi sirkular
Dosen Umsida Beri Pelatihan Penerapan Manajemen Usaha Berbasis Ekonomi Sirkular pada Proses Produksi Pangan Halal
September 14, 2024By
Pembelajaran Melalui E-Modul (4)
Umsida Dorong Inovasi Pembelajaran Melalui E-Modul Literasi Berbasis Etnopedagogi
September 11, 2024By
Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal
Inovasi Mesin Perajang dan Pengaduk Sambal Otomatis 3 Dosen Umsida
September 8, 2024By
legalitas BUMDesa
Tim Abdimas Umsida Akan Urus 5 Legalitas BUMDesa di 2 Kabupaten Usai Bantu 2 Desa Ini
August 29, 2024By

Prestasi

riset dan abdimas Umsida meningkat 1
Riset dan Abdimas Umsida Meningkat, 65 Proposal Penelitian Lolos Program Risetmu 2024
December 11, 2024By
MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
Semangat Tanpa Batas, Tim MFQ FAI Umsida Sabet Juara Nasional Lagi
December 8, 2024By
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
Mahasiswa PBA Umsida Raih Juara Video Kreatif Bahasa Arab di DLA Fair 2024
December 1, 2024By
Dua Srikandi FAI Umsida Ini Berhasil Raih Juara di Kejurda Tapak Suci Jember
November 25, 2024By
flash card kodifikasi
Laboran MIK Umsida Buat 107 Flash Card untuk Permudah Mahasiswa Pelajari Kodifikasi
November 19, 2024By