inovasi bank sampah

KKN-P 53 Umsida dan Bank Sampah: Kolaborasi Menginspirasi Aksi Nyata untuk Lingkungan Bersih

Umsida.ac.id – Divisi sapta pesona KKN-P 53 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) melaksanakan kegiatan kunjungan bank sampah di dusun Popohan, desa Sentul, Kecamatan Purwodadi. Kegiatan ini dilakukan setiap seminggu sekali bersama panitia bank sampah. 

Sebelumnya, mahasiswa KKN telah melakukan observasi terhadap pokdarwis (kelompok sadar wisata) setempat. Tidak hanya sampah organik dan anorganik saja, dalam program ini juga mengelola magot yang berfungsi untuk pengolahan limbah pertanian dan limbah makanan menjadi nutrisi yang bernilai.

Lihat juga: Kolaborasi Ciptakan Pendidikan Berkualitas, Mahasiswa KKN-P Umsida dan SD Sentul 1 Bersatu

Tujuan bank sampah
inovasi bank sampah
Dok KKN 53

“Kegiatan ini dilakukan untuk mengurangi jumlah sampah, mendorong praktik daur ulang, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Selain itu, ptogram pengolahan sampah ini juga dapat memberikan pendapatan tambahan bagi masyarakat melalui penjualan material dan daur ulang,” ujar Farizah, tim KKN-P 53. 

Dibentuk dengan dukungan aktif dari masyarakat dusun Popohan, Bank Sampah Purwodadi telah menjadi pusat kegiatan pengumpulan, pemilahan, dan penjualan sampah yang dikelola secara terstruktur. Melalui kolaborasi yang erat antara warga, Bank Sampah ini bukan hanya sekadar tempat untuk menukarkan sampah dengan nilai ekonomis, tetapi juga sebagai sarana untuk edukasi mengenai pentingnya menjaga lingkungan. Dalam sebuah kolaborasi yang menginspirasi, mahasiswa KKN Umsida  telah berpadu dengan Bank Sampah di Purwodadi. Melalui upaya bersama, mereka telah berhasil menciptakan dampak positif dalam pengelolaan sampah dan kesadaran lingkungan di komunitas setempat.

Lihat Juga :  Atlet Tapak Suci Umsida: Dulu Saya Suka Tawuran, Alhamdulillah Sampai Kancah Internasional

Lihat juga: KKN-P Kelompok 54 Berkolaborasi dengan Desa Cowek, Buat 4 Fokus Proker

Respon positif warga
inovasi bank sampah
Dok KKN 53

Tentunya, program ini disambut baik oleh warga. Ninik, misalnya,  “Ya yang pasti kami senang dengan program bank sampah ini, warga lainnya pun juga. Ya semoga mahasiswa KKN bisa bekerja sama dengan warga hingga masa pengabdian selesai dan bisa dilanjutkan warga,” ucapnya.

Ia berharap agar mahasiswa KKN-53 Umsida dapat membantu permasalahan yang sedang terjadi di bank sampah Sentul, yaitu adanya problem aplikasi tentang penimbangan pendataan yang dimiliki warga yang ada di dusun tersebut. Oleh karena itu, mahasiswa KKN membantu mengedukasi tentang cara pemakaian aplikasi tersebut.

Dukungan penuh dari pihak Bank Sampah, universitas, serta masyarakat sekitar telah memperkuat keberhasilan dari kolaborasi ini. Harapan akan terciptanya lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan berkelanjutan semakin nyata melalui aksi mahasiswa KKN. 

Lihat juga: 2 Fokus Program KKN-P Umsida di Desa Baujeng, UMKM Hingga Germas

Kolaborasi ini menjadi contoh inspiratif bagi komunitas sekitar dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mendorong perubahan positif yang berkelanjutan.

Penulis: Hamidatus Solicha

Penyunting: Romadhona S.

Berita Terkini

halalbihalal IMM Sidoarjo 4
Halalbihalal IMM Sidoarjo, Rektor Umsida Beri 5 Makna Fastabiqul Khoirot
April 22, 2025By
Seminar FKG Umsida
FKG Umsida Bersama Unair dan PDGI Sidoarjo Edukasi Deteksi Osteoporosis dengan Radiografi Panoramik
April 21, 2025By
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
Siap-Siap UKOM! LSP Umsida Buka Pendaftaran Periode 1 Tahun 2025
April 21, 2025By
S2 pendidikan dasar Umsida
Umsida Resmi Buka S2 Pendidikan Dasar, Siapkan Pendidik Profesional
April 18, 2025By
seminar leadership fakultas kedokteran Umsida 1
Kunjungi Umsida, Ini 4 Strategi Kepemimpinan di Dunia Kedokteran Menurut Dekan FK UMS
April 14, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 5
Ada 3 Misi Profetik yang Diemban Guru Besar Umsida, Kata Ketua PP Muhammadiyah
April 13, 2025By
launching prodi kedokteran Umsida_11zon
Umsida Launching Prodi Kedokteran, Perjuangan 3 Tahun Berbuah Manis
April 12, 2025By
pengukuhan guru besar Umsida 3
Pengukuhan 3 Guru Besar Umsida, Perkuat Visi Perguruan Tinggi Unggul
April 12, 2025By

Riset & Inovasi

Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
Kanker Serviks Bisa Dicegah Lebih Dini, Jangan Abaikan!
April 19, 2025By
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
Trichoderma, Penyelamat Tembakau dari Serangan Layu Bakteri
April 16, 2025By
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
Tennis Elbow Bukan Lagi Momok, Fikes Umsida Punya Solusinya!
April 14, 2025By
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
Freon Out, Peltier In! Inovasi Umsida untuk Dunia Otomotif Ramah Lingkungan
April 10, 2025By
Jatam Bromo Tengger Semeru 3
Gandeng Jatam Bromo Tengger Semeru, Dosen Umsida Buat Program Pertanian dan Anti Stunting
March 23, 2025By

Prestasi

juara 3 Pilmapres 2025 2
Jadi Juara 3 Pilmapres PTMA, Mahasiswa Umsida Siap Lanjut ke Tingkat LLDIKTI
March 27, 2025By
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
Al-Qur’an Menuntunku, Anang Ma’rup Menang MHQ Asia Tenggara dan Raih Tiket ke Baitullah
March 25, 2025By
Umsida Bersinar! Cinthya Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
Umsida Bersinar! Cinthya Putri Lorenza Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
March 20, 2025By
ASEAN Competition di Sabet Mahasiswa Umsida
Prestasi Gemilang! Aprilia Ayu Harumkan Umsida ke Panggung Internasional AEF 2025
March 10, 2025By
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
Scholarship Mastery! Alumni Umsida Sukses Gaet Dua Beasiswa dan Lanjut S3
March 6, 2025By