Mahasiswa Prodi PAI Umsida Raih Juara 1 Lomba Karate Internasional

Umsida.ac.id – Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) meraih prestasi di ajang internasional. Mafaza Amrillah, mahasiswa Fakultas Agama Islam (FAI) Program studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) Umsida berhasil mendapatkan Juara 1 kumite Karate Internasional.

Faza, demikian sapaan akrabnya, meraih medali emas dalam ajang Nara Cup 8 2021 kategori senior shadow kumite putra tingkat internasional yang diselenggarakan oleh Mayor jendral (purn) H Nachrowi Ramli I SE dibawah asuhan Forki (Federasi Olahraga Karate-do Indonesia). Selasa (26/10).

simulasi pengumuman pemenang melalui virtual meeting

Mahasiswa semester 5 itu menjelaskan teknis perlombaan Nara Cup 8 2021. “Alur lomba dan mekanismenya tidak seperti biasanya, pertama mendaftar terlebih dulu, untuk kali ini persyaratan lomba tidak ada timbang badan, karena atlet dijadikan satu kelas, kemudian kita membuat video menyerang target dengan teknik karate yang kita pelajari,” jelasnya.

Untuk pengumpulan video dikirim ke ADM Nara Cup open Karate berupa link Youtube, video tersebut tidak boleh di edit agar tidak terjadi kecurangan. Adapun seleksi pemenangnya melalui live Youtube di chanel ADM Nara Cup. “Setelah menyaksikan pengumuman, saya sangat senang karena berhasil meraih juara 1 Shadow Kumite Senior,” imbuh Faza.

Saat di wawancarai Jurnalis Umsida, Mafaza Amrillah mengatakan suka dan dukanya mengikuti ajang tersebut. “Sebenanrnya mengikuti perlombaan tidak ada dukanya, karena banyak sekali pengalaman yang bisa didapat, sukanya bisa bertemu dengan teman-teman di tempat latihan membuat saya lebih semangat lagi,” ujarnya.

Ia juga mengungkapkan kesiapan dalam mengikuti ajang Nara Cup 8 2021. “Karena perlombaan ini tingkat internasional, jadi banyak sekali yang harus dipersiapkan, dari mulai jam latihan, kesiapan fisik, mental, menjaga kesehatan. Selain latihan di kampus, saya juga menambah jam latihan di dojo yang lain, dan setiap harinya sampai menjelang pembuatan video, saya tidur yang cukup agar badan tetap bugar,” tuturnya.

Yang terakhir, ia berharap kedepannya bisa berkontribusi di ajang perlombaan lainnya. “Hasil latihan saya yang begitu keras dan usaha yang dilakukan selama ini terbayarkan dengan perolehan prestasi tersebut, namun perjalanan saya masih panjang, kedepannya saya berharap bisa membanggakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karate Umsida agar bisa terkenal dan menjadi contoh bagi adik-adik mahasiswa nantinya,” pungkasnya.

Ditulis : Muhammad Asrul Maulana

Berita Terkini

perayaan hari besar Thailand
Kesan Mahasiswa Umsida di 2 Perayaan Besar Thailand
July 27, 2024By
donor darah Umsida
Umsida Gelar Donor Darah Bersama PDDI dan PMI, Ada 50 Lebih Pendonor
July 26, 2024By
mahasiswa magang Thailand
Magang di Thailand Ngapain Aja? Yuk Simak Cerita Mahasiswa Umsida
July 26, 2024By
LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws
Pertama di Muhammadiyah Jatim, LKBH Umsida Gelar Pelatihan Hospital By Laws
July 25, 2024By
IMM Umsida Tebar Kebahagiaan Pada Masyarakat Kalialo
IMM Umsida Tebar Kebahagiaan Pada Masyarakat Kalialo
July 23, 2024By
budikdamber
Bantu Produktivitas IRT, Dosen Umsida Bimbing Buatkan Budikdamber
July 22, 2024By
FPIP Umsida Jadi Presenter Kongres PPII
FPIP Umsida Jadi Presenter Kongres PPII
July 21, 2024By
PBI Umsida Cetak Generasi Berdaya Saing Global
PBI Umsida Cetak Generasi Berdaya Saing Global
July 20, 2024By

Riset & Inovasi

PPK Ormawa desa Sawohan
Tim PPK Ormawa Umsida Siap Mengabdi di Desa Sawohan
July 6, 2024By
FGD pembelajaran digital
FGD P3D Teknik Elektro: Nantinya, E-Learning Tak Hanya Berbentuk PPT Saja
July 4, 2024By
riset tentang bunga Bougenville
Tim PKM Umsida Olah Bunga Bougenville Jadi Sumber Antioksidan dan Pewarna Alami
June 27, 2024By
olahan kulit pisang dan umbi ganyong
Tim PKM Umsida Olah Kulit Pisang dan Umbi Ganyong Sebagai Pengganti Tepung
June 26, 2024By
prostitusi online
Prostitusi Online, Apa Karena Budaya Barat? Ini Kata Studi
May 26, 2024By

Prestasi

Mahasiswa-Umsida-Raih-Juara-1-ICU-Nasional
Tak Gentar Bersaing Dengan Mahasiswa PTN, Farras Duduki Juara 1 ICU Nasional
July 24, 2024By
dosen Umsida asesor Lamdik
Sempat Gagal, Warek 3 Umsida Dinyatakan Lolos Sebagai Asesor Lamdik
July 22, 2024By
briket cangkang kelapa sawit
Olah Limbah Cangkang Kelapa Sawit, Mahasiswa Umsida Juara 2 Lomba Nasional
July 17, 2024By
IMEI Umsida
Rektor Umsida Sambut Hangat Kepulangan Sang Juara, Ini Pesannya
July 16, 2024By
IMEI Umsida juara 1
Tim IMEI Umsida Juara 1 Shell Eco Marathon, Kalahkan 30 Kampus Top Dunia
July 8, 2024By